Sumbawa Barat, NTB – Babinsa Kelurahan Menala, Koramil 1628-01/Taliwang, Serda A. Rahman menghadiri kegiatan Zoom Meeting dalam rangka percepatan dan pencapaian pembangunan sektor pertanian Tahun 2025, yang diselenggarakan oleh Kementerian Pertanian Republik Indonesia.
Kegiatan tersebut berlangsung pada Rabu, (07/01/2026), pukul 10.00 Wita, bertempat di Aula Balai Penyuluhan Pertanian (BPP) Taliwang, Kelurahan Menala, Kecamatan Taliwang, Kabupaten Sumbawa Barat.
Zoom Meeting ini dilaksanakan dalam rangka pengumuman program swasembada pangan nasional yang direncanakan akan diumumkan secara langsung oleh Presiden Republik Indonesia sebagai bentuk komitmen pemerintah dalam mewujudkan ketahanan dan kemandirian pangan nasional.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut Babinsa dan Bhabinkamtibmas Kelurahan Menala, Petugas Penyuluh Lapangan (PPL), kelompok tani (Poktan) Kelurahan Menala, serta para Ketua RT dan Kepala Lingkungan setempat.
Kehadiran Babinsa dalam kegiatan ini merupakan bentuk dukungan TNI AD, khususnya Kodim 1628/Sumbawa Barat, terhadap program pemerintah di bidang pertanian serta sinergi lintas sektor guna mendukung suksesnya swasembada pangan nasional.
Selama kegiatan berlangsung, situasi berjalan aman, tertib, dan lancar.
(Pendim 1628/KSB).
No comments yet.