Breaking News
Categories
  • Bali
  • Health
  • Inspirations
  • Kodam IX Udayana
  • Lifestyle
  • NTB
  • Pemda Tabanan
  • Polda Bali
  • Reviews
  • Technology
  • Trends
  • Uncategorized
  • War
  • Babinsa Koramil 02/Wolowaru Bersinergi dengan Tokoh Adat Tangani Sengketa Lahan MBG Koanara

    Des 21 202553 Dilihat

    Ende – Permasalahan pemasangan pagar secara sepihak terjadi di lokasi Dapur MBG Desa Koanara, Kecamatan Kelimutu, Kabupaten Ende, pada Jumat (19/12/2025) sekitar pukul 15.00 WITA. Insiden tersebut melibatkan seorang warga bernama Farko yang memasang pagar di area MBG Moni tanpa persetujuan pemilik lahan.

    Berdasarkan informasi yang dihimpun, pemasangan pagar dilakukan oleh Farko bersama anggota keluarganya. Namun, pagar tersebut kemudian dicabut atau dibongkar kembali oleh pihak yang bersangkutan sebelum pemilik lahan, Erik Rede, tiba di lokasi kejadian.

    Dari sisi kepemilikan, lahan tersebut secara administratif dan penguasaan diakui sebagai milik Erik Rede. Sementara itu, berdasarkan hukum adat setempat, lahan tersebut berada dalam wilayah adat Mosalaki Watugana. Pihak Farko dilaporkan tidak memiliki hubungan hukum maupun hak atas lahan dimaksud.

    Untuk menghindari potensi konflik fisik dan menjaga situasi tetap kondusif, Erik Rede memilih menempuh jalur adat dengan melaporkan kejadian tersebut kepada Mosalaki Watugana Moni. Langkah ini diambil sebagai upaya pencegahan tindakan main hakim sendiri serta menjaga ketertiban dan keamanan masyarakat.

    Menanggapi laporan tersebut, Mosalaki Watugana mengambil inisiatif untuk menyelesaikan persoalan melalui pendekatan kekeluargaan dan hukum adat. Kedua belah pihak sepakat untuk melakukan pertemuan guna mencari solusi damai.

    Pertemuan antara pihak Erik Rede dan Farko dijadwalkan berlangsung pada Sabtu (20/12/2025) di Rumah Besar Watugana. Agenda pertemuan meliputi klarifikasi permasalahan, penegasan batas dan hak kepemilikan lahan, serta komitmen bersama agar kejadian serupa tidak terulang di kemudian hari.

    Penyelesaian melalui Rumah Besar Watugana ini kembali menegaskan peran penting hukum adat sebagai pilar utama dalam menjaga keharmonisan sosial dan stabilitas keamanan di wilayah Kecamatan Kelimutu.

    (Pendim 1602/Ende)

    Share to

    Related News

    Babinsa Imbau Warga Mengungsi Sementara ...

    by Jan 16 2026

    Nagekeo – Babinsa Koramil 1625-04/Mauponggo, Kopda Slamet Rudy Hartono, melaksanakan kegiatan moni...

    Komsos Babinsa Kopda Alfian Wahyudi, Sit...

    by Jan 16 2026

    Nagekeo – Babinsa Koramil 1625-05/Aesesa, Kopda Alfian Wahyudi, melaksanakan kegiatan komunikasi s...

    Sertu Arnoldus Wogo Dukung Pembangunan K...

    by Jan 16 2026

    Ngada – Babinsa Koramil 1625-01/Bajawa, Sertu Arnoldus Wogo, menghadiri kegiatan seremonial adat p...

    Peletakan Batu Pertama KDKMP Desa Bowado...

    by Jan 16 2026

    Ngada – Babinsa Koramil 1625-01/Bajawa, Sertu Arnoldus Wogo, menghadiri kegiatan seremonial adat p...

    Babinsa Koramil 1625-05/Aesesa Monitorin...

    by Jan 16 2026

    Nagekeo – Babinsa Koramil 1625-05/Aesesa, Kopda Rahmayadi, melaksanakan kegiatan monitoring wilaya...

    Dandim Kupang Bersama Pasiop Tinjau Laha...

    by Jan 15 2026

    NTT-KUPANG, – Dandim 1604/Kupang Kolonel Inf Kadek Abriawan, S.I.P., M.H.I didampingi Pasiop K...

    No comments yet.

    Please write your comment.

    Your email will not be published. Fields marked with an asterisk (*) must be filled.

    *

    *

    Other News

    NTB

    Ny. Utami Rendra Agit Trisnawan Ajak Anggota Pe...


    Sumbawa Barat – NTB,  Ketua Persit KCK Cabang XLIV Kodim 1628/KSB, Ny. Utami Rendra Agit Trisnawan, memimpin kegiatan Pengajian Dan Do’...

    03 Des 2025

    Peran Aktif Babinsa Kelurahan Kuang Ringankan K...


    Sumbawa Barat – NTB, Serka Bustanuddin, Babinsa Kelurahan Kuang dari Koramil 1628-01/Taliwang, menunjukkan kepedulian dan ketanggapannya saat ...

    04 Des 2025

    Kodim 1601/Sumba Timur Gelar Patroli Malam Jela...


      NTT-Sumba Timur.Dalam rangka menutup tahun 2025 dan menyongsong Tahun Baru 2026, Kodim 1601/Sumba Timur melaksanakan patroli malam di wil...

    01 Jan 2026

    Pos Silawan Yonarmed 12 Kostrad Serahkan Sumur ...


    Belu, NTT – Satgas Pamtas RI–RDTL Sektor Timur Yonarmed 12 Kostrad melalui Pos Silawan melaksanakan kegiatan penyerahan sumur air yang telah...

    03 Nov 2025

    Bupati Bima dan Danramil 06/Wawo Hadiri Upacara...


    Wawo, 3 Januari 2026 – Danramil 1608-06/Wawo Kapten Inf Armansyah hadir dalam upacara peringatan Hari Amal Bakti (HAB) ke-80 Kementerian Agama...

    03 Jan 2026
    back to top