Breaking News
Categories
  • Bali
  • Health
  • Inspirations
  • Kodam IX Udayana
  • Lifestyle
  • NTB
  • Pemda Tabanan
  • Polda Bali
  • Reviews
  • Technology
  • Trends
  • Uncategorized
  • War
  • Peduli Keselamatan, Sertu Syaiful Dampingi Warga Dusun Ta’a

    Nov 24 202551 Dilihat

    Kempo, NTB – Babinsa Koramil 1614-02/Kempo terus menunjukkan kedekatannya dengan masyarakat melalui kegiatan komunikasi sosial (komsos) yang rutin dilaksanakan di wilayah binaan. Pada Senin, 24 November 2025, Babinsa Desa Ta’a, Sertu Syaiful, mengunjungi warga di Dusun Ta’a, Kecamatan Kempo, untuk memberikan imbauan terkait keselamatan dalam aktivitas sehari-hari.

    Dalam pertemuan tersebut, Sertu Syaiful mengajak warga agar tetap waspada dan berhati-hati, terutama ketika beraktivitas di area persawahan dan lahan jagung. Ia menekankan pentingnya memperhatikan kondisi sekitar sebelum bekerja, mengingat musim tanam yang tengah berlangsung dapat menghadirkan berbagai potensi bahaya.

    Menurutnya, wilayah lahan pertanian sering menjadi habitat bagi sejumlah binatang berbisa seperti ular dan hewan berbahaya lainnya. Karena itu, masyarakat diminta tidak mengabaikan faktor keselamatan dan selalu menggunakan perlengkapan kerja yang memadai.

    Selain soal kewaspadaan di ladang, Babinsa juga mengingatkan warga untuk menjaga keamanan lingkungan tempat tinggal masing-masing. Ia menegaskan bahwa pencegahan dini merupakan langkah terbaik untuk menghindari kejadian yang tidak diinginkan.

    Warga Dusun Ta’a menyambut baik kunjungan tersebut dan mengapresiasi perhatian Babinsa yang selalu hadir untuk memberikan pendampingan. Mereka mengaku imbauan tersebut sangat bermanfaat, terutama di tengah meningkatnya aktivitas pertanian yang berisiko.

    Kegiatan komsos yang berlangsung dalam suasana hangat dan kekeluargaan itu berjalan aman dan lancar. Kehadiran Babinsa di tengah masyarakat menjadi salah satu wujud nyata TNI AD dalam mempererat hubungan serta mendukung keamanan dan kesejahteraan warga di wilayah Kempo.

    (Pendim1614/Dompu)

    Share to

    Related News

    Babinsa Imbau Warga Mengungsi Sementara ...

    by Jan 16 2026

    Nagekeo – Babinsa Koramil 1625-04/Mauponggo, Kopda Slamet Rudy Hartono, melaksanakan kegiatan moni...

    Komsos Babinsa Kopda Alfian Wahyudi, Sit...

    by Jan 16 2026

    Nagekeo – Babinsa Koramil 1625-05/Aesesa, Kopda Alfian Wahyudi, melaksanakan kegiatan komunikasi s...

    Sertu Arnoldus Wogo Dukung Pembangunan K...

    by Jan 16 2026

    Ngada – Babinsa Koramil 1625-01/Bajawa, Sertu Arnoldus Wogo, menghadiri kegiatan seremonial adat p...

    Peletakan Batu Pertama KDKMP Desa Bowado...

    by Jan 16 2026

    Ngada – Babinsa Koramil 1625-01/Bajawa, Sertu Arnoldus Wogo, menghadiri kegiatan seremonial adat p...

    Babinsa Koramil 1625-05/Aesesa Monitorin...

    by Jan 16 2026

    Nagekeo – Babinsa Koramil 1625-05/Aesesa, Kopda Rahmayadi, melaksanakan kegiatan monitoring wilaya...

    Dandim Kupang Bersama Pasiop Tinjau Laha...

    by Jan 15 2026

    NTT-KUPANG, – Dandim 1604/Kupang Kolonel Inf Kadek Abriawan, S.I.P., M.H.I didampingi Pasiop K...

    No comments yet.

    Please write your comment.

    Your email will not be published. Fields marked with an asterisk (*) must be filled.

    *

    *

    Other News

    TNI AD Hadir di SMK Karsa Mandiri, Tanamkan Dis...


    Ende, – Babinsa Ramil 1602-01/Ende, Serma Nasrudin Latif, melakukan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dan Pengamanan Wilayah (Pamwil) di Yay...

    25 Nov 2025

    Kasdim 1613/Sumba Barat Pimpin Upacara Bendera ...


    SUMBA BARAT – Kepala Staf Kodim (Kasdim) 1613/Sumba Barat, Mayor Inf Idris, memimpin pelaksanaan upacara bendera mingguan yang digelar di ...

    13 Jan 2026

    Danramil 1628-05/Jereweh Dampingi Posyandu Desa...


    Sumbawa Barat – NTB,  Posyandu Muhajirin, Dusun Menyan, Desa Belo, mewakili Kecamatan Jereweh dalam Lomba Penilaian Posyandu Tingkat Provinsi...

    28 Nov 2025

    Babinsa Koramil Poto Tano Ajak Perangkat Desa ...


    Sumbawa Barat, NTB – Babinsa Desa Poto Tano, Koramil 1628-04/Poto Tano, Kodim 1628/Sumbawa Barat, Sertu Wiliadi melaksanakan kegiatan monitori...

    29 Des 2025

    Serka David Bullen Laksanakan Monitoring Kedata...


    Rote Ndao, 8 November 2025 – Dalam rangka menjaga keamanan dan kelancaran aktivitas transportasi laut di wilayah binaan, Piket Koramil 1627-01...

    08 Nov 2025
    back to top