Rossa • Des 18 2025 • 46 Dilihat

Klungkung,- Pasca bencana banjir bandang pada Senin lalu, Babinsa Sakti Sertu Nyoman Dayuh terus melaksanakan monitoring situasi dan kondisi di kawasan Obyek Wisata Crystal Bay yang berlokasi di Banjar Penida , Desa Sakti, Kecamatan Nusa Penida, Kabupaten Klungkung.
Monitoring situasi itupun terlihat pagi ini, saat Sertu Nyoman Dayuh tampak berkeliling di area kawasan Crystal Bay sembari melaksanakan Komsos bersama para pedagang, Rabu ( 17/12/25 )
Disela monitoringnya, Babinsa Sertu Nyoman Dayuh menyampaikan bahwa untuk situasi dan kondisi aman terkendali. Kawasan obyek wisata inipun sudah berjalan normal dan para wisatawan tampak sudah ramai berkunjung.
Kemarin memang sempat kembali diguyur hujan, namun situasi aman. Hal tersebut besar kemungkinan karena saluran air dari kali menuju ke pantai sudah lancar dan tidak terhalang oleh tumpukan pasir yang di bentuk oleh alam pantai,”imbuhnya.
Sementara itu, salah satu warga I Nyoman Karyawan menyampaikan bahwa obyek wisata sudah normal kembali. Memang setelah kejadian banjir sempat lumpuh, namun berkat bantuan TNI dan Polri serta berbagai pihak melaksanakan gotong royong, kawasan ini kembali bersih dan normal.
Dari pengalaman musibah kemarin, kami menarik kesimpulan bahwa faktor utama banjir adalah adanya penumpukan pasir yang menghambat aliran air saat hujan, sehingga air meluap.
Jadi saat musim kemarau, air kali di seputaran Crystal Bay debitnya kecil, karna tidak ada sumbangan air dari pegunungan dan mulai membentuk tanggul pasir yang menutup aliran kali menuju ke pantai. Nah saat hujan seperti kemarin aliran air kali kiriman dari pegunungan terhalang tanggul-tanggul pasir ini dan meluap kesekitaran warung dan parkiran yang ada di Pantai Crystal Bay.
Dengan pengalaman tersebut, kami akan secara intesif membuka jalan dengan menggali sedikit tumpukan pasir di pinggiran pantai untuk aliran air kali pada saat musim hujan agar aliran air lancar, sehingga bencana banjir seperti Senin kemarin tidak terjadi lagi,”tutupnya. ( Pendim 1610/Klungkung ).
Gianyar – Tegal Tugu, Kamis (15/1/2026) Sebagai wujud loyalitas dan pengabdian dalam mendukung pem...
Buleleng, Busungbiu– Dalam upaya memperkuat kemanunggalan TNI dengan rakyat serta menjaga s...
NTT-Kefamenanu., Kamis, 15 Januari 2026, kebersamaan dan semangat gotong royong tampak nyata di hamp...
NTT-Kefamenanu., Kamis, 15 Januari 2026, kembali menunjukkan kedekatan TNI dengan rakyat, Babinsa Ko...
NTT-Kefamenanu., Kamis 15/01/2026., Bertempat di Desa Sunkaen, Kecamatan Bikomi Nilulat, Kabupaten T...
NTT-Kefamenanu, Kamis, 15 Januari 2026., Komitmen TNI dalam membangun wilayah perbatasan kembali dit...
Sumbawa Barat, NTB – Dalam upaya mendukung peningkatan kesehatan masyarakat serta pencegahan penularan penyakit Tuberkulosis (TBC), Babinsa De...
Tabanan – Babinsa Desa Beringkit Belayu Koramil 1619-06/Marga, Serda I Wayan Sardika, melaksanakan atensi dan pengamanan kegiatan Upacara ...
Ende, – Babinsa Koramil 1602-01/Ende, Praka Seipul Rahman, melakukan pemantauan kegiatan MBG (Makanan Bergizi) bersama petugas pendistribusian...
Ende, NTT — Dalam rangka memperkuat hubungan kemasyarakatan serta menjaga stabilitas keamanan wilayah, Babinsa Koramil 1602-01/Ende melaksanak...
NTT – Sumba Timur. Memasuki musim hujan, Babinsa Koramil 01/Lewa Kodim 1601/Sumba Timur, Sertu I Nengah S, terus menunjukkan kepeduliannya...

No comments yet.