Huu, NTB – Babinsa Koramil 1614-03/Huu Kodim 1614/Dompu Desa Jala, Serma Landa, melaksanakan kegiatan patroli malam bersama pemerintah Desa Jala di Dusun Nanga Jambu, Kecamatan Huu, Kabupaten Dompu, Selasa (16/12/2025) malam.
Kegiatan patroli yang dimulai sekitar pukul 21.00 WITA tersebut merupakan bagian dari upaya pembinaan teritorial Babinsa dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di wilayah binaan.
Patroli malam ini dilakukan dengan menyusuri pemukiman warga serta titik-titik yang dinilai rawan terjadinya gangguan keamanan, sekaligus menjalin komunikasi sosial dengan masyarakat setempat.
Dalam kesempatan tersebut, Serma Landa memberikan imbauan kepada anak-anak muda agar tidak begadang hingga larut malam tanpa tujuan yang jelas serta menghindari pergaulan dan aktivitas negatif yang dapat merugikan diri sendiri, keluarga, maupun lingkungan sekitar.
Babinsa menekankan pentingnya peran generasi muda sebagai aset masa depan desa, sehingga diharapkan mampu menjaga sikap dan perilaku yang positif serta turut berpartisipasi dalam menjaga ketertiban lingkungan.
Selain itu, Babinsa juga mengajak masyarakat untuk terus meningkatkan kepedulian terhadap situasi keamanan dan segera melaporkan apabila menemukan hal-hal yang berpotensi mengganggu kamtibmas.
Melalui patroli malam bersama pemerintah desa ini, diharapkan tercipta sinergi yang kuat antara aparat dan masyarakat dalam menjaga keamanan wilayah. Selama kegiatan berlangsung, situasi terpantau aman, tertib, dan kondusif.
(Pendim1614/Dompu)
No comments yet.