Rossa • Des 08 2025 • 51 Dilihat

Ende, — Babinsa Koramil jajaran Kodim 1602/Ende melaksanakan pengamanan dan pemantauan situasi keamanan pada kegiatan Hari Ulang Tahun (HUT) Gereja Immaculata Ndona yang berlangsung di Kelurahan Onelako, Kecamatan Ndona, Minggu (7/12/2025).
Kegiatan pengamanan dimulai pada pukul 08.30 Wita dan berlangsung hingga selesainya rangkaian misa serta acara perayaan umat. Kehadiran Babinsa di lokasi bertujuan memastikan situasi Kamtibmas tetap kondusif serta memberikan rasa aman kepada masyarakat yang mengikuti perayaan gereja.
Dalam kegiatan tersebut, Babinsa turut memberikan imbauan kepada umat untuk tetap mengutamakan keselamatan selama kegiatan berlangsung. “Kami mengajak masyarakat agar tetap tertib dan memperhatikan faktor keamanan, sehingga seluruh rangkaian acara dapat berjalan lancar dan nyaman,” demikian disampaikan Babinsa di sela pelaksanaan tugas.
Selain melakukan pengamanan, Babinsa juga melaksanakan komunikasi sosial dengan masyarakat sekitar. Kehadiran TNI di tengah kegiatan keagamaan mendapat respons positif dari warga yang merasa terbantu dan terlindungi. Masyarakat menyampaikan apresiasi kepada Babinsa yang selalu hadir dalam setiap aktivitas sosial di wilayah binaan.
Pihak Kodim 1602/Ende menyampaikan bahwa kegiatan pengamanan dan komunikasi sosial yang dilakukan Babinsa merupakan bagian dari tugas pokok satuan kewilayahan sebagai garda terdepan TNI AD dalam menjaga stabilitas keamanan di lingkungan masyarakat.
Perayaan HUT Gereja Immaculata Ndona berjalan dengan aman, tertib, dan penuh kekhidmatan.
(Pendim 1602/Ende)
Lombok Barat, NTB – Kepedulian negara terhadap masyarakat terdampak bencana kembali ditunjukkan me...
Sumbawa Barat, NTB – Kodim 1628/Sumbawa Barat mengikuti kegiatan Video Conference (Vicon) Rapat Ko...
Sumbawa Barat, NTB – Danramil 1628-01/Taliwang, Kapten Inf Saifulah, menghadiri kegiatan Grand Ope...
Sumbawa Barat, NTB – Danramil 1628-01/Taliwang, Kapten Inf Saifulah, menghadiri kegiatan Grand Ope...
Sumbawa Barat – Dalam rangka memperingati Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW 27 Rajab 1447 H/2026 M, ...
Nagekeo – Babinsa Koramil 1625-04/Mauponggo, Kopda Slamet Rudy Hartono, melaksanakan kegiatan moni...
Ende Utara, Ende – Babinsa Koramil 1602-01/Ende, Sertu Ersan, melaksanakan kegiatan Monitoring Wilayah, Komunikasi Sosial (Komsos), dan Pamwil...
Lembata – Babinsa Koramil 1624-04/Omesuri, Pratu Herman Yoseph Wara Ribu, melaksanakan kegiatan monitoring wilayah sekaligus komunikasi so...
Sumbawa Barat – NTB, Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, anggota piket Koramil 1628-02/Sekongkang melaksanakan kegiatan p...
NTT – Sumba Timur. Babinsa Koramil 05/Waingapu Kodim 1601/Sumba Timur, Serka Antonius K., melaksanakan pendampingan dalam kegiatan pembagi...
Ende – Babinsa Koramil 1602-01/Ende, Kodim 1602/Ende, Sertu Damianus Kerhi, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dan Pengamanan Wi...

No comments yet.