NTT-Sumba Timur. Babinsa Koramil 03/Pahunga Lodu Kodim 1601/Sumba Timur, Praka Ferdinan Mukoron, melaksanakan pendampingan kepada petani dalam kegiatan penanaman padi di Desa Wulla, Kecamatan Wulla Waijelu, Kabupaten Sumba Timur, Selasa (06/01/2026).
Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya Babinsa dalam mendukung program ketahanan pangan serta membantu meningkatkan produktivitas pertanian masyarakat desa binaan. Praka Ferdinan Mukoron turut terjun langsung ke sawah bersama para petani, mulai dari persiapan lahan hingga proses penanaman padi.
Menurut Praka Ferdinan, kehadiran Babinsa di tengah petani bertujuan untuk memberikan motivasi dan semangat kerja, sekaligus mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat. “Kami siap mendampingi petani agar kegiatan pertanian berjalan lancar dan hasil panen dapat meningkat,” ujarnya.
Para petani Desa Wulla menyampaikan apresiasi atas pendampingan yang dilakukan Babinsa. Mereka merasa terbantu dengan kehadiran TNI yang selalu aktif mendukung kegiatan pertanian di wilayah tersebut.
Melalui kegiatan ini, diharapkan terjalin sinergi yang baik antara TNI dan masyarakat dalam mewujudkan ketahanan pangan serta kesejahteraan petani di Kabupaten Sumba Timur.
(Pendim 1601 ST)
No comments yet.