Breaking News
Categories
  • Bali
  • Health
  • Inspirations
  • Kodam IX Udayana
  • Lifestyle
  • NTB
  • Pemda Tabanan
  • Polda Bali
  • Reviews
  • Technology
  • Trends
  • Uncategorized
  • War
  • Wujud Kepedulian TNI AD, Dandim 1627/Rote Pimpin Pengobatan Gratis untuk Warga Rote Barat Daya

    Jan 02 202651 Dilihat

    Rote Ndao – Komandan Kodim (Dandim) 1627/Rote Ndao, Letkol Kav Kurnia Santiadi Wicaksono, menunjukkan kepeduliannya terhadap kesehatan masyarakat dengan turun langsung melaksanakan program pengobatan gratis dan pembagian susu bagi anak-anak balita di Desa Oeseli, Kecamatan Rote Barat Daya, Kabupaten Rote Ndao, Jumat (2/1/2026).

    Kegiatan yang berlangsung pukul 12.00 WITA tersebut bertempat di rumah Bapak Danial Nggeon, Dusun Kota Lain, dan didampingi oleh Babinsa Koramil 1627-03/Batutua, Kopda Otnial Bofe, serta Mas Pandu Gunawan. Program ini menyasar warga yang membutuhkan layanan kesehatan dengan jenis pengobatan meliputi rematik, stroke, asam urat, serta keluhan kebas pada kaki dan tangan.

    Dandim 1627/Rote Ndao, Letkol Kav Kurnia Santiadi Wicaksono, menegaskan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk nyata pengabdian TNI AD kepada masyarakat.
    “Kodim 1627/Rote Ndao hadir untuk membantu masyarakat, khususnya di bidang kesehatan. Kami ingin memastikan warga mendapatkan perhatian dan pelayanan yang layak, sekaligus mendorong masyarakat untuk lebih peduli terhadap kesehatan diri dan keluarga,” tegas Dandim.

    Selain pengobatan gratis, Dandim juga menyerahkan langsung bantuan susu kepada anak-anak balita Desa Oeseli. Menurutnya, pemberian susu ini bertujuan mendukung pemenuhan gizi anak sebagai generasi penerus bangsa.
    “Anak-anak adalah masa depan daerah dan bangsa. Asupan gizi yang baik sejak dini sangat penting agar mereka tumbuh sehat dan cerdas,” tambahnya.

    Babinsa Kopda Otnial Bofe menyampaikan apresiasi atas perhatian dan kepedulian Dandim kepada masyarakat desa binaan. Ia juga menghimbau warga yang menerima pengobatan agar tetap menjaga kesehatan dan menerapkan pola hidup sehat.

    Kegiatan sosial kemanusiaan ini mendapat sambutan hangat dari masyarakat dan berjalan dengan tertib, lancar, serta aman, mencerminkan sinergi TNI dengan rakyat dalam membangun kesejahteraan di wilayah Rote Ndao.

    Share to

    Related News

    Koramil 1628-04/Poto Tano Gelar PAM Pel...

    by Jan 16 2026

    Sumbawa Barat, NTB – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, anggota Koramil 1628...

    Babinsa Lampok Ajak Warga Jaga Kebersiha...

    by Jan 16 2026

    Sumbawa Barat, NTB — Wujud kepedulian TNI terhadap kebersihan lingkungan dan kebersamaan dengan ma...

    Babinsa Kodim 1627/RN Kawal Pendistribus...

    by Jan 16 2026

    Rote Ndao – Babinsa Desa Nggodimeda, Koramil 1627/Rote Ndao, Sertu Delfi Amalo menerima penyerahan...

    Kerja Sama TNI dan Kementerian Kehutanan...

    by Jan 16 2026

    Kota Bima_ Kepala Balai Taman Nasional Tambora, Abdul Azis Bakry, S.Pi., M.Si beserta jajarannya mel...

    Monitoring Wilayah Babinsa, Pembangunan ...

    by Jan 16 2026

    Rote Ndao – Babinsa Desa Lidabesi, Sertu Risdianto Lonameo, melaksanakan kegiatan monitoring wilay...

    Laksanakan Patroli Malam Patroli Malam K...

    by Jan 16 2026

    Sumbawa Barat, NTB – Koramil 1628-01/Taliwang melaksanakan kegiatan patroli malam guna menjaga kea...

    No comments yet.

    Please write your comment.

    Your email will not be published. Fields marked with an asterisk (*) must be filled.

    *

    *

    Other News

    Pengamanan K-SIGN: Babinsa dan Persit KCK Kodim...


    Rote Ndao, 6 Desember 2025 — Upaya mendukung pembangunan ekonomi daerah terus dilakukan di Kabupaten Rote Ndao, salah satunya melalui pekerjaa...

    06 Des 2025

    Pratu Renaldo Mario Turun Tangan Siapkan Pondas...


    NTT-SIKKA. Babinsa Koramil 1603-05/Bola Kodim 1603/Sikka, Pratu Renaldo Mario, melaksanakan kegiatan pembersihan dan pemerataan lahan Koperasi D...

    03 Des 2025

    Babinsa dan Warga Aikmel Bersatu Jaga Kebersiha...


    Lombok Timur — Babinsa Desa Wanasaba, Sertu Jamal, memimpin kegiatan gotong royong bersama masyarakat bertempat di Dusun Cepak Lauk, Desa Aikm...

    26 Des 2025

    Sertu Didit Sumanto Pimpin Karya Bakti Rabat Ja...


    NTT-KUPANG, – Babinsa Koramil 1604-03/Naikliu, Sertu Didit Sumanto melaksanakan kegiatan Karya Bakti kerja rabat jalan bersama warga masya...

    24 Nov 2025
    NTB

    Kodim 1628/KSB Kawal Penyerahan Bantuan Pangan ...


    Sumbawa Barat – NTB, Babinsa Kelurahan Menala Koramil 1628-01/Taliwang, Serda A. Rahman, melaksanakan pendampingan penyerahan bantuan pang...

    28 Nov 2025
    back to top