Breaking News
Categories
  • Bali
  • Health
  • Inspirations
  • Kodam IX Udayana
  • Lifestyle
  • NTB
  • Pemda Tabanan
  • Polda Bali
  • Reviews
  • Technology
  • Trends
  • Uncategorized
  • War
  • Sinergi Babinsa dan Warga Bentek Wujudkan Lingkungan Kondusif

    Des 30 202530 Dilihat

    Lombok Utara, NTB – Upaya membangun kedekatan emosional antara TNI dan masyarakat terus diperkuat melalui pendekatan humanis. Hal tersebut tampak dalam kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) yang dilaksanakan Bintara Pembina Desa (Babinsa) Bentek, Komando Rayon Militer (Koramil) 1606-10/Gangga, Sertu Hamudin, bersama warga Dusun Goa, Desa Bentek, Kecamatan Gangga, Kabupaten Lombok Utara, Selasa (30/12/2025).

    Komsos yang berlangsung sederhana namun penuh kehangatan ini dihadiri oleh tokoh masyarakat setempat, Amaq Budi, serta warga Suradi. Dalam suasana akrab dan kekeluargaan, Babinsa memanfaatkan momen tersebut untuk menyampaikan pesan-pesan penting terkait keamanan lingkungan, kesehatan masyarakat, serta pentingnya menjaga kebersihan desa.
    Sertu Hamudin menegaskan bahwa keamanan wilayah bukan hanya menjadi tanggung jawab aparat, melainkan memerlukan peran aktif seluruh lapisan masyarakat. Ia mengajak warga untuk terus menghidupkan ronda malam sebagai langkah preventif dalam mencegah potensi gangguan kamtibmas.

    “Melalui komsos ini kami mengajak masyarakat untuk bersama-sama menjaga kesehatan, kebersihan lingkungan, serta keamanan wilayah. Ronda malam harus tetap diaktifkan, dan apabila ada hal-hal mencurigakan agar segera dilaporkan,” ujar Sertu Hamudin.

    Menurutnya, kesadaran kolektif warga menjadi kunci utama terciptanya desa yang aman, nyaman, dan kondusif. Selain itu, kepedulian terhadap kebersihan lingkungan juga dinilai penting demi mendukung kesehatan masyarakat secara berkelanjutan.

    Tokoh masyarakat Dusun Goa, Amaq Budi, menyampaikan apresiasinya atas kehadiran Babinsa yang rutin turun langsung ke tengah warga. Ia menilai, pendekatan dialogis seperti ini mampu menumbuhkan rasa aman dan mempererat kebersamaan antarwarga.

    “Kami sangat mengapresiasi kehadiran Babinsa. Himbauan yang disampaikan menjadi pengingat bagi kami untuk lebih peduli terhadap keamanan dan kebersihan, serta tetap menjaga kebersamaan melalui ronda malam,” ungkapnya.

    Kegiatan komsos ini merupakan bagian dari pembinaan teritorial TNI AD yang bertujuan memperkuat sinergitas dengan masyarakat. Melalui komunikasi yang intens dan humanis, diharapkan tercipta stabilitas keamanan dan ketertiban yang berkelanjutan di wilayah Desa Bentek. (Pendim 1606)

    Share to

    Related News

    Vicon Rakor Sistem Blok Satkowil, Kodim ...

    by Jan 16 2026

    Sumbawa Barat, NTB – Kodim 1628/Sumbawa Barat mengikuti kegiatan Video Conference (Vicon) Rapat Ko...

    Grand Opening SPPG Telaga Bertong Dorong...

    by Jan 16 2026

    Sumbawa Barat, NTB – Danramil 1628-01/Taliwang, Kapten Inf Saifulah, menghadiri kegiatan Grand Ope...

    Grand Opening SPPG Telaga Bertong Dorong...

    by Jan 16 2026

    Sumbawa Barat, NTB – Danramil 1628-01/Taliwang, Kapten Inf Saifulah, menghadiri kegiatan Grand Ope...

    Momentum Isra Mi’raj, TNI-Polri dan To...

    by Jan 16 2026

    Sumbawa Barat – Dalam rangka memperingati Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW 27 Rajab 1447 H/2026 M, ...

    Babinsa Imbau Warga Mengungsi Sementara ...

    by Jan 16 2026

    Nagekeo – Babinsa Koramil 1625-04/Mauponggo, Kopda Slamet Rudy Hartono, melaksanakan kegiatan moni...

    Komsos Babinsa Kopda Alfian Wahyudi, Sit...

    by Jan 16 2026

    Nagekeo – Babinsa Koramil 1625-05/Aesesa, Kopda Alfian Wahyudi, melaksanakan kegiatan komunikasi s...

    No comments yet.

    Please write your comment.

    Your email will not be published. Fields marked with an asterisk (*) must be filled.

    *

    *

    Other News

    Tanggap Bencana, Aparat Kewilayahan Lakukan Pen...


    SERIRIT, (12/01/2026) — Dalam Rangka Tanggap Bencana, Akibat hujan deras yang mengguyur wilayah Kecamatan Seririt, telah terjadi bencana alam ...

    12 Jan 2026

    Pererat Kemanunggalan TNI–Rakyat, Babinsa Lak...


    Ende – Dalam rangka menjaga stabilitas keamanan wilayah serta meningkatkan kemanunggalan TNI dengan rakyat, Babinsa Koramil 1602-04/Maurole me...

    31 Des 2025

    Kuatkan Sinergitas Lintas Sektor, Babinsa Klump...


    Klungkung,- Dalam rangka meningkatkan koordinasi, kerja sama dan pemantauan program kesehatan serta menggalang dukungan dari berbagai sektorb be...

    08 Des 2025

    Kopda Imanuel Lobang Laksanakan Pamwil dan Koms...


    Ndona, – Babinsa Koramil 1602-01/Ende, Kpd Imanuel Lobang, melaksanakan kegiatan Monitoring, Pengawasan Wilayah (Pamwil), dan Komunikasi Sosia...

    01 Nov 2025
    NTB

    Serda Hendra Ajak Warga Tumpu Terapkan Gotong R...


    Bima_ Koramil 1608-02/Bolo terus memperkuat komunikasi sosial (komsos) dengan masyarakat di wilayah Kecamatan Bolo, Kabupaten Bima, Jumat 15 Jan...

    15 Jan 2026
    back to top