Breaking News
Categories
  • Bali
  • Health
  • Inspirations
  • Kodam IX Udayana
  • Lifestyle
  • NTB
  • Pemda Tabanan
  • Polda Bali
  • Reviews
  • Technology
  • Trends
  • Uncategorized
  • War
  • Berikan Rasa Aman, Babinsa Kelurahan Kawan Laksanakan Pengamanan Upacara Bhuta Yadnya Nangluk Merana

    Des 19 202547 Dilihat

    Bangli – dalam rangka mendukung kelancaran dan keamanan pelaksanaan kegiatan keagamaan masyarakat, Babinsa Kelurahan Kawan Koramil 1626-01/Bangli Sertu Wayan Budiarta bersama satu orang Babinsa Koramil 01/Bangli, bersinergi dengan anggota Polsek Bangli serta instansi terkait lainnya melaksanakan pengamanan Upacara Bhuta Yadnya Nangluk Merana yang berlangsung di Catus Pata Kota Bangli, Jalan Kesuma Yudha, Kelurahan Kawan, Kecamatan/Kabupaten Bangli. Jum’at (19/12/25).

    Upacara Bhuta Yadnya Nangluk Merana merupakan kegiatan rutin yang diselenggarakan oleh Pemerintah Kabupaten Bangli setiap tahunnya pada Tilem Sasih Kanem dan dipuput oleh Ida Pedanda Putra Karang.

    Kegiatan ini bertujuan untuk memohon keselamatan, menjaga keseimbangan alam semesta, serta menetralisir pengaruh negatif atau marabahaya (merana), sehingga tercipta keharmonisan dan kesejahteraan masyarakat Kabupaten Bangli. Upacara tersebut dihadiri oleh undangan dan krama Desa Adat Geria Bukit, Kelurahan Cempaga, dengan jumlah peserta kurang lebih 80 orang.

    Dalam kesempatan itu, Babinsa Kelurahan Kawan Sertu Wayan Budiarta menyampaikan bahwa kehadiran Babinsa dalam pengamanan kegiatan keagamaan merupakan bentuk tanggung jawab dan kepedulian TNI AD dalam memberikan rasa aman kepada masyarakat, serta sebagai wujud dukungan terhadap pelestarian adat dan budaya di wilayah binaan. “Kami selalu siap hadir dan bersinergi dengan seluruh pihak guna memastikan setiap kegiatan adat dan keagamaan dapat berjalan dengan aman, tertib, dan lancar,” ungkapnya.

    Di tempat terpisah, Komandan Kodim 1626/Bangli Letkol Arm I Gede Arya Girinatha Utama mengatakan bahwa keterlibatan Babinsa dalam setiap kegiatan adat dan keagamaan merupakan komitmen TNI AD dalam menjaga stabilitas keamanan wilayah, sekaligus memperkuat sinergitas antara TNI, Polri, pemerintah daerah, dan seluruh elemen masyarakat guna mewujudkan situasi yang aman, tertib, dan kondusif di Kabupaten Bangli. “Sinergitas lintas sektor menjadi kunci utama dalam menciptakan keamanan dan kenyamanan masyarakat, khususnya dalam pelaksanaan kegiatan adat dan keagamaan,” tegasnya.

    Dandim juga berharap melalui sinergi dan kebersamaan seluruh pihak, pelaksanaan kegiatan adat dan keagamaan di wilayah Kabupaten Bangli ke depan dapat terus berjalan dengan aman, tertib, dan lancar, serta mampu memperkuat persatuan dan keharmonisan di tengah kehidupan bermasyarakat. “Kami mengajak seluruh elemen masyarakat untuk terus menjaga kebersamaan dan saling menghormati demi terciptanya situasi wilayah yang aman dan kondusif,” pungkasnya.
    (Pendim 1626/Bangli)

    Share to

    Related News

    Momentum Hari Desa Nasional, Babinsa Sia...

    by Jan 15 2026

    Gianyar – Siangan, Kamis (15/1/2026) Dalam rangka memperingati Hari Desa Nasional Tahun 2026, Babi...

    Menolak Lupa Tragedi Nanggala 402, Danra...

    by Jan 15 2026

    BULELENG – Suasana khidmat menyelimuti pesisir Pantai Perapat Agung, Banjar Dinas Tegal Bunder, De...

    Peduli Sesama, Babinsa dan Bhabinkamtibm...

    by Jan 15 2026

      Buleleng — Wujud kepedulian terhadap masyarakat kurang mampu kembali ditunjukkan melalui ke...

    Kawal Pengabenan Warga, Babinsa Tihingan...

    by Jan 15 2026

      Klungkung,- Sebagai seorang Babinsa yang merupakan ujung tombak TNI AD di tingkat desa, komit...

    Babinsa Getakan Gelar Komsos Bersama War...

    by Jan 15 2026

    Klungkung,- Dengan optimalisasi peran para Babinsa jajarannya, Kodim 1610/Klungkung kembali menggenc...

    Turun Langsung, Koramil Dawan Bersinergi...

    by Jan 15 2026

    Klungkung,- Kontribusi melalui aksi nyata dalam rangka mensukseskan program- program strategis nasio...

    No comments yet.

    Please write your comment.

    Your email will not be published. Fields marked with an asterisk (*) must be filled.

    *

    *

    Other News

    Sinergi TNI dan Warga: Babinsa Tambaksari Seruk...


    Sumbawa Barat, NTB – Dalam upaya mempererat hubungan dengan masyarakat serta menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan, Babinsa Koramil 1628-...

    30 Okt 2025

    Tingkatkan Partisipasi Masyarakat, Babinsa Desa...


    Sumbawa Barat — NTB, Anggota Koramil 1628-01/Taliwang, Babinsa Desa Seloto Sertu Wildansyah, menghadiri Rapat Musyawarah Perencanaan Pembangun...

    28 Nov 2025

    Giat Patroli Sabtu Malam, Babinsa Kwangko Dampi...


    Pekat, – Koramil 1614-05/Pekat melaksanakan kegiatan ronda malam dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban wilayah pada Sabtu, 6 Desemb...

    05 Des 2025
    NTB

    Wujud Kepedulian, Babinsa Seteluk Bantu Warga U...


    Sumbawa Barat, NTB — Dalam rangka memastikan kelengkapan administrasi masyarakat di wilayah binaannya, Babinsa Desa Air Suning, Sertu Ruslin, ...

    10 Nov 2025

    Serka Janry Selanno Dampingi Kegiatan Temu Pisa...


    Rote Barat Daya – Babinsa Koramil 1627-03/Batutua, Serka Janry Selanno, menghadiri kegiatan temu pisah bersama para guru UPTD SD Inpres Oebatu...

    14 Jan 2026
    back to top