Rossa • Okt 31 2025 • 49 Dilihat

Rote Ndao, 31 Oktober 2025 – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban wilayah binaan, Babinsa Koramil 1627-01/Baa, Sertu Yunus Ketti, melaksanakan kegiatan pemantauan arus penumpang di Pelabuhan Ba’a, Kelurahan Namodale, Kecamatan Lobalain, Kabupaten Rote Ndao, Jumat (31/10/2025).
Pemantauan dilakukan sejak pukul 11.05 Wita, bertepatan dengan kedatangan Kapal Penumpang Express Bahari 8E yang sandar di Pelabuhan Ba’a pada pukul 11.15 Wita. Setelah proses bongkar muat penumpang dan barang berjalan dengan tertib, kapal tersebut kembali berlayar menuju Pelabuhan Tenau, Kupang, pada pukul 12.20 Wita.
Sertu Yunus Ketti menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari tugas rutin Babinsa untuk memastikan keamanan serta kelancaran aktivitas transportasi laut di wilayah binaannya.
“Pemantauan di pelabuhan ini penting untuk memastikan kegiatan keluar masuk penumpang berjalan aman, tertib, dan lancar. Kami juga berkoordinasi dengan petugas pelabuhan serta aparat terkait agar situasi tetap kondusif,” ungkapnya.
Selama kegiatan berlangsung, situasi di area pelabuhan terpantau aman dan kondusif. Tidak ditemukan adanya gangguan keamanan maupun kendala teknis selama proses kedatangan dan keberangkatan kapal.
Pelabuhan Ba’a merupakan salah satu jalur utama transportasi laut penghubung antara Rote Ndao dan Kupang, sehingga pengawasan rutin oleh Babinsa menjadi langkah penting dalam mendukung keamanan, kenyamanan, serta kelancaran mobilitas masyarakat.
Dengan kehadiran Babinsa di lapangan, diharapkan masyarakat dan pengguna jasa transportasi laut dapat merasa lebih aman serta menjalin komunikasi yang baik dengan aparat kewilayahan dalam menjaga situasi kamtibmas di lingkungan pelabuhan.
Papua-Kasih dan kepedulian kembali menyapa Kampung Pruleme, Kab. Puncak Jaya, Papua, Jumat (16/01/20...
Cowang Langkas, Boleng— Kepedulian terhadap masyarakat yang terdampak bencana alam terus menjadi p...
Manggarai Barat – Komandan Kodim 1630/Manggarai Barat, Letkol Inf. Budiman Manurung, S.E., M.IP., ...
MANGGARAI BARAT – Dedikasi tanpa batas kembali ditunjukkan oleh jajaran Kodim 1630/Manggarai Barat...
SUMBA TENGAH – Babinsa Koramil 03/Katikutana Kodim 1613/Sumba Barat, Serka Helmy Patipeilohy, ...
SUMBA TENGAH – Babinsa Koramil 03/Katikutana Kodim 1613/Sumba Barat, Kopda Komang Septiana, me...
NTT-Kefamenanu., Kamis 15/01/2026., Bertempat di Desa Sunkaen, Kecamatan Bikomi Nilulat, Kabupaten TTU, Dandim 1618/TTU Letkol Arm Didit Prasety...
Donggo – Senin, 15 Desember 2025, Babinsa Desa Lewintana Koramil 1608-05/Donggo, Serda Efriadin, melaksanakan kegiatan pendampingan Pemeri...
NTT-KEFAMENANU 12 Desember 2025 Babinsa Desa Luniup, Sertu Francisco Monteiro Gusmao Koramil 1618-06/Bian, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosi...
TABANAN, BALI — Kejaksaan Negeri (Kejari) Tabanan resmi menghentikan penuntutan terhadap dua tersangka kasus penganiayaan berinisial M dan FTB...
Bangli – Dalam rangka memperingati Hari Ibu ke-97 Tahun 2025, Persit Kartika Chandra Kirana (KCK) Cabang XXXIX Dim 1626/Bangli bersama Penguru...

No comments yet.