Breaking News
Categories
  • Bali
  • Health
  • Inspirations
  • Kodam IX Udayana
  • Lifestyle
  • NTB
  • Pemda Tabanan
  • Polda Bali
  • Reviews
  • Technology
  • Trends
  • Uncategorized
  • War
  • Penanaman Perdana Pohon Kelapa di Dusun Sokolago Berjalan Lancar, Warga Antusias

    Des 03 202561 Dilihat

    Ende, NTT — Upaya meningkatkan produktivitas perkebunan dan mendorong pertumbuhan ekonomi masyarakat terus dilakukan melalui program penanaman komoditas unggulan. Pada Selasa (2/12/2025), Babinsa Koramil 1602-04/Maurole turut mendampingi kegiatan Penanaman Perdana anakan Pohon Kelapa di Dusun Sokolago, Desa Tou Timur, Kecamatan Kotabaru, Kabupaten Ende.

    Kegiatan yang dimulai pukul 11.02 Wita tersebut dilaksanakan bersama Kementerian Perkebunan Pusat serta Dinas Pertanian Kabupaten Ende, dan diikuti oleh kelompok tani setempat. Kehadiran Babinsa bertujuan memastikan keamanan, ketertiban, serta kelancaran selama kegiatan berlangsung.

    Selain mendampingi penanaman, Babinsa juga menjalankan fungsi Komunikasi Sosial (Komsos) dengan masyarakat untuk menyerap aspirasi dan mendengarkan berbagai persoalan yang terjadi di lingkungan desa. Melalui dialog tersebut, Babinsa dapat melakukan koordinasi dengan pemerintah daerah guna mencari solusi yang tepat.

    Kegiatan turut dihadiri sejumlah pejabat, antara lain Staf Dirjen Perkebunan Eviyanti, S.P, Anggota DPR RI Arif Rahman Johan, Kadis Pertanian Kabupaten Ende H. Gadir Ibrahim Dean, S.P., M.P, serta Sekcam Kotabaru Marianus Agang, S.E. Sementara dari unsur TNI, hadir Serka Densus Berno sebagai Babinsa Desa Tou Timur.

    Para peserta kegiatan berharap penanaman pohon kelapa ini mampu menjadi program jangka panjang yang berdampak langsung pada peningkatan kesejahteraan petani di wilayah Kotabaru.

    “Kami siap mendukung penuh setiap program pemerintah yang bertujuan meningkatkan kesejahteraan masyarakat, terutama di sektor pertanian dan perkebunan,” ujar Serka Densus Berno di sela kegiatan.

    Seluruh rangkaian kegiatan berjalan lancar, tertib, dan aman dengan antusiasme tinggi dari kelompok tani Sangga dan masyarakat Desa Tou Timur.

    Kegiatan ini menjadi bukti nyata peran TNI AD sebagai garda terdepan Satkowil, tidak hanya dalam menjaga keamanan, tetapi juga membantu pemerintah dalam mendukung kemajuan sektor pertanian dan memperkuat kemanunggalan TNI–Rakyat.

    (Pendim 1602/Ende)

    Share to

    Related News

    Babinsa Lampok Ajak Warga Jaga Kebersiha...

    by Jan 16 2026

    Sumbawa Barat, NTB — Wujud kepedulian TNI terhadap kebersihan lingkungan dan kebersamaan dengan ma...

    Babinsa Kodim 1627/RN Kawal Pendistribus...

    by Jan 16 2026

    Rote Ndao – Babinsa Desa Nggodimeda, Koramil 1627/Rote Ndao, Sertu Delfi Amalo menerima penyerahan...

    Kerja Sama TNI dan Kementerian Kehutanan...

    by Jan 16 2026

    Kota Bima_ Kepala Balai Taman Nasional Tambora, Abdul Azis Bakry, S.Pi., M.Si beserta jajarannya mel...

    Monitoring Wilayah Babinsa, Pembangunan ...

    by Jan 16 2026

    Rote Ndao – Babinsa Desa Lidabesi, Sertu Risdianto Lonameo, melaksanakan kegiatan monitoring wilay...

    Laksanakan Patroli Malam Patroli Malam K...

    by Jan 16 2026

    Sumbawa Barat, NTB – Koramil 1628-01/Taliwang melaksanakan kegiatan patroli malam guna menjaga kea...

    Babinsa Batutua Dampingi Pekerjaan Pemba...

    by Jan 16 2026

    Rote Ndao – Babinsa Koramil 1627-03/Batutua, Sertu Jose Timo, melaksanakan kegiatan monitoring pem...

    No comments yet.

    Please write your comment.

    Your email will not be published. Fields marked with an asterisk (*) must be filled.

    *

    *

    Other News

    Sertu Dahlan Jalin Kedekatan dengan Warga Lewat...


    Sumbawa Barat, NTB – Dalam upaya mempererat hubungan dengan masyarakat sekaligus menjaga stabilitas keamanan wilayah, Babinsa Desa Seteluk Ten...

    09 Des 2025

    Selalu Hadir Membantu Kegiatan Warga Binaan, Ba...


    Klungkung,- Sebagai aparat kewilayahan, seorang Babinsa harus aktif untuk terjun langsung, berbaur dan memberikan dampak positif bagi masyarakat...

    11 Jan 2026

    TNI Hadir dalam Musdes, APBDes Tahun 2026 Desa ...


    Ende – Babinsa Koramil 1602-04/Maurole, Pratu Paskalis Saputra Raja, menghadiri kegiatan Musyawarah Desa (Musdes) Penetapan Anggaran Pendapata...

    18 Des 2025

    Kolaborasi TNI dan Yayasan, Hidupkan Budaya Ped...


    Lombok Barat, NTB – Sepanjang jalan belakang Gedung Olahraga (GOR) Mini Gunungsari dipadati warga, anggota TNI, serta komunitas lingkungan yan...

    01 Nov 2025

    TNI Sinergi dengan Pemda, Danramil 1616-01/Gian...


    Gianyar – Senin (17/11/2025) Sebagai wujud dukungan TNI dalam mengawal kebijakan pembangunan daerah, Danramil 1616-01/Gianyar Kapten Inf Bamba...

    17 Nov 2025
    back to top