Breaking News
Categories
  • Bali
  • Health
  • Inspirations
  • Kodam IX Udayana
  • Lifestyle
  • NTB
  • Pemda Tabanan
  • Polda Bali
  • Reviews
  • Technology
  • Trends
  • Uncategorized
  • War
  • ‎Patroli Malam Berbasis Komsos, Koramil 1607-03/Ropang Bangun Rasa Aman di Tengah Masyarakat

    Jan 16 20263 Dilihat

    Ropang, Sumbawa – Dalam rangka menciptakan situasi wilayah yang aman, tertib, dan kondusif, Personel Koramil 1607-03/Ropang Kodim 1607/Sumbawa melaksanakan patroli malam pada Jumat malam (16/01/2026) di wilayah Kecamatan Ropang dan sekitarnya.

    ‎Patroli malam ini merupakan kegiatan rutin sebagai bagian dari upaya menjaga stabilitas keamanan wilayah binaan sekaligus memperkuat kehadiran aparat teritorial di tengah masyarakat.

    ‎Sasaran patroli meliputi pemukiman penduduk, jalan lingkungan, gang-gang sempit, serta titik-titik yang kerap dijadikan tempat berkumpulnya warga dan para pemuda pada malam hari.

    ‎Dalam pelaksanaannya, personel Koramil 1607-03/Ropang tidak hanya melakukan pemantauan situasi wilayah, namun juga melaksanakan komunikasi sosial secara langsung dengan warga masyarakat. Babinsa menyambangi rumah-rumah warga, berdialog dengan tokoh masyarakat dan pemuda, serta menyampaikan pesan-pesan kamtibmas secara humanis namun tegas.

    ‎Melalui kegiatan tersebut, Babinsa menghimbau kepada masyarakat agar senantiasa menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan, menghindari aktivitas yang berpotensi menimbulkan gangguan kamtibmas yang dapat meresahkan masyarakat.

    ‎Selain itu, personel Koramil 1607-03/Ropang menekankan pentingnya peran aktif masyarakat dalam mendukung upaya deteksi dini dan cegah dini terhadap setiap potensi permasalahan di wilayah. Warga dihimbau agar segera melaporkan kepada Babinsa, aparat desa, atau pihak terkait apabila menemukan hal-hal mencurigakan di lingkungan sekitar, sehingga dapat segera dilakukan langkah antisipasi dan penanganan secara cepat dan tepat.

    ‎Koramil 1607-03/Ropang menegaskan komitmennya untuk terus melaksanakan pembinaan teritorial secara berkelanjutan demi terwujudnya wilayah binaan yang aman, damai, dan harmonis serta semakin kokohnya kemanunggalan TNI dan rakyat.

    ‎(Pendim 1607/Sumbawa)

    Share to

    Related News

    Babinsa Koramil Alas Dukung Kegiatan Kea...

    by Jan 16 2026

    Alas, Sumbawa – Babinsa Desa Baru Koramil 1607-04/Alas, Sertu Syamsu Wijaya, menghadiri kegiatan p...

    ‎Babinsa Labuhan Bajo Tegaskan Penting...

    by Jan 16 2026

    Utan, Sumbawa — Sebagai bentuk kepedulian terhadap warga binaan serta upaya memastikan situasi wil...

    Semarak HUT ke-67 Sumbawa, Koramil 1607-...

    by Jan 16 2026

    Lopok, Sumbawa – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-67 Kabupaten Sumbawa Tahun 20...

    Dandim 1608/Bima dan Wakil Bupati Tinjau...

    by Jan 15 2026

    Bima, 15 Januari 2026 – Dandim 1608/Bima Letkol Arh Samuel Asdianto Limbongan S.Kom, M.Sc bersama ...

    Dandim 1608/Bima Tinjau Langsung Kondisi...

    by Jan 15 2026

    Bima, 15 Januari 2025 – Dandim 1608/Bima Letkol Arh Samuel Asdianto Limbongan S.Kom M.Sc melakukan...

    Peduli Keselamatan Warga, Koramil Lunyuk...

    by Jan 15 2026

    Lunyuk, Sumbawa – Koramil 1607-07/Lunyuk terus meningkatkan kegiatan patroli malam guna menjaga ke...

    No comments yet.

    Please write your comment.

    Your email will not be published. Fields marked with an asterisk (*) must be filled.

    *

    *

    Other News

    Sinergitas TNI–Polri, Koramil 1625-01/Bajawa ...


    Bajawa – Dalam rangka menciptakan situasi yang aman dan kondusif menjelang perayaan Tahun Baru 2026, Koramil 1625-01/Bajawa melaksanakan kegia...

    01 Jan 2026

    Pengamanan Pagi Hari, Piket TNI di Pelabuhan Po...


    Sumbawa Barat, NTB– Personel TNI AD yang bertugas di wilayah Pelabuhan Poto Tano terus melaksanakan kegiatan pengamanan guna menjaga stabilita...

    02 Jan 2026

    Bersama Tuhan Menyerbu Dari Langit: Ratusan Pra...


    (Puspen TNI). Ratusan prajurit TNI melaksanakan penerjunan Operasi Perebutan dan Pengendalian Pangkalan Udara (OP3U) serta penerjunan lintas uda...

    21 Nov 2025
    NTB

    TNI Turun Langsung ke Lapangan, Koramil Lunyuk ...


    Lunyuk, Sumbawa – Dalam rangka menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat menjelang perayaan akhir tahun, Koramil 1607-07/Lunyuk Ko...

    25 Des 2025

    Babinsa Sangsit Ikuti Peringatan Hari Ibu serta...


    Sawan, – Babinsa Desa Sangsit Serka Kadek Sudira Jaya melaporkan telah dilaksanakan kegiatan dalam rangka Peringatan Hari Ibu, Natal dan Tahun...

    30 Des 2025
    back to top