Rossa • Okt 31 2025 • 59 Dilihat

Mataram, NTB – Lapangan Sangkareang, Kota Mataram, Nusa Tenggara Barat, menjadi titik kumpul ratusan personel dari Pemerintah Kota (Pemkot), TNI–Polri dan relawan dalam rangka Apel Siaga Bencana Hidrometeorologi (Basah) Kota Mataram Tahun 2025, Jumat (31/10/2025).
Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Wali Kota Mataram, Dr. H. Mohan Roliskana, S.Sos., M.H., dan juga melibatkan jajaran Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) termasuk Komandan Kodim (Dandim) 1606/Mataram Kolonel Inf. Nyarman, M.Tr.(Han.), Kapolresta Mataram Kombes Pol Hendro Purwoko, S.IK., M.H., serta para camat, lurah dan unsur relawan. Peserta apel tercatat sekitar ±350 orang, dari lebih 20 unsur pasukan dengan puluhan kendaraan operasional siap digerakkan kapan pun diperlukan.
Dalam amanatnya, Wali Kota menegaskan bahwa kesiapsiagaan menghadapi musim hujan bukan lagi tanggung jawab satu pihak saja. “Banjir bukan hanya urusan pemerintah atau BPBD, tapi tugas kita semua. Sinergi, kebersihan lingkungan, dan kesiapan alat menjadi kunci agar bencana tidak menimbulkan korban,” ujar H. Mohan Roliskana, S.Sos., M.H.
Ia menambahkan bahwa pengalaman banjir yang terjadi sebelumnya di Kota Mataram menjadi pembelajaran penting untuk melakukan peningkatan koordinasi dan mitigasi.
Dandim 1606/Mataram Kolonel Inf. Nyarman menyampaikan bahwa pihak TNI siap bersinergi penuh dengan instansi terkait untuk pembentukan posko siaga tingkat kecamatan maupun kelurahan. “Kami akan mendukung penuh pemkot, BPBD dan Polri agar setiap wilayah punya kesiapan dari hulu hingga hilir,” tegasnya.
Kapolresta Mataram Kombes Pol Hendro Purwoko menambahkan bahwa pihaknya akan memperkuat patroli dan pemantauan di titik rawan banjir serta memfokuskan pengaturan lalu-lintas saat cuaca ekstrem. “Kami juga memastikan jalur evakuasi dan kendaraan penunjang dalam kondisi siap pakai,” katanya.
Camat Cakranegara, Irfan Syafindra, S.STP., yang wilayahnya termasuk salah satu lokasi terdampak banjir sebelumnya, menyatakan “Kami telah mengaktifkan posko di tingkat kelurahan dan memastikan pompa air serta perahu karet siap sewaktu-waktu. Warga juga diingatkan memastikan akses keluar-masuk aman saat hujan lebat.” Ucapnya.
Wali Kota juga menginstruksikan seluruh camat dan lurah untuk segera mengaktifkan Posko Siaga Bencana di wilayah masing-masing serta melakukan pengecekan rutin terhadap kesiapan alat seperti pompa air, perahu karet dan komunikasi darurat.
Apel ini lebih dari sekadar seremoni — menjadi momentum membangun kembali sinergi lintas sektor untuk mewujudkan Kota Mataram yang tangguh dan tanggap bencana. Dengan semangat gotong-royong dan kepedulian sosial yang tinggi, kota ini bertekad menghadapi tantangan musim hujan dengan lebih siap. (Pendim 1606)
Cowang Langkas, Boleng— Kepedulian terhadap masyarakat yang terdampak bencana alam terus menjadi p...
Manggarai Barat – Komandan Kodim 1630/Manggarai Barat, Letkol Inf. Budiman Manurung, S.E., M.IP., ...
MANGGARAI BARAT – Dedikasi tanpa batas kembali ditunjukkan oleh jajaran Kodim 1630/Manggarai Barat...
SUMBA TENGAH – Babinsa Koramil 03/Katikutana Kodim 1613/Sumba Barat, Serka Helmy Patipeilohy, ...
SUMBA TENGAH – Babinsa Koramil 03/Katikutana Kodim 1613/Sumba Barat, Kopda Komang Septiana, me...
SUMBA BARAT – Sebagai bentuk kepedulian terhadap ketahanan pangan di wilayah binaan, Babinsa K...
Belu, – Dalam rangka menumbuhkan kepedulian sosial terhadap sesama, Satgas Pamtas RI-RDTL Sektor Timur Yonarmed 12 Kostrad melaksanakan kegiat...
Sumbawa Barat – NTB, Babinsa Kelurahan Sampir, Koptu Fahrurrozi, anggota Koramil 1628-01/Taliwang, melaksanakan pengamanan pada pembukaan pert...
Sumbawa, NTB – Dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas), Koramil 1607-06/Lape Lopok melaksanakan kegiatan patroli ma...
Klungkung,- mengusung misi kemanusiaan, Kodim 1610/Klungkung kembali menunjukkan kepedulian terhadap sesama melalui aksi donor darah yang digela...
Ende – Dalam rangka menjaga stabilitas keamanan wilayah serta mempererat hubungan dengan masyarakat, Babinsa Koramil 1602-04/Maurole, Sertu Do...

No comments yet.