Rossa • Des 10 2025 • 51 Dilihat

Rote Ndao, 10 Desember 2025 – Program Makanan Bergizi Gratis (MBG) kembali digelar oleh Satuan Pelayanan Makanan Bergizi Gratis di Kabupaten Rote Ndao. Kegiatan ini berlangsung pada Rabu pagi pukul 07.00 Wita, berlokasi di Kompleks Perkantoran Ti’i Langga Permai, Jln. Lekunik, Kelurahan Mokdale, Kecamatan Lobalain. Babinsa Koramil 1627-01/Ba’a, Pratu Jufen Taloim, turut melakukan monitoring langsung jalannya kegiatan dari dapur masak hingga proses distribusi.
Program MBG hari ini dilaksanakan secara serentak pada 17 titik sekolah dan 1 posyandu, dengan total penerima sebanyak 3.040 siswa dan 25 ibu menyusui. Program ini menjadi langkah nyata pemerintah dalam meningkatkan gizi anak usia sekolah serta mendukung tumbuh kembang generasi muda Rote Ndao.
Adapun sekolah dan layanan pendidikan yang menerima distribusi MBG meliputi SDN Oeteas, SDN Nauhadoen, SD GMIT Oelunggu, SD Inpres Oehendak, SD GMIT Oemalain, SD GMIT Oesamboka, SD Inpres Sanggoen, SD SLB, SMP 4 Lobalain, SMP SLB, SMA SLB, TK Asih Kristen Mokdale, TPA Kabupaten Rote Ndao, Posyandu Mokdale, TK Efata, Sekolah Kristoforus (SMP, SD, dan TK), serta SMA Negeri 1 Lobalain dengan jumlah siswa terbesar, yaitu 1.235 orang.
Menu makanan bergizi yang dibagikan terdiri dari nasi, telur rebus, tempe goreng, nugget, rumpu rampe, buah pepaya, serta susu UHT Ultramilk. Seluruh sajian dipersiapkan di dapur masak utama sebelum didistribusikan oleh tim MBG ke masing-masing lokasi.
Pada pukul 08.00 Wita, seluruh paket makanan mulai diantar ke titik sasaran. Babinsa Pratu Jufen Taloim memastikan distribusi berjalan tertib, tepat sasaran, dan higienis. Hingga pukul 10.30 Wita, kegiatan selesai dengan aman, lancar, dan mendapat respons positif dari pihak sekolah serta masyarakat.
Program ini diharapkan semakin memperkuat kepedulian pemerintah terhadap asupan gizi generasi muda dan meningkatkan kualitas pendidikan di Kabupaten Rote Ndao.
Kota Bima_ Kepala Balai Taman Nasional Tambora, Abdul Azis Bakry, S.Pi., M.Si beserta jajarannya mel...
Rote Ndao – Babinsa Desa Lidabesi, Sertu Risdianto Lonameo, melaksanakan kegiatan monitoring wilay...
Sumbawa Barat, NTB – Koramil 1628-01/Taliwang melaksanakan kegiatan patroli malam guna menjaga kea...
Rote Ndao – Babinsa Koramil 1627-03/Batutua, Sertu Jose Timo, melaksanakan kegiatan monitoring pem...
Ende – Babinsa Koramil 1602-01/Ende, Kodim 1602/Ende, Serka Rahmat Hidayah, melaksanakan kegiatan ...
Kota Bima _ Pada tanggal Kamis,(16/01/2026), , Ketua Umum Pimpinan Daerah Ikatan Pelajar Muhammadiya...
Dompu,NTB – Babinsa Koramil 1614-01/Dompu Kodim 1614/Dompu terus menunjukkan komitmennya dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat....
Manggelewa, NTB – Dalam rangka memperkuat keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di wilayah binaan, Koramil 1614-06/Manggelewa melaksa...
Sumbawa Besar — Danramil 1607-12/Moyo Hilir Kapten Inf Mahdin mewakili Komandan Kodim 1607/Sumbawa menghadiri kegiatan Pembukaan Kejuaraan Tin...
Dompu, NTB – Kamis (6/11/2025) pukul 09.30 WITA, Serma Ridwan, Babinsa Koramil 1614-03/Huu Desa Cempi Jaya, bersama Kepala Dusun dan tokoh mas...
KARANGASEM – Dalam rangka menjaga keamanan wilayah, dan menciptakan situasi kondusif, anggota jajaran Kodim 1623/Karangasem bersama tim ga...

No comments yet.