Breaking News
Categories
  • Bali
  • Health
  • Inspirations
  • Kodam IX Udayana
  • Lifestyle
  • NTB
  • Pemda Tabanan
  • Polda Bali
  • Reviews
  • Technology
  • Trends
  • Uncategorized
  • War
  • Wujudkan Kemandirian Desa, Babinsa Blahbatuh Dorong Optimalisasi Pengelolaan BUMDes Tahun 2025

    Nov 07 202550 Dilihat

    Gianyar – Blahbatuh, Kamis (7/11/2025) Dalam rangka mendukung program pemerintah desa dalam penguatan kelembagaan ekonomi masyarakat, Babinsa Desa Blahbatuh Koramil 1616-04/Blahbatuh Serda I Ketut Darmayasa bersama Bhabinkamtibmas Desa Blahbatuh Aiptu Gusti Putu Aryabawa menghadiri Musyawarah Desa Khusus (Musdesus) tentang Rancangan Perubahan Peraturan Desa (Perdes) mengenai Pendirian, Pengurus, Pengelolaan, dan Pembubaran Pengurus BUMDes Artha Mesaridana Desa Blahbatuh Tahun 2025, bertempat di Ruang Rapat Kantor Desa Blahbatuh.

    Kegiatan Musdesus diawali dengan sambutan dan pembukaan oleh Ketua BPD Desa Blahbatuh, dilanjutkan dengan penyampaian materi oleh Perbekel Desa Blahbatuh mengenai rancangan perubahan Perdes yang mengatur tata kelola, struktur organisasi, dan keberlanjutan pengelolaan BUMDes Artha Mesaridana.
    Selain itu, Pendamping Desa Kecamatan Blahbatuh juga memaparkan laporan mengenai penghasilan dan pendapatan pengurus BUMDes sebagai bahan evaluasi dalam rangka memperkuat transparansi dan akuntabilitas keuangan desa.

    Acara berlanjut dengan sesi tanya jawab dan penyampaian saran dari peserta rapat. Melalui proses pembahasan bersama, hasil Musdesus disepakati dan ditetapkan secara mufakat sebagai dasar hukum perubahan Perdes tentang pengelolaan BUMDes Artha Mesaridana Tahun 2025.

    Adapun tujuan dilaksanakannya Musdesus ini adalah untuk menyesuaikan struktur dan mekanisme kerja pengurus BUMDes agar lebih profesional, transparan, dan sesuai dengan ketentuan perundang-undangan, serta memperkuat peran BUMDes sebagai penggerak utama ekonomi masyarakat desa.

    Seluruh rangkaian kegiatan berjalan dengan tertib, aman, dan lancar, mencerminkan komitmen bersama antara pemerintah desa, lembaga masyarakat, dan aparat kewilayahan dalam membangun kemandirian ekonomi desa melalui tata kelola yang baik.

    Turut hadir dalam kegiatan tersebut Perbekel Desa Blahbatuh, Ketua BPD beserta anggota, Ketua LPM Desa Blahbatuh, Perangkat Desa Blahbatuh, Pendamping Desa Kecamatan Blahbatuh, Direktur dan Pengawas BUMDes, Pekaseh se-Desa Blahbatuh, serta Kelompok Ternak Babi I dan II.

    (Pendim 1616/Gianyar)

    Share to

    Related News

    Wujud Kepedulian TNI dan Pemda, Wabup Ma...

    by Jan 15 2026

    Cowang Langkas, Boleng— Kepedulian terhadap masyarakat yang terdampak bencana alam terus menjadi p...

    Sinergi TNI dan Pemda Wujudkan Ketahanan...

    by Jan 15 2026

    Manggarai Barat – Komandan Kodim 1630/Manggarai Barat, Letkol Inf. Budiman Manurung, S.E., M.IP., ...

    Sigap Bencana, Babinsa Koramil 1630-01/K...

    by Jan 15 2026

    MANGGARAI BARAT – Dedikasi tanpa batas kembali ditunjukkan oleh jajaran Kodim 1630/Manggarai Barat...

    Peduli Keselamatan Warga, Babinsa Korami...

    by Jan 15 2026

    SUMBA TENGAH – Babinsa Koramil 03/Katikutana Kodim 1613/Sumba Barat, Serka Helmy Patipeilohy, ...

    Pastikan Sesuai Prosedur, Babinsa Awasi ...

    by Jan 15 2026

    SUMBA TENGAH – Babinsa Koramil 03/Katikutana Kodim 1613/Sumba Barat, Kopda Komang Septiana, me...

    Dukung Ketahanan Pangan, Babinsa Koramil...

    by Jan 15 2026

    SUMBA BARAT – Sebagai bentuk kepedulian terhadap ketahanan pangan di wilayah binaan, Babinsa K...

    No comments yet.

    Please write your comment.

    Your email will not be published. Fields marked with an asterisk (*) must be filled.

    *

    *

    Other News

    Monitoring Wilayah, Babinsa Ende Laksanakan Kom...


    Ende, – Babinsa Ramil 1602-01/Ende, Serka Piter Kase, bersama petugas Desa Wajakeajaya melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos), Peman...

    04 Des 2025

    Babinsa Bersama Warga Rayakan Momen Sakral Mela...


    Gianyar – Sumita, Rabu (5/11/2025) Dalam suasana penuh kebersamaan dan rasa syukur, Babinsa Desa Sumita Koramil 1616-01/Gianyar Kopka I Made J...

    05 Nov 2025

    Perkuat Sinergi, Babinsa Desa Kelanir Komsos di...


    Sumbawa Barat, NTB – Babinsa Desa Kelanir, Koramil jajaran Kodim 1628/Sumbawa Barat, Sertu Ashar melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Koms...

    14 Jan 2026

    Koramil 1630-01/Komodo Dukung Ketahanan Pangan ...


    Komodo — Senin, 12 Januari 2026, Anggota Koramil 1630-01/Komodo, Sertu Hurman selaku Babinsa Desa Warloka, melaksanakan kegiatan pendampingan ...

    13 Jan 2026

    Sinergi TNI-Polri dan Pecalang, HUT Mangupura k...


    BALI – Badung, Sejumlah personel Kodim 1611/Badung diterjunkan untuk melaksanakan pengamanan dalam rangka memeriahkan HUT Mangupura ke-16 ...

    23 Nov 2025
    back to top