Rossa • Des 08 2025 • 53 Dilihat

Klungkung,- Sebagai bentuk dukungan dalam pelaksanaan Progja dan pembangunan di wilayah binaan, Babinsa Akah Serka Nengah Sudiarsa bersama Bhabinkamtibmas menghadiri dan mendampingi kegiatan Musyawarah Desa ( Musdes ) di Ruang Rapat Kantor Desa Akah pada Senin ( 08/12/25 ).
Kegiatan Musdes ini digelar dengan materi pembahasan terkait percepatan Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih ( KDKMP ) Desa Akah yang dipimpin oleh Kepala Desa Akah yang turut dihadiri oleh Badan Pengawas Koperasi kabupaten Klungkung, Camat Klungkung beserta perangkat desa dan unsur terkait di wilayah Desa Akah.
Kepala Desa Akah menyampaikan bahwa Musdes ini kita laksanakan dalam rangka mensukseskan salah satu program strategis pemerintah pusat tentang Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih ( KDKMP ).
Sebagaimana kita ketahui, Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih ini dibentuk untuk meningkatkan kesejahteraan melalui prinsip gotong royong, kekeluargaan dan partisipasi bersama dan program ini tentu harus kita dukung dan sukseskan.
Melalui Musdes ini, kita akan membahas upaya percepatan operasional KDKMP yaitu salah satunya dalam percepatan penyiapan lahan,”imbuhnya.
Sementara itu Babinsa Akah Serka Nengah Sudiarsa mengatakan KDKMP ini adalah program strategis pemerintah dalam rangka mewujudkan kemandirian serta menguatkan perekonomian desa.
Dalam mendukung dan mensukseskan program ini, sinergi dan dukungan serta peran serta seluruh pihak menjadi hal penting. Untuk itu dalam Musdes ini harapannya kita menemukan titik terang dan solusi tepat khususnya dalam penyiapan lahan pembangunan KDKMP.
Kami pastinya akan siap memberikan yang terbaik dalam mendukung dan mensukseskan percepatan operasional KDKMP ini, ”imbuhnya. ( Pendim 1610/Klungkung ).
Gianyar – Ubud, Kamis (15/1/2026) Menunjukkan semangat loyalitas, disiplin, dan pengabdian tanpa b...
Gianyar – Siangan, Kamis (15/1/2026) Dalam rangka memperingati Hari Desa Nasional Tahun 2026, Babi...
BULELENG – Suasana khidmat menyelimuti pesisir Pantai Perapat Agung, Banjar Dinas Tegal Bunder, De...
Buleleng — Wujud kepedulian terhadap masyarakat kurang mampu kembali ditunjukkan melalui ke...
Klungkung,- Sebagai seorang Babinsa yang merupakan ujung tombak TNI AD di tingkat desa, komit...
Klungkung,- Dengan optimalisasi peran para Babinsa jajarannya, Kodim 1610/Klungkung kembali menggenc...
SUMBA BARAT – Babinsa Koramil 01/Loli Kodim 1613/Sumba Barat, Sertu Dusan, melaksanakan pendampingan sekaligus pemantauan penyaluran makan...
NTT-KUPANG, – Dalam rangka percepatan pembangunan Koperasi Desa Merah Putih (KDKMP) sesuai Surat Telegram Panglima TNI Nomor ST/1033/2025 tang...
Sumbawa Barat, NTB – Panitia pelaksana Liga 4 Zona Pulau Sumbawa Tahun 2026 menggelar kegiatan Match Coordination Meeting (MCM) sebagai bentuk...
Rote Ndao – Babinsa Koramil 1627-01/Ba’a, Koptu Alis Sinlae, bersama para petani Desa Kuli dan Desa Kuli Aisele melaksanakan kegiatan karya ...
NTT-Sumba Timur,Babinsa Koramil 03/Pahunga Lodu Pos Ramil Wulla Waijelu, Kodim 1601/Sumba Timur,Sertu Hendrik Hati Waluandja, melaksanakan penda...

No comments yet.