Rossa • Des 25 2025 • 55 Dilihat

SoE, Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban selama perayaan Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2025, Kodim 1621/TTS mengerahkan seluruh personelnya untuk mengamankan pelaksanaan ibadah Natal di seluruh gereja yang berada di wilayah Kabupaten Timor Tengah Selatan (TTS), Kamis (25/12/2025).
Kegiatan pengamanan ini dilaksanakan secara serentak di sejumlah tempat ibadah Nasrani, dengan melibatkan personel TNI bersama unsur Polri serta pihak keamanan lainnya. Pengamanan difokuskan pada area gereja, akses masuk jemaat, serta lingkungan sekitar guna memastikan rangkaian ibadah berjalan aman, tertib, dan khidmat.
Secara terpisah, Dandim 1621/TTS Letkol Inf Gunawan Budhi Prasetyo, S.Sos. menjelaskan bahwa pengamanan ini merupakan bagian dari komitmen TNI dalam menjaga stabilitas keamanan wilayah, khususnya pada momentum hari besar keagamaan.
“Pengamanan ibadah Natal ini bertujuan untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada umat Kristiani dalam menjalankan ibadahnya. Selain itu, kegiatan ini juga sebagai wujud nyata menjaga keharmonisan, toleransi antarumat beragama, serta memperkuat sinergitas TNI–Polri dan seluruh unsur keamanan di wilayah Kabupaten TTS,” ujar Dandim.
Ia menegaskan bahwa kehadiran TNI di tengah masyarakat tidak hanya berfungsi sebagai penjaga keamanan, tetapi juga sebagai mitra rakyat dalam menciptakan suasana damai dan kondusif, khususnya selama perayaan Nataru.
Sementara itu, Dedi Rutu, salah satu umat Nasrani yang mengikuti ibadah Natal, mengungkapkan rasa aman dan nyaman atas kehadiran aparat keamanan.
“Kami merasa sangat tenang dan terlindungi dengan adanya pengamanan dari TNI, khususnya Kodim 1621/TTS, serta pihak keamanan lainnya. Ibadah Natal dapat kami jalani dengan khusyuk,” ungkapnya.
Dengan adanya pengamanan terpadu ini, diharapkan seluruh rangkaian perayaan Natal di Kabupaten TTS dapat berlangsung dengan aman, damai, dan penuh sukacita, serta semakin memperkuat persatuan dan toleransi di tengah masyarakat.(Pen1621)
Ende – Babinsa Koramil 1602-01/Ende, Serda Jakaria Ahmad, melaksanakan pendampingan dan pengawasan...
Ende – Babinsa Koramil 1602-04/Maurole, Kodim 1602/Ende, Pratu Laurensius Laja, melaksanakan kegia...
NTT-SIKKA. Babinsa Koramil 1603-02/Talibura Kodim 1603/Sikka, Praka Mansyur, melaksanakan pendamping...
Rote Ndao – Babinsa Kodim 1627/Rote Ndao, Sertu Andre T, melaksanakan kegiatan monitoring wilayah ...
Rote Ndao – Babinsa Desa Kuli Aisele, Serka Silvester Berek, melaksanakan kegiatan pemantauan pene...
Rote Ndao – Babinsa Koramil 1627-03/Batutua, Koptu Meli Sudarli, melaksanakan pendampingan kegiata...
Sumbawa Barat, NTB – Babinsa Desa Rempe, Koramil setempat, Sertu Junaidin melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) bersama warga desa ...
Lombok Timur – Babinsa Desa Bandok, Sertu Syalahuddin, pada hari Rabu, 31 Desember 2025, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) ...
Sumbawa Barat, NTB – Kasdim 1628/Sumbawa Barat, Mayor Cba Agus, S.H., M.Inov., menghadiri kegiatan Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Gabungan ...
Dompu, NTB – Kodim 1614/Dompu melaksanakan Upacara Bendera Mingguan Bulan Desember Tahun 2025 pada Senin pagi, 29 Desember 2025, bertempat...
Sumbawa Barat, NTB – Danramil 1628-01/Taliwang, Kapten Inf Saifulah, menghadiri kegiatan Grand Opening Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) ...

No comments yet.