NTT—ALOR—, Babinsa Desa Munaseli, Koramil 1622-02/Pantar, Serda Rahmad Bao melaksanakan kegiatan pemantauan wilayah sekaligus membantu warga binaan pada Kamis, 15 Januari 2025, pukul 09.30 WITA. Kegiatan tersebut berlangsung di rumah milik Bapak Johanis Hibu, RT 04/RW 02, Dusun II, Desa Munaseli, Kecamatan Pantar.
Dalam kegiatan tersebut, Babinsa turut membantu proses pelesteran rumah milik Bapak Johanis sebagai bentuk kepedulian dan kedekatan TNI dengan masyarakat. Kehadiran Babinsa disambut baik oleh pemilik rumah dan para tukang yang sedang bekerja, sehingga tercipta suasana kebersamaan dan gotong royong.
Selain membantu pekerjaan fisik, Babinsa juga melaksanakan komunikasi sosial (Komsos) dengan warga sekitar. Melalui kegiatan ini, Babinsa menjalin silaturahmi serta mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat di wilayah binaan.
Pada kesempatan tersebut, Babinsa memberikan sosialisasi dan himbauan kepada masyarakat, khususnya para pemuda, agar tidak terjerumus ke dalam hal-hal negatif seperti pergaulan bebas, kenakalan remaja, serta penyalahgunaan minuman keras. Babinsa juga menekankan pentingnya peran keluarga dan lingkungan dalam membentuk karakter generasi muda.
Babinsa turut mengajak seluruh masyarakat untuk meningkatkan kesadaran dalam menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan demi terciptanya situasi yang aman dan kondusif. Seluruh rangkaian kegiatan berjalan dengan aman, tertib, dan lancar.
(Pendim1622/Alor)
No comments yet.