Rossa • Jan 14 2026 • 10 Dilihat

Buleleng, Busungbiu – Aksi sigap ditunjukkan oleh Babinsa Desa Sepang, Serka Ketut Sukadana, dalam membantu warga binaannya yang tertimpa musibah. Pasca hujan deras yang mengguyur wilayah Kabupaten Buleleng, sebuah senderan rumah milik warga di Dusun Belulang, Desa Sepang, Kecamatan Busungbiu, dilaporkan jebol pada Selasa pagi (13/1/2026).
Peristiwa tersebut menimpa kediaman Bapak Made Miarta (56), seorang petani setempat. Hujan dengan intensitas tinggi yang turun sejak pukul 05.30 WITA menyebabkan struktur tanah menjadi labil. Puncaknya, sekitar pukul 07.30 WITA, senderan tembok sepanjang 6 meter dengan tinggi 4 meter tersebut roboh karena tidak kuat menahan debit air dan tekanan tanah, Mendapat laporan dari warga, Babinsa Desa Sepang segera berkoordinasi dengan Kepala Dusun (Kadus) Belulang untuk mengambil langkah darurat.
Aksi Gotong Royong Mulai pukul 08.20 WITA, personel TNI bersama perangkat desa dan masyarakat sekitar langsung terjun ke lokasi untuk melaksanakan gotong royong. Fokus utama adalah membersihkan material longsoran tanah dan puing tembok yang sempat menutup akses di sekitar rumah korban agar tidak membahayakan struktur bangunan utama.
“Ini adalah wujud kemanunggalan TNI dengan rakyat. Begitu ada laporan bencana, kami langsung turun ke lapangan untuk membantu meringankan beban warga. Beruntung tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini,” ujar Serka Ketut Sukadana di sela-sela kegiatan.dan juga menghimbau kepada masyarakat Desa Sepang agar tetap waspada, mengingat cuaca ekstrem dan curah hujan tinggi masih berpotensi terjadi di wilayah Kecamatan Busungbiu dan sekitarnya.
BULELENG – Suasana khidmat menyelimuti pesisir Pantai Perapat Agung, Banjar Dinas Tegal Bunder, De...
Buleleng — Wujud kepedulian terhadap masyarakat kurang mampu kembali ditunjukkan melalui ke...
Klungkung,- Sebagai seorang Babinsa yang merupakan ujung tombak TNI AD di tingkat desa, komit...
Klungkung,- Dengan optimalisasi peran para Babinsa jajarannya, Kodim 1610/Klungkung kembali menggenc...
Klungkung,- Kontribusi melalui aksi nyata dalam rangka mensukseskan program- program strategis nasio...
Tabanan – Kodim 1619/Tabanan kembali menggelar latihan Pencak Silat Militer (PSM) sebagai bagian d...
Tabanan — Dalam rangka menciptakan situasi yang aman, nyaman, dan kondusif selama perayaan Hari Raya Natal dan Tahun Baru 2026, Kodim 1619/Tab...
RUTENG, MANGGARAI – Aula Makodim 1612/Manggarai pada Selasa, 25 November 2025, menjadi pusat koordinasi pembangunan. Para perwira, staf, dan u...
Monta _ Pada Jumat, 9 Januari 2026, para Babinsa Koramil 1608-07/Monta melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (komsos) yang intensif di beberap...
Lenangguar, Sumbawa — Babinsa Desa Lenangguar Koramil 1607-03/Ropang, Sertu Burhanudin, menghadiri rapat musyawarah penetapan agenda dan pembe...
NTT—ALOR—, Babinsa Kecamatan Alor Selatan, Serka Welem Botahala, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) pada Sabtu, 03 Januari 201...

No comments yet.