Rossa • Nov 30 2025 • 30 Dilihat

Klungkung,- Sinergi dan kolaborasi Kodim 1610/Klungkung dengan berbagai pihak sebagai wujud nyata komitmen TNI hadir dan bermanfaat di wilayah teritorialnya terus digelorakan.
Kali ini dengan mengusung misi kemanusiaan, satuan dibawah kendali Dandim Letkol Kav Sidik Pramono, S.Sos., M.M., M.Han ikut ambil bagian dalam kegiatan bhakti sosial donor darah di Aula Gereja GBI Rock Klungkung yang berlokasi di Jln Kenyeri, Kelurahan Semarapura Kelod, Kecamatan/Kabupaten Klungkung, Minggu ( 30/11/25 ).
Dandim 1610/Klungkung Letkol Kav Sidik Pramono, S.Sos., M.M., M.Han sat dikonfirmasi menyampaikan bahwa kegiatan bakti sosial donor darah kali ini dilaksanakan sebagai rangkaian menyambut perayaan Natal Tahun 2025 di Kabupaten Klungkung.
Kegiatan bakti sosial pagi ini merupakan kolaborasi Gereja GBI Rock Klungkung bersama Kodim 1610/Klungkung dan PMI Kabupaten Klungkung.
Disamping donor darah, pagi ini juga digelar pengecekan kesehatan gratis yang meliputi cek tensi, gula darah, kolesterol dan asam urat.
Keikutsertaan pihaknya dalam kegiatan bakti sosial ini adalah sebagai wujud nyata sinergitas TNI, khususnya Kodim Klungkung dengan seluruh pihak di wilayah. Melalui kegiatan ini, kami tegaskan kembali komitmen dan kepedulian TNI yang akan selalu hadir ditengah-tengah masyarakat dan senantiasa menjadi solusi dalam mengatasi kesulitan masyarakat.
Disamping itu, donor darah ini juga menjadi salah satu upaya dan langkah kami dalam meningkatkan kepedulian dan kesadaran kita semua untuk bermanfaat bagi sesama, khususnya membantu saudara-saudara kita yang benar-benar membutuhkan darah,”lanjutnya.
Kami berharap, setetes darah yang kita sumbangkan ini akan memberikan sejuta harapan bagi masyarakat yang membutuhkan. Dalam pelaksanaan tugas, kami berupaya untuk selalu bermanfaat dengan menebar kebaikan. Semoga dengan aksi sosial pagi ini akan menjadi ladang ibadah bagi kita semua dan tetesan darah yang kita sumbangkan akan menjadi berkah bagi sesama yang membutuhkan, “pungkas Dandim Klungkung. ( pendim 1610/Klungkung ).
Gianyar – Ubud, Kamis (15/1/2026) Menunjukkan semangat loyalitas, disiplin, dan pengabdian tanpa b...
Gianyar – Siangan, Kamis (15/1/2026) Dalam rangka memperingati Hari Desa Nasional Tahun 2026, Babi...
BULELENG – Suasana khidmat menyelimuti pesisir Pantai Perapat Agung, Banjar Dinas Tegal Bunder, De...
Buleleng — Wujud kepedulian terhadap masyarakat kurang mampu kembali ditunjukkan melalui ke...
Klungkung,- Sebagai seorang Babinsa yang merupakan ujung tombak TNI AD di tingkat desa, komit...
Klungkung,- Dengan optimalisasi peran para Babinsa jajarannya, Kodim 1610/Klungkung kembali menggenc...
Ende, – Babinsa Koramil 1602-04/Maurole, Kecamatan Kotabaru, Kabupaten Ende, melaksanakan kegiatan Pengamanan Wilayah (Pamwil) dan Komunikasi ...
Dompu, NTB – Babinsa Desa Nanga Tumpu, Koramil 1614-06/Manggelewa, Serda Burhanudin melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) bersa...
Sumbawa Barat, NTB – TNI melalui Koramil 1628-05/Jereweh menunjukkan peran aktif dalam menjaga keamanan dan kelestarian lingkungan dengan mend...
SoE, Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-67 Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT), Pemerintah Kabupaten Timor Tengah Selatan (TTS) ...
Sumbawa Barat, NTB – Babinsa Desa Lamusung, Serda Lalu Rupawan, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) bersama warga di desa binaan,...

No comments yet.