Manggarai Barat – Kepedulian dan kesiapsiagaan TNI kembali ditunjukkan melalui aksi cepat Babinsa Desa Mbuit, Sertu Juferlan, yang langsung turun ke lokasi bencana alam angin kencang disertai hujan lebat di Dusun Golo To’e, Desa Mbuit, Kecamatan Boleng, Kabupaten Manggarai Barat, pada Selasa, 13 Januari 2026.
Peristiwa cuaca ekstrem tersebut mengakibatkan dua rumah warga tertimpa pohon, sehingga menimbulkan kerusakan dengan tingkat yang berbeda. Rumah milik Bapak Ahmad Samsi mengalami kerusakan ringan pada bagian dapur, sementara rumah Bapak Rofinus mengalami kerusakan berat pada bagian hargen akibat tertimpa pohon besar yang tumbang.
Begitu menerima laporan dari warga, Sertu Juferlan segera menuju lokasi untuk memastikan kondisi para korban sekaligus membantu melakukan pendataan dan langkah-langkah awal penanganan. Kehadiran Babinsa di tengah warga menjadi wujud nyata kepedulian TNI dalam melindungi dan melayani masyarakat, terutama saat terjadi musibah.
Selain melakukan pengecekan dan pendataan kerusakan, Babinsa juga memberikan semangat dan imbauan kepada warga agar tetap waspada terhadap potensi cuaca ekstrem susulan, serta mengajak masyarakat untuk bergotong royong membersihkan material pohon yang menimpa rumah.
No comments yet.