Breaking News
Categories
  • Bali
  • Health
  • Inspirations
  • Kodam IX Udayana
  • Lifestyle
  • NTB
  • Pemda Tabanan
  • Polda Bali
  • Reviews
  • Technology
  • Trends
  • Uncategorized
  • War
  • Letkol Arm Denny Rieasta Permana: Prajurit Harus Jadi Teladan di Tengah Masyarakat

    Des 08 202542 Dilihat

    NTT-SIKKA. Komandan Kodim 1603/Sikka, Letkol Arm Denny Rieasta Permana, S.Sos., M.Han., memimpin apel pagi prajurit yang dilaksanakan di Lapangan Makodim 1603/Sikka, Jln. Jenderal Sudirman, Kecamatan Alok Timur, Kabupaten Sikka, Senin (08/12/2025). Kegiatan tersebut diikuti seluruh personel Makodim dan berlangsung tertib serta penuh kedisiplinan.

    Apel pagi merupakan salah satu bentuk pembinaan personel yang rutin dilakukan untuk mengecek kehadiran, kesiapan tugas, serta menyampaikan arahan komando kepada seluruh anggota.

    Dalam pengarahannya, Dandim 1603/Sikka menekankan pentingnya menjaga sikap disiplin baik dalam pelaksanaan tugas maupun dalam kehidupan sehari-hari sebagai seorang prajurit TNI AD.

    “Disiplin adalah nafas seorang prajurit. Kalian harus mampu menjadi contoh, baik bagi keluarga maupun masyarakat di lingkungan tempat tinggal,” tegas Dandim di hadapan anggota.

    Beliau juga mengingatkan agar seluruh prajurit selalu menjaga kebersihan pangkalan, meningkatkan kesiapsiagaan, dan memaksimalkan pembinaan teritorial di wilayah masing-masing.

    “Sebagai aparat komando kewilayahan, kita tidak hanya menjaga keamanan, tetapi juga hadir sebagai pengayom masyarakat. Jaga hubungan baik dengan pemerintah daerah, tokoh masyarakat, dan seluruh komponen warga, karena keberhasilan tugas teritorial sangat ditentukan oleh komunikasi yang baik,” tambahnya.

    Selain itu, Dandim meminta seluruh personel untuk tetap menjaga kesehatan, menghindari pelanggaran sekecil apa pun, dan melaksanakan tugas dengan penuh rasa tanggung jawab.

    Kegiatan apel pagi tersebut berjalan dengan aman, tertib, dan diakhiri dengan pengecekan personel serta kesiapan tugas masing-masing staf dan bagian.
    (Pendim 1603/Sikka)

    Share to

    Related News

    Babinsa Desa Nuanaga Laksanakan Monitori...

    by Jan 16 2026

    Ende – Babinsa Koramil 1602-04/Maurole, Kodim 1602/Ende, melaksanakan kegiatan monitoring pengaman...

    Pastikan Keamanan Penumpang, Babinsa End...

    by Jan 16 2026

    Ende – Babinsa Koramil 1602-01/Ende melaksanakan kegiatan monitoring, komunikasi sosial (Komsos), ...

    Rapat Awal Tahun Kelurahan Mutiara, Babi...

    by Jan 16 2026

    NTT—ALOR—, Babinsa Kelurahan Mutiara, Koramil 1622-01/Kalabahi, Sertu Nuno Miguel De Jesus mengh...

    Babinsa Koramil 1622-02/Pantar Aktif Dam...

    by Jan 16 2026

    NTT—ALOR—, Babinsa Desa Munaseli, Koramil 1622-02/Pantar, Serda Rahmad Bao melaksanakan kegiatan...

    TNI Hadir di Tengah Masyarakat, Koramil ...

    by Jan 16 2026

    Sumbawa Barat, NTB – Dalam rangka menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas...

    Rapat Evaluasi Kasad: Hapus Budaya Membe...

    by Jan 16 2026

    Sumbawa Barat, NTB – Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad) Jenderal TNI Maruli Simanjuntak, M.Sc. mem...

    No comments yet.

    Please write your comment.

    Your email will not be published. Fields marked with an asterisk (*) must be filled.

    *

    *

    Other News

    Sosialisasi Makan Bergizi Gratis Selama Liburan...


    Sumbawa Barat, NTB – Dalam rangka mendukung kelancaran program Makan Bergizi Gratis selama liburan sekolah, Babinsa Kelurahan Menala dari Kora...

    16 Des 2025

    Serda Wiliadi Laksanakan Monitoring Wilayah dan...


    Sumbawa Barat – NTB, Babinsa Desa Poto Tano, Koramil 1628-04/Poto Tano, Serda Wiliadi melaksanakan kegiatan monitoring wilayah sekaligus menge...

    29 Nov 2025

    286 Siswa SD Islam Cokroaminoto Terima Makan Se...


    NTT—ALOR—, Babinsa Kelurahan Wetabua, Kecamatan Teluk Mutiara, Koptu Ronald Iriyanto melaksanakan pemantauan kegiatan makan sehat bergizi pa...

    13 Jan 2026

    Pratu Taufik Muhamad Dampingi Warga Maurongga u...


    Ende, – Babinsa Ramil 1602-01/Ende, Pratu Taufik Muhamad, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dan Pengawasan Wilayah (Pamwil) di ...

    05 Nov 2025

    Babinsa Sertu Alifin Hadir di Tengah Warga Lewa...


    SUMBA BARAT – Babinsa Koramil 02/Walakaka Kodim 1613/Sumba Barat, Sertu Alifin, melaksanakan komunikasi sosial (Komsos) bersama warga masy...

    16 Des 2025
    back to top