
Rossa • Des 08 2025 •40 Dilihat

Sukasada, 8 Desember 2025 — Babinsa Desa Panji Koramil 1609-05/Sukasada bersama Bhabinkamtibmas menghadiri kegiatan Pelatihan Pemanfaatan Alat Mesin Pertanian (Alsintan) berupa mesin Kultivator untuk Kelompok Wanita Tani (KWT) Tulus Bakti, yang berlangsung di Banjar Dinas Mandul, Desa Panji, Kecamatan Sukasada, Kabupaten Buleleng.
Kegiatan dimulai pukul 09.00 WITA dan merupakan bagian dari program pemberdayaan petani oleh Dinas Pertanian. Mesin kultivator tersebut merupakan bantuan dari Dinas Pertanian untuk mendukung peningkatan produktivitas kelompok tani perempuan di wilayah tersebut.
Pelatihan ini diberikan langsung oleh Ketut Hari Subakti dari Dinas Pertanian, didampingi oleh perwakilan DKPP Bapak Pasek Sada, PPL Desa Panji, Kepala Dusun Mandul, serta Babinsa dan Bhabinkamtibmas.
Peserta pelatihan merupakan anggota KWT Tulus Bakti yang mengikuti teori dan praktik pemanfaatan mesin kultivator, mulai dari pengenalan fungsi, cara pengoperasian, hingga perawatan dasar alat. Dengan adanya pelatihan ini, diharapkan anggota KWT mampu meningkatkan efisiensi kerja dan hasil pertanian di wilayah Desa Panji.

Babinsa Desa Panji menegaskan bahwa Koramil 1609-05/Sukasada selalu mendukung berbagai upaya peningkatan kapasitas masyarakat, khususnya dalam bidang pertanian sebagai sektor penopang perekonomian desa.
Kegiatan berakhir pada pukul 10.35 WITA dalam keadaan tertib, aman, dan lancar.
Bangli – Ruas jalan di Banjar Wanagiri, Desa/Kecamatan Kintamani, sempat tertutup akibat longsoran...
Bangli – Komandan Kodim 1626/Bangli meninjau langsung lokasi robohnya bangunan WC di SDN 2 Batur, ...
SERIRIT, ( 08/01/2026)* — Dalam Rangka Ketahanan Pangan, Kegiatan Panen Raya Jagung Serentak Kuart...
Klungkung,- Bertempat di Ruang Rapat Kantor Desa Sakti, Kecamatan Nusa Penida, Kabupaten Klungkung, ...
Klungkung,- Melalui Jam Komandan, Danramil 1610-04/Nusa Penida kembali memberikan berbagai penekanan...
Klungkung,- Totalitas dalam rangka mempercepat operasional Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih ( KDK...

Sumbawa Barat – NTB, Peran aktif TNI dalam membantu masyarakat kembali terlihat melalui kinerja Babinsa Desa Bangkat Monteh Koramil 1628-01/Ta...

JEMBRANA – Komandan Kodim (Dandim) 1617/Jembrana, Letkol Inf Sy. Gafur Thalib., menghadiri pembukaan acara bergengsi “Jegog Spirit Fest ...

Sumbawa Barat, NTB –Babinsa Desa Tongo Koramil 1628-04/Sekongkang, Sertu Lalu Edi, menghadiri kegiatan Pertemuan Konsultasi Masyarakat (PKM) d...

Lembor,– Komandan Kodim (Dandim) 1630/Manggarai Barat, Letkol Inf Budiman Manurung, S.E., M.I.P., melaksanakan kunjungan kerja (Kunker) ke wil...

Bima _ Senin, 15 Desember 2025 – Kegiatan pemusnahan barang bukti (BB) narkotika golongan I jenis shabu dan minuman beralkohol (miras) telah b...

No comments yet.