Rossa • Des 02 2025 • 40 Dilihat

Ende, NTT — Dalam rangka menjaga kebersamaan serta meningkatkan kepedulian terhadap lingkungan, Babinsa Koramil 1602-03/Detusoko, Serda Fransiskus Moa, bersama masyarakat Desa Welamosa, Kecamatan Wewaria, melaksanakan kerja bakti pembangunan Koperasi Merah Putih, Senin (1/12/2025) pukul 10.13 WITA.
Kegiatan ini sekaligus dirangkaikan dengan Komunikasi Sosial (Komsos) dan pemantauan situasi keamanan wilayah (Pamwil) guna memperkuat sinergi antara TNI dan masyarakat.
Dalam kegiatan tersebut, Babinsa bersama sekitar 10 warga Desa Welamosa bergotong royong melaksanakan pembangunan fasilitas koperasi yang nantinya akan menjadi pusat kegiatan ekonomi masyarakat setempat.
Serda Fransiskus Moa juga memberikan imbauan agar masyarakat tetap menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan. Ia mengingatkan pentingnya kewaspadaan serta komunikasi aktif jika terjadi potensi gangguan kamtibmas.
“Kami ingin memastikan masyarakat merasa aman dan nyaman. Babinsa akan selalu hadir membantu, mendengar keluhan, dan menjadi penghubung antara warga dan pemerintah desa,” ujarnya.
Selain kerja bakti, Babinsa juga memanfaatkan momen tersebut untuk mendengarkan langsung keluhan dan masukan dari masyarakat terkait kebutuhan maupun situasi yang berkembang di wilayah. Masukan tersebut kemudian akan dikoordinasikan dengan pemerintah setempat untuk ditindaklanjuti.
Pelaksanaan kerja bakti, Komsos, dan Pamwil berlangsung aman, lancar, serta mendapat respons positif dari warga. Kehadiran Babinsa yang aktif di tengah masyarakat menjadi bentuk nyata tugas pokok Satkowil dalam pembinaan teritorial.
Sebagai garda terdepan TNI AD, Babinsa terus memperkuat kemanunggalan TNI dengan rakyat melalui kegiatan sosial, pembinaan, dan pendampingan di wilayah binaan. Antusiasme masyarakat Welamosa menunjukkan kepercayaan dan kedekatan yang semakin baik antara TNI dan warga.
(Pendim 1602/Ende)
Cowang Langkas, Boleng— Kepedulian terhadap masyarakat yang terdampak bencana alam terus menjadi p...
Manggarai Barat – Komandan Kodim 1630/Manggarai Barat, Letkol Inf. Budiman Manurung, S.E., M.IP., ...
MANGGARAI BARAT – Dedikasi tanpa batas kembali ditunjukkan oleh jajaran Kodim 1630/Manggarai Barat...
SUMBA TENGAH – Babinsa Koramil 03/Katikutana Kodim 1613/Sumba Barat, Serka Helmy Patipeilohy, ...
SUMBA TENGAH – Babinsa Koramil 03/Katikutana Kodim 1613/Sumba Barat, Kopda Komang Septiana, me...
SUMBA BARAT – Sebagai bentuk kepedulian terhadap ketahanan pangan di wilayah binaan, Babinsa K...
Ende, – Babinsa Koramil 1602-02/Wolowaru, Praka Umar, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dan Pengamanan Wilayah (Pamwil) di Kant...
Klungkung,- Tidak hanya di wilayah Klungkung daratan semata, kegiatan puncak perayaan Hari Natal Natal 2025 juga berlangsung dibeberapa gereja d...
NTT-KUPANG, – Dandim 1604/Kupang Kolonel Inf Kadek Abriawan, S.I.P., M.H.I., didampingi Pasiter Kodim 1604/Kupang Mayor Inf Sudirman, meni...
Lombok Timur. Babinsa Desa Keroya Serda Sukardi, Jumat (02/01/2026), melaksanakan kegiatan patroli kongkow-kongkow bersama masyarakat di wila...
Sumbawa Barat, NTB – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, anggota Koramil 1628-04/Poto Tano melaksanakan kegiatan pengaman...

No comments yet.