Rossa • Des 02 2025 • 53 Dilihat

Sumbawa Barat – NTB, Dalam upaya meningkatkan kesiapsiagaan serta profesionalisme aparatur keamanan tingkat desa, Babinsa Desa Mura Koramil 1628-01/Taliwang, Koptu Muhaimin, turut memimpin dan memberikan penguatan pada kegiatan Pelatihan Keamanan dan Ketertiban yang berlangsung Selasa, (02 Desember 2025) pukul 09.15 WITA di Desa Mura, Kecamatan Brang Ene, Kabupaten Sumbawa Barat.
Kegiatan pelatihan ini diikuti oleh perangkat desa, Linmas, serta unsur keamanan desa, dan menghadirkan narasumber dari Satpol PP dan Polsek Subsektor. Turut hadir dalam kegiatan tersebut Kepala Desa Mura, Sekdes bersama staf desa, Babinsa Mura, Babinkamtibmas, serta Bapak Sajadah, S.o.s selaku Sekretaris Satpol PP, dan Bripka Aan Noviran dari Polsek Subsektor.
Sebagai aparat teritorial yang dekat dengan masyarakat, Koptu Muhaimin berperan aktif memberikan pembekalan kepada peserta mengenai dasar-dasar keamanan lingkungan, peningkatan disiplin Linmas, serta pentingnya sinergi antara Babinsa, Babinkamtibmas, dan aparatur desa dalam menjaga stabilitas wilayah.
Dalam arahannya, Babinsa menekankan bahwa keamanan desa bukan hanya tugas aparat resmi, tetapi membutuhkan partisipasi aktif seluruh unsur masyarakat. Ia juga memberikan contoh situasi lapangan yang sering ditemui, termasuk penanganan awal apabila terjadi gangguan kamtibmas.
Pelatihan ini menunjukkan kuatnya sinergi antara Babinsa, Polsek Subsektor, dan perangkat desa. Kehadiran Babinsa tidak hanya sebagai pendamping, tetapi juga sebagai pembina utama yang memastikan kegiatan berjalan efektif dan tepat sasaran.
Kepala Desa Mura menyampaikan apresiasi atas peran Babinsa yang selalu aktif hadir dalam setiap kegiatan desa, terutama dalam meningkatkan kemampuan Linmas sebagai garda terdepan keamanan wilayah.
Seluruh rangkaian kegiatan pelatihan berlangsung aman, tertib, dan lancar. Para peserta tampak antusias menerima materi yang disampaikan, termasuk simulasi dasar pengamanan dan penanganan potensi ancaman keamanan di lingkungan desa.
Dengan terselenggaranya pelatihan ini, diharapkan anggota Linmas dan petugas keamanan desa semakin memahami tugasnya dan mampu bertindak cepat serta tepat demi menjaga keamanan dan ketertiban Desa Mura.
(Pendim 1628/KSB).
Nagekeo – Babinsa Koramil 1625-04/Mauponggo, Kopda Slamet Rudy Hartono, melaksanakan kegiatan moni...
Nagekeo – Babinsa Koramil 1625-05/Aesesa, Kopda Alfian Wahyudi, melaksanakan kegiatan komunikasi s...
Ngada – Babinsa Koramil 1625-01/Bajawa, Sertu Arnoldus Wogo, menghadiri kegiatan seremonial adat p...
Ngada – Babinsa Koramil 1625-01/Bajawa, Sertu Arnoldus Wogo, menghadiri kegiatan seremonial adat p...
Nagekeo – Babinsa Koramil 1625-05/Aesesa, Kopda Rahmayadi, melaksanakan kegiatan monitoring wilaya...
NTT-KUPANG, – Dandim 1604/Kupang Kolonel Inf Kadek Abriawan, S.I.P., M.H.I didampingi Pasiop K...
Rote Ndao – Wujud nyata kepedulian TNI AD terhadap kesehatan masyarakat kembali ditunjukkan oleh Komandan Kodim 1627/Rote Ndao, Letkol Kav Kur...
Sumbawa Barat, NTB – Dalam rangka mendukung program pemerintah di bidang peningkatan gizi masyarakat, Babinsa Koramil 1628-01/Taliwang melaksa...
Ende – Babinsa Koramil 1602-01/Ende melakukan Monitoring, Pembinaan Wilayah (Pamwil), dan Komunikasi Sosial (Komsos) di Pelabuhan IPPI, Kelura...
NTT – ALOR – Pada Jumat, 19 Desember 2025, pukul 08.05–09.00 WITA, bertempat di Lapangan Apel Mapolres Alor, telah dilaksanakan Upacara Ga...
Ende, — Babinsa Koramil 1602-04/Maurole, Sertu Donatus Kiri, bersama lintas sektor Kecamatan Maurole melaksanakan kegiatan pengisian tanah ke ...

No comments yet.