Breaking News
Categories
  • Bali
  • Health
  • Inspirations
  • Kodam IX Udayana
  • Lifestyle
  • NTB
  • Pemda Tabanan
  • Polda Bali
  • Reviews
  • Technology
  • Trends
  • Uncategorized
  • War
  • GKS Cabang Weebaro Resmi Diresmikan, Dandim 1613/Sumba Barat Turut Hadir

    Des 16 202547 Dilihat

    SUMBA BARAT – Komandan Kodim 1613/Sumba Barat, Letkol Inf Ignasius Hali Sogen, S.E., M.Han, menghadiri peresmian Gereja Kristen Sumba (GKS) Cabang Weebaro Klasis Tanarighu sekaligus acara pentabisan pendeta yang berlangsung di Desa Ngadupada, Kecamatan Tanarighu, Kabupaten Sumba Barat, Senin (15/12/2025).

    Kehadiran Dandim 1613/Sumba Barat dalam kegiatan keagamaan tersebut merupakan wujud komitmen TNI AD, khususnya Kodim 1613/Sumba Barat, dalam mendukung kerukunan umat beragama serta memperkuat sinergi antara TNI dengan seluruh elemen masyarakat.

    Peresmian gereja dan pentabisan pendeta berlangsung dengan penuh khidmat serta dihadiri oleh tokoh agama, tokoh masyarakat, pemerintah daerah, serta jemaat Gereja Kristen Sumba Cabang Weebaro.

    Momentum ini menjadi tonggak penting bagi jemaat dalam meningkatkan pelayanan kerohanian dan pembinaan iman umat di wilayah Klasis Tanarighu.

    Dalam kesempatan tersebut, Letkol Inf Ignasius Hali Sogen menyampaikan apresiasi atas terwujudnya pembangunan Gereja Kristen Sumba Cabang Weebaro.

    Ia berharap gereja yang telah diresmikan dapat dimanfaatkan secara optimal sebagai sarana ibadah, pembinaan spiritual, serta penguatan nilai-nilai kebersamaan dan toleransi antarumat beragama.

    Dandim juga menegaskan bahwa TNI senantiasa hadir di tengah masyarakat untuk menjaga kondusivitas wilayah, termasuk dalam mendukung kegiatan keagamaan.

    Menurutnya, kerukunan dan persatuan umat beragama merupakan modal utama dalam menjaga stabilitas keamanan dan memperkuat persatuan bangsa.

    Rangkaian kegiatan peresmian gereja dan pentabisan pendeta berjalan dengan tertib, aman, dan lancar.

    Kodim 1613/Sumba Barat berkomitmen untuk terus menjalin komunikasi dan kerja sama yang baik dengan seluruh komponen masyarakat demi terciptanya kehidupan bermasyarakat yang harmonis, aman, dan sejahtera di wilayah Kabupaten Sumba Barat.
    (Pendim 1613/SB)

    Share to

    Related News

    Banjir Sekotong, Babinsa Pastikan Bantua...

    by Jan 16 2026

    Lombok Barat, NTB – Kepedulian negara terhadap masyarakat terdampak bencana kembali ditunjukkan me...

    Vicon Rakor Sistem Blok Satkowil, Kodim ...

    by Jan 16 2026

    Sumbawa Barat, NTB – Kodim 1628/Sumbawa Barat mengikuti kegiatan Video Conference (Vicon) Rapat Ko...

    Grand Opening SPPG Telaga Bertong Dorong...

    by Jan 16 2026

    Sumbawa Barat, NTB – Danramil 1628-01/Taliwang, Kapten Inf Saifulah, menghadiri kegiatan Grand Ope...

    Grand Opening SPPG Telaga Bertong Dorong...

    by Jan 16 2026

    Sumbawa Barat, NTB – Danramil 1628-01/Taliwang, Kapten Inf Saifulah, menghadiri kegiatan Grand Ope...

    Momentum Isra Mi’raj, TNI-Polri dan To...

    by Jan 16 2026

    Sumbawa Barat – Dalam rangka memperingati Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW 27 Rajab 1447 H/2026 M, ...

    Babinsa Imbau Warga Mengungsi Sementara ...

    by Jan 16 2026

    Nagekeo – Babinsa Koramil 1625-04/Mauponggo, Kopda Slamet Rudy Hartono, melaksanakan kegiatan moni...

    No comments yet.

    Please write your comment.

    Your email will not be published. Fields marked with an asterisk (*) must be filled.

    *

    *

    Other News

    Pratu Yelfrid Leonardus Pererat Silaturahmi Lew...


    NTT – SIKKA. Babinsa Desa Wolomapa Koramil 1603-04/Kewapante Kodim 1603/Sikka, Pratu Yelfrid Leonardus Y.N.D, melaksanakan kegiatan Komunikasi...

    19 Des 2025

    Babinsa Serda Seldis Nautani dan Warga Fatutasu...


    NTT-Kefamenanu, Selasa 18 November 2025, Babinsa Koramil 1618-02/Miomaffo Barat, Serda Seldis Nautani, melaksanakan kegiatan kerja bakti bersama...

    18 Nov 2025

    Dandim 1613/Sumba Barat Tanamkan Semangat Nasio...


    SUMBA BARAT — Komandan Kodim 1613/Sumba Barat Letkol Inf Ignasius Hali Sogen, S.E., M.Han memimpin upacara bendera di SMA Negeri 1 Waikabubak,...

    03 Nov 2025

    Babinsa Aesesa Selatan Jalin Komunikasi Sosial,...


    Nagekeo – Dalam rangka memperkuat sinergi dan menjaga stabilitas wilayah binaan, Babinsa Koramil 1625-05/Aesesa, Kopda Alfian Wahyudi, melaksa...

    12 Jan 2026

    Koramil 1630-02/Lembor Terjun Langsung Dampingi...


    Lembor, 30 November 2025— Anggota Koramil 1630-02/Lembor, Serda Arifudin, melaksanakan kegiatan pendampingan kepada masyarakat petani di area ...

    01 Des 2025
    back to top