Breaking News
Categories
  • Bali
  • Health
  • Inspirations
  • Kodam IX Udayana
  • Lifestyle
  • NTB
  • Pemda Tabanan
  • Polda Bali
  • Reviews
  • Technology
  • Trends
  • Uncategorized
  • War
  • Perkuat Kemanunggalan TNI–Rakyat, Babinsa Gelar Komsos di Kecamatan Kotabaru

    Jan 05 202634 Dilihat

    Ende – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di wilayah binaan, Babinsa Koramil 1602-04/Maurole melaksanakan kegiatan Pengamanan Wilayah (Pamwil) dan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama warga Desa Pise, Kecamatan Kotabaru, Kabupaten Ende, pada Senin (05/01/2026).

    Kegiatan yang dimulai pukul 10.05 WITA hingga selesai tersebut bertujuan untuk memantau situasi keamanan wilayah desa serta menjalin komunikasi yang baik antara Babinsa dan masyarakat. Babinsa hadir langsung di tengah warga sebagai wujud kepedulian TNI AD terhadap kondisi sosial dan keamanan lingkungan.

    Babinsa Koramil 1602-04/Maurole, Pratu Muhamad Rifaldi, menyampaikan bahwa kegiatan Pamwil dan Komsos merupakan bagian dari tugas pokok Babinsa sebagai aparat teritorial untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat, sekaligus memperkuat hubungan emosional antara TNI dan rakyat.

    Dalam kesempatan tersebut, Babinsa juga menghimbau kepada warga, khususnya yang tinggal di wilayah perbukitan, agar tetap waspada terhadap kondisi cuaca yang tidak menentu. Warga diingatkan untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap potensi bencana alam seperti hujan berkepanjangan, banjir, tanah longsor, dan angin kencang.

    Kehadiran Babinsa di tengah masyarakat mendapat sambutan positif dan antusias dari warga Desa Pise. Masyarakat merasa lebih aman dan terlindungi dengan adanya Babinsa yang secara aktif memantau keamanan wilayah serta memberikan himbauan terkait keselamatan lingkungan.

    Selama pelaksanaan kegiatan, situasi berjalan dengan lancar, tertib, dan aman. Melalui kegiatan Pamwil dan Komsos yang berkesinambungan, diharapkan situasi Kamtibmas di wilayah Desa Pise tetap terjaga serta kemanunggalan TNI dan rakyat semakin kuat.

    (Pendim 1602/Ende)

    Share to

    Related News

    Babinsa Maurole Pantau Keamanan Wilayah ...

    by Jan 16 2026

    Ende – Babinsa Koramil 1602-04/Maurole, Sertu Denis Fernandes, melaksanakan kegiatan Pengamanan Wi...

    Perkuat Kemanunggalan TNI-Rakyat, Babins...

    by Jan 16 2026

    Ende – Babinsa Koramil 1602-01/Ende, Serda Jakaria Ahmad, melaksanakan pendampingan dan pengawasan...

    Hadir di Wilayah Binaan, Babinsa Maurole...

    by Jan 16 2026

    Ende – Babinsa Koramil 1602-04/Maurole, Kodim 1602/Ende, Pratu Laurensius Laja, melaksanakan kegia...

    Dari Pendamping Hingga Pekerja, Babinsa ...

    by Jan 16 2026

    NTT-SIKKA. Babinsa Koramil 1603-02/Talibura Kodim 1603/Sikka, Praka Mansyur, melaksanakan pendamping...

    Pengamanan K-SINGN di Rote Ndao Berjalan...

    by Jan 16 2026

    Rote Ndao – Babinsa Kodim 1627/Rote Ndao, Sertu Andre T, melaksanakan kegiatan monitoring wilayah ...

    Penerimaan Material KDKMP di Kuli Aisele...

    by Jan 16 2026

    Rote Ndao – Babinsa Desa Kuli Aisele, Serka Silvester Berek, melaksanakan kegiatan pemantauan pene...

    No comments yet.

    Please write your comment.

    Your email will not be published. Fields marked with an asterisk (*) must be filled.

    *

    *

    Other News

    Kerja Bakti di Dusun Klobong: Babinsa dan Warga...


    Flotim – Babinsa Koramil 1624-06/Wulanggitang Praka Primus Lake bersama warga Dusun Klobong, Desa Boru, melaksanakan kegiatan gotong royong me...

    02 Des 2025

    Personel Koramil Seteluk Imbau Pemuda Tetap Was...


    Sumbawa Barat, NTB — Anggota Koramil 1628-03/Seteluk terus meningkatkan kegiatan pengamanan wilayah melalui patroli malam.  Wita, personel pi...

    05 Des 2025
    NTB

    ‎Babinsa Tatede Pastikan Musrenbangdes Berlan...


    Lopok, Sumbawa – Babinsa Desa Tatede, Sertu Kuryansyah, melaksanakan pengawalan dan pendampingan kegiatan Musyawarah Perencanaan Pembangunan D...

    24 Des 2025

    Tingkatkan Kamtibmas, Koramil Poto Tano Laksana...


    Sumbawa Barat, NTB — Anggota Koramil 1628-04/Poto Tano terus meningkatkan upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di wila...

    09 Des 2025

    Babinsa Desa Seran Hadiri Sosialisasi Pencegaha...


    Sumbawa Barat, NTB – Anggota Koramil 1628-03/Seteluk, Babinsa Desa Seran Koptu Agus Sugeng Prayitno menghadiri kegiatan Sosialisasi Tuberkulos...

    30 Des 2025
    back to top