Breaking News
Categories
  • Bali
  • Health
  • Inspirations
  • Kodam IX Udayana
  • Lifestyle
  • NTB
  • Pemda Tabanan
  • Polda Bali
  • Reviews
  • Technology
  • Trends
  • Uncategorized
  • War
  • Kolaborasi Pemerintah Daerah dan Kodim 1627/RN dalam Sinkronisasi Pembangunan KDKMP

    Nov 24 202538 Dilihat

    Rote Ndao-Pada Senin, 24 November 2025 pukul 09.00 Wita, bertempat di Aula Makodim 1627/Rote Ndao, telah dilaksanakan Rapat Pembahasan Sinkronisasi dan Koordinasi dalam Pembangunan Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih (KDKMP). Kegiatan dipimpin langsung oleh Dandim 1627/RN Letkol Kav Kurnia Santiadi Wicaksono dan dihadiri oleh Setda Kabupaten Rote Ndao, Kepala Kejaksaan Negeri Rote Ndao, Kepala ATR/BPN, para Kepala Dinas terkait, Satpol PP, para Lurah dan Kepala Desa se-Kabupaten Rote Ndao, Ketua KDKMP se-Kabupaten Rote Ndao, Babinsa jajaran Kodim 1627/RN, perwakilan tukang pada 41 titik pembangunan tahap pertama, Tim Mobilisasi, Satgas, Tim Teknik, Tim Pengadaan Air, Koordinator Material, Tim Logistik Material, perwakilan ekskavator, konsultan, serta perwakilan Agrinas pusat dan NTT melalui Zoom Meeting.

    Sambutan dari Dandim 1627/RN, Setda, Kajari, ATR/BPN, hingga perwakilan pelaku KDKMP. Dalam sambutannya, Dandim menegaskan pentingnya sinkronisasi antara pemerintah daerah dan seluruh unsur pelaksana dalam pembangunan 41 titik awal dari total target 80 titik KDKMP di Kabupaten Rote Ndao. Dandim juga menjelaskan kondisi anggaran yang terbatas, sehingga sangat diperlukan dukungan masyarakat dan seluruh pemangku kepentingan agar program strategis tersebut dapat berjalan efektif.

    Setda Kabupaten Rote Ndao dalam arahannya menekankan percepatan pembangunan KDKMP sebagai bagian dari strategi pertumbuhan ekonomi dari desa, termasuk percepatan proses hibah tanah bekerja sama dengan ATR/BPN. Sementara itu, ATR/BPN memberikan penjelasan teknis mengenai kejelasan status lahan, proses hibah, pemberkasan aset, hingga mekanisme pengukuran yang harus melibatkan Ketua KDKMP serta saksi batas.

    Penjelasan tambahan dari tim teknis yang disampaikan Bapak Rahmat Effendi turut memperkuat aspek legalitas pembangunan, mulai dari dasar hukum pemanfaatan lahan hibah, perjanjian kerja sama antara PT Agrinas dan TNI, hingga estimasi kebutuhan tenaga kerja dalam pembangunan KDKMP. Kegiatan kemudian dilanjutkan dengan sesi tanya jawab interaktif yang melibatkan seluruh unsur peserta rapat, sebelum ditutup dengan menyanyikan lagu “Bagimu Negeri”.

    Share to

    Related News

    Babinsa Imbau Warga Mengungsi Sementara ...

    by Jan 16 2026

    Nagekeo – Babinsa Koramil 1625-04/Mauponggo, Kopda Slamet Rudy Hartono, melaksanakan kegiatan moni...

    Komsos Babinsa Kopda Alfian Wahyudi, Sit...

    by Jan 16 2026

    Nagekeo – Babinsa Koramil 1625-05/Aesesa, Kopda Alfian Wahyudi, melaksanakan kegiatan komunikasi s...

    Sertu Arnoldus Wogo Dukung Pembangunan K...

    by Jan 16 2026

    Ngada – Babinsa Koramil 1625-01/Bajawa, Sertu Arnoldus Wogo, menghadiri kegiatan seremonial adat p...

    Peletakan Batu Pertama KDKMP Desa Bowado...

    by Jan 16 2026

    Ngada – Babinsa Koramil 1625-01/Bajawa, Sertu Arnoldus Wogo, menghadiri kegiatan seremonial adat p...

    Babinsa Koramil 1625-05/Aesesa Monitorin...

    by Jan 16 2026

    Nagekeo – Babinsa Koramil 1625-05/Aesesa, Kopda Rahmayadi, melaksanakan kegiatan monitoring wilaya...

    Dandim Kupang Bersama Pasiop Tinjau Laha...

    by Jan 15 2026

    NTT-KUPANG, – Dandim 1604/Kupang Kolonel Inf Kadek Abriawan, S.I.P., M.H.I didampingi Pasiop K...

    No comments yet.

    Please write your comment.

    Your email will not be published. Fields marked with an asterisk (*) must be filled.

    *

    *

    Other News

    Gotong Royong Babinsa Oesena Wujud Kebersamaan ...


    NTT-KUPANG, – Babinsa Oesena Koramil 1604-04/Amarasi, Serda Yornam T. Kase, bersama aparat dusun dan masyarakat melaksanakan gotong royong...

    20 Des 2025

    Jaga Kamtibmas, Babinsa Koramil Poto Tano Laksa...


    Sumbawa Barat, NTB – Dalam rangka menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di wilayah binaan, Babinsa Desa Mantar Kor...

    13 Jan 2026

    Pengamanan Misa Malam Pergantian Tahun 2025, Ba...


    Ngada – Pada hari Rabu, 31 Desember 2025, pukul 19.00 Wita, Babinsa Koramil 1625-03/Boawae Pratu Fredi Welu dan Pratu Rivaldo Naru melaksanaka...

    01 Jan 2026

    ‎Babinsa Bagik Papan Dorong Remaja Bijak Berm...


    ‎Lombok Timur – Babinsa Desa Bagik Papan Sertu Jamaludin melaksanakan kegiatan patroli malam bertempat di Dusun Padamara, Desa Batuyang,...

    04 Jan 2026

    Upacara Bendera di Makodim 1630/Mabar, Momentum...


    Labuan Bajo – Kodim 1630/Manggarai Barat melaksanakan upacara bendera rutin hari Senin, 12 Januari 2026, bertempat di lapangan upacara Makodim...

    12 Jan 2026
    back to top