Rossa • Jan 13 2026 • 8 Dilihat

Kegiatan PSM ini diikuti oleh sekitar 25 personel, terdiri dari Perwira Staf, Bintara, dan Tamtama Kodim 1621/TTS. Awalnya latihan dilaksanakan di Lapangan Apel Makodim, namun karena kondisi cuaca hujan, kegiatan kemudian dipindahkan ke area belakang Aula Makodim agar tetap berjalan dengan maksimal.
Kegiatan PSM merupakan program wajib yang dilaksanakan secara rutin oleh Kodim 1621/TTS. Tujuannya adalah untuk meningkatkan kualifikasi dan kemampuan prajurit, khususnya dalam bidang bela diri Pencak Silat Militer, yang kini menjadi salah satu syarat penunjang Ujian Kenaikan Pangkat (UKP).
Secara terpisah, Dandim 1621/TTS Letkol Inf Gunawan Budhi Prasetyo, S.Sos. menjelaskan bahwa PSM saat ini telah masuk dalam standar UKP setiap prajurit TNI AD.
“Kegiatan PSM ini wajib diikuti oleh seluruh personel karena menjadi bagian dari standar Uji Kenaikan Pangkat. Saat ini UKP tidak hanya mengandalkan Garjas A dan B serta renang, tetapi juga ditambah dengan materi Pencak Silat Militer,” tegas Dandim.
Dandim juga menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada Guru Besar PSM Pratu Agustinus Opang atas dedikasi dan kesungguhan dalam melatih anggota Kodim 1621/TTS. Selain itu, Dandim mengapresiasi seluruh Perwira, Bintara, dan Tamtama yang menunjukkan antusiasme tinggi selama mengikuti latihan.
Sementara itu, Guru Besar PSM Pratu Agustinus Opang menjelaskan bahwa kegiatan latihan PSM yang dilaksanakan hari ini merupakan pertemuan ke-5, dan ke depan intensitas latihan akan terus ditingkatkan.
“Kita perlu memaksimalkan latihan. Minimal dalam satu minggu dilaksanakan tiga kali pertemuan, karena kita sedang mempersiapkan kenaikan sabuk kuning yang dijadwalkan pada tanggal 24 Januari 2026,” jelasnya.
Ia berharap seluruh peserta mampu menguasai materi yang telah diberikan, sehingga saat dilakukan pengujian oleh Jasmani Korem, seluruh personel sudah siap dan memenuhi standar yang ditetapkan.
Adapun materi latihan PSM yang diberikan pada kesempatan tersebut meliputi sikap siap, sikap istirahat, penghormatan, kuda-kuda setengah berat, kuda-kuda kanan dan kiri depan, tendangan depan satu, serta delapan sikap pasang.
Dengan pelaksanaan PSM secara rutin dan terprogram, diharapkan seluruh prajurit Kodim 1621/TTS memiliki kemampuan bela diri yang mumpuni, disiplin tinggi, serta kesiapan fisik dan mental dalam mendukung tugas pokok TNI AD di wilayah Kabupaten Timor Tengah Selatan.(Pen1621)
Sumbawa Barat, NTB — Wujud kepedulian TNI terhadap kebersihan lingkungan dan kebersamaan dengan ma...
Rote Ndao – Babinsa Desa Nggodimeda, Koramil 1627/Rote Ndao, Sertu Delfi Amalo menerima penyerahan...
Kota Bima_ Kepala Balai Taman Nasional Tambora, Abdul Azis Bakry, S.Pi., M.Si beserta jajarannya mel...
Rote Ndao – Babinsa Desa Lidabesi, Sertu Risdianto Lonameo, melaksanakan kegiatan monitoring wilay...
Sumbawa Barat, NTB – Koramil 1628-01/Taliwang melaksanakan kegiatan patroli malam guna menjaga kea...
Rote Ndao – Babinsa Koramil 1627-03/Batutua, Sertu Jose Timo, melaksanakan kegiatan monitoring pem...
Sumbawa Barat, NTB – Babinsa Koramil 1628-02/Sekongkang Desa Pasir Putih, Kopda Abdul Halik, menghadiri kegiatan Zoom Meeting dalam rangka Pan...
NTT–Kefamenanu., Dalam rangka memastikan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat tetap aman dan kondusif menjelang perayaan Tahun Baru 2026...
ROTE NDAO — Dalam upaya memastikan keberlanjutan program penyediaan air bersih bagi masyarakat, Babinsa Koramil 1627-02/Pantai Baru, Koptu Mes...
Tabanan – Sebagai bentuk kepedulian terhadap kelestarian lingkungan, Babinsa Desa Belumbang Koramil 1619-05/Kerambitan Serka Ida Bagus Ket...
Lembata – Perwira Penghubung (Pabung) Kodim 1624/Flotim menghadiri kegiatan Launching Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) 03 Nubatukan ...

No comments yet.