Rossa • Des 29 2025 • 33 Dilihat

Klungkung,- Interaksi dan pendekatan humanis melalui Komunikasi Sosial ( Komsos ) terus digencarkan para Babinsa jajaran Kodim 1610/Klungkung dalam rangka meningkatkan kemanunggalan TNI dan rakyat di wilayah tugasnya.
Dalam berbagai kesempatan para Babinsa di wilayah teritorial Letkol Kav Sidik Pramono, S.sos., M.M., M.Han ini terus membangun komunikasi, silahturahmi serta kebersamaan bersama warga di wilayah binaannya.
Hal tersebut terlihat pagi ini, saat Sertu Ketut Suantara yang saat ini menjabat Babinsa Bunga Mekar Koramil 1610-04/Nusa Penida menggelar komunikasi sosial bersama warga yang bergerak di bidang wisata di daerah objek wisata Klingking Dusun Karang dawa, Desa Bunga Mekar, Senin ( 29/12/25 ).
Pagi ini sembari melaksanakan monitoring situasi dan kondisi di area obyek wisata, kita manfaatkan melaksanakan Komsos bersama para penggiat wisata di Klingking, “ucap Sertu Ketut.
Disamping berbincang-bincang terkait kunjungan wisatawan, dirinya juga memberikan himbauan dan pesan positif dalam rangka meningkatkan minat wisatawan untuk berkunjung ke Klingking ini, salah satunya dengan pemanfaatan Medsos.
Saat ini kemajuan teknologi harus dapat kita manfaatkan untuk hal-hal yang positif. Sebagai penggiat pariwisata kita harus dapat memanfaatkan hal ini untuk meningkatkan citra pariwisata di daerah kita.
Saat ini sering kita lihat viralisasi Medsos yang justru mengunggah berita dan informasi yang berdampak negatif, sehingga wisatawan jadi enggan dan takut untuk berkunjung,”jelasnya.
Oleh karena itu mari kita berikan berita dan informasi, khususnya pariwisata yang baik dan dapat kita pertanggungjawabkan, sehingga Bali, khususnya Nusa penida kembali menjadi magnet positif bagi wisatawan untuk berkunjung,”imbuhnya.
Sementara itu, Wayan Parta salah satu penggiat wisata menerangkan bahwa
untuk saat ini situasi objek wisata Klingking sudah mulai sedikit ramai dan hunian villa juga sudah ada terisi dari beberapa Minggu ini.
Selaku penggiat wisata, kami sangat berterima kasih atas perhatian khusus pak Babinsa terhadap perkembangan wisata, khususnya di Klingking ini. Kami pastikan akan selalu siap untuk memberikan pelayanan dan kenyamanan bagi wisatawan yang berkunjung dan kami akan selalu berkoordinasi bersama pak Babinsa jika ada hal-hal menonjol dan berpotensi mengganggu kepariwisataan,”pungkasnya. ( Pendim 1610/Klungkung ).
Gianyar – Siangan, Kamis (15/1/2026) Dalam rangka memperingati Hari Desa Nasional Tahun 2026, Babi...
BULELENG – Suasana khidmat menyelimuti pesisir Pantai Perapat Agung, Banjar Dinas Tegal Bunder, De...
Buleleng — Wujud kepedulian terhadap masyarakat kurang mampu kembali ditunjukkan melalui ke...
Klungkung,- Sebagai seorang Babinsa yang merupakan ujung tombak TNI AD di tingkat desa, komit...
Klungkung,- Dengan optimalisasi peran para Babinsa jajarannya, Kodim 1610/Klungkung kembali menggenc...
Klungkung,- Kontribusi melalui aksi nyata dalam rangka mensukseskan program- program strategis nasio...
Dompu, NTB – Babinsa Desa Bara Koramil 1614-01/Dompu, Serka M. Tayeb, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama warga binaa...
Sumbawa Barat, NTB — Dalam upaya mempererat hubungan dengan masyarakat serta menjaga kondusifitas wilayah, Babinsa Desa Rempe, Koramil 1628-04...
Lantung, Sumbawa — Babinsa Desa Sepukur Serka Nurddin, Kecamatan Lantung, anggota Koramil 1607-03/Ropang menunjukkan kesiapsiagaan dan kepedul...
Klungkung,- Sebagai wujud kepedulian dan pelayanan aparat kewilayahan, Babinsa Tojan Koramil 1610-01/Klungkung Serka Ketut Sudarma kembali turun...
Prajurit Satgas Yonif 743/PSY Pos Merah Putih kembali menunjukkan kepedulian mereka terhadap masyarakat dengan melaksanakan kegiatan belanja kas...

No comments yet.