Breaking News
Categories
  • Bali
  • Health
  • Inspirations
  • Kodam IX Udayana
  • Lifestyle
  • NTB
  • Pemda Tabanan
  • Polda Bali
  • Reviews
  • Technology
  • Trends
  • Uncategorized
  • War
  • ‎Kolaborasi Aparat dan BKPH Orong Telu Perkuat Pencegahan Ilegal Logging

    Des 30 202533 Dilihat

    ‎Lenangguar, Sumbawa — Menindaklanjuti laporan masyarakat terkait dugaan aktivitas ilegal logging, Tim Pencegahan Ilegal Logging Gabungan TNI, Polri, dan BKPH Orong Telu melaksanakan patroli di kawasan hutan Olat Lenangguar, Desa Lenangguar, Kecamatan Lenangguar, Selasa Dinihari (30/12/2025).

    ‎Patroli gabungan tersebut dilakukan pada pukul 02.00 Wita, dipimpin langsung oleh Kepala BKPH Orong Telu, Bapak Sirajuddin, S.Hut, dengan melibatkan unsur TNI dan Polri. Koramil 1607-03/Ropang melalui kehadiran Babinsa Serda Awan turut memberikan dukungan sebagai bentuk komitmen Kodim 1607/Sumbawa dalam menjaga kelestarian kawasan hutan serta mendukung stabilitas keamanan wilayah dari ancaman perusakan lingkungan.

    ‎Kegiatan ini merupakan respons cepat atas laporan masyarakat yang mendengar suara mesin chainsaw dari dalam kawasan hutan. Sinergi lintas sektor tersebut menunjukkan keseriusan aparat kewilayahan dalam menindaklanjuti setiap informasi yang berpotensi mengganggu kelestarian hutan.

    ‎Dalam pelaksanaan patroli, tim gabungan didampingi oleh dua orang warga Desa Lenangguar yang berperan sebagai penunjuk jalan menuju lokasi yang diduga menjadi sumber suara chainsaw. Tim kemudian melakukan penyisiran dan pengecekan di sekitar area tersebut dengan radius kurang lebih 300 meter.

    ‎Berdasarkan hasil pemeriksaan di lapangan, tidak ditemukan bekas potongan kayu baru maupun indikasi adanya aktivitas penebangan liar, sehingga hasil patroli dinyatakan nihil.

    ‎Seluruh rangkaian kegiatan patroli berjalan aman, tertib, dan lancar. Koramil menegaskan dukungannya terhadap setiap upaya pencegahan ilegal logging serta mengajak masyarakat untuk terus berperan aktif melaporkan apabila menemukan indikasi kerusakan hutan. Upaya bersama ini diharapkan mampu menjaga kelestarian kawasan hutan demi kepentingan generasi mendatang.

    ‎(Pendim 1607/Sumbawa)

    Share to

    Related News

    Dandim 1608/Bima dan Wakil Bupati Tinjau...

    by Jan 15 2026

    Bima, 15 Januari 2026 – Dandim 1608/Bima Letkol Arh Samuel Asdianto Limbongan S.Kom, M.Sc bersama ...

    Dandim 1608/Bima Tinjau Langsung Kondisi...

    by Jan 15 2026

    Bima, 15 Januari 2025 – Dandim 1608/Bima Letkol Arh Samuel Asdianto Limbongan S.Kom M.Sc melakukan...

    Peduli Keselamatan Warga, Koramil Lunyuk...

    by Jan 15 2026

    Lunyuk, Sumbawa – Koramil 1607-07/Lunyuk terus meningkatkan kegiatan patroli malam guna menjaga ke...

    ‎Wakili Danramil, Babinsa Hadiri Rapat...

    by Jan 15 2026

    Utan, ‎Sumbawa – Dalam rangka persiapan Karnaval Budaya tingkat Kabupaten Sumbawa yang akan diik...

    Kepala Dinas PUPR Sambut Hangat Kunjunga...

    by Jan 15 2026

    Kota Bima _ Kamis, 15 Januari 2026, Komandan Kodim 1608/Bima Letkol Arh. Samuel Asdianto Limbongan, ...

    Serda Hendra Ajak Warga Tumpu Terapkan G...

    by Jan 15 2026

    Bima_ Koramil 1608-02/Bolo terus memperkuat komunikasi sosial (komsos) dengan masyarakat di wilayah ...

    No comments yet.

    Please write your comment.

    Your email will not be published. Fields marked with an asterisk (*) must be filled.

    *

    *

    Other News

    Satgas Pamtas Yonarhanud 2 Kostrad Adakan Karya...


    Eban – Satgas Pamtas RI–RDTL Sektor Barat Yonarhanud 2 Kostrad kembali hadir di tengah masyarakat melalui kegiatan karya bakti membantu ...

    16 Nov 2025
    NTB

    Sertu Ihwan Dampingi Warga Dusun Ponia, Tekanka...


    Pekat, NTB — Babinsa Desa Beringin Jaya, Koramil 1614-05/Pekat, Sertu Ihwan, terus menunjukkan kepeduliannya terhadap keselamatan dan kesejaht...

    09 Nov 2025

    ‎Serma Selim Sampaikan Imbauan Keamanan Saat ...


    Jeruk Manis, Lombok Timur — Babinsa Desa Jeruk Manis, Kopda M. Mursa,  sekitar pukul 20.00 WITA, melaksanakan kegiatan patroli malam di wilay...

    23 Nov 2025

    Babinsa Bersama Aparat Desa Jaga Kekhusyukan Um...


    Gianyar – Tegallalang, Minggu (2/11/2025) Babinsa Kedisan Koramil 1616-06/Tegallalang Serda I Kadek Wardana bersama Bhabinkamtibmas Desa Kedis...

    02 Nov 2025

    Penanaman Perdana Pohon Kelapa di Dusun Sokolag...


    Ende, NTT — Upaya meningkatkan produktivitas perkebunan dan mendorong pertumbuhan ekonomi masyarakat terus dilakukan melalui program penanaman...

    03 Des 2025
    back to top