Breaking News
Categories
  • Bali
  • Health
  • Inspirations
  • Kodam IX Udayana
  • Lifestyle
  • NTB
  • Pemda Tabanan
  • Polda Bali
  • Reviews
  • Technology
  • Trends
  • Uncategorized
  • War
  • blank

    Kodim Kupang Dukung Pembangunan SMP Wilayah Perbatasan

    blank Jan 06 202634 Dilihat

    blank
    NTT-KUPANG, – Kodim 1604/Kupang menerima kunjungan Tim Pengawasan dan Pengendalian (Wasev) Ster Mabes TNI terkait hasil pelaksanaan Program Kolaborasi Pembangunan SMP Negeri Oepoli yang berlokasi di Desa Netemnanu Utara, Kecamatan Amfoang Timur, Kabupaten Kupang, Provinsi NTT. Tim Wasev dipimpin oleh Kolonel Laut (P) Agus Izudin, S.T., selaku Paban VI/Taswilnas Ster TNI, bersama Kolonel Inf Akatoto, S.H., Irut Ter Itops Itjen TNI, serta anggota tim dari Staf Ter Mabes TNI. Selasa (06/01/2026).
    Kegiatan yang dilaksanakan di Aula Kodim 1604/Kupang diawali dengan ucapan selamat datang dan terima kasih dari Dandim 1604/Kupang Kolonel Inf Kadek Abriawan, S.I.P., M.H.I. kepada seluruh Tim Wasev. Selanjutnya, Dandim memaparkan pelaksanaan Program Kolaborasi Pembangunan SMP Oepoli sebagai wujud komitmen Kodim dalam mendukung peningkatan sarana pendidikan di wilayah perbatasan.
    Ketua Tim Wasev Kolonel Laut (P) Agus Izudin, S.T., menyampaikan apresiasi kepada Dandim dan staf atas sambutan yang diberikan. Ia menjelaskan bahwa berdasarkan informasi dari Satgas Perbatasan yang pernah bertugas di wilayah tersebut, kondisi awal bangunan SMP Oepoli masih terbuat dari dinding bebak sehingga dinilai belum layak. Oleh karena itu, pihaknya mengajukan kerja sama dengan PLN guna mendukung pembangunan gedung sekolah yang lebih permanen dan representatif.
    Pembangunan gedung SMP Negeri Oepoli tersebut direncanakan akan dikerjakan oleh Kodim 1604/Kupang sebagai satuan yang memiliki wilayah teritorial setempat. Program ini merupakan bagian dari upaya pemberdayaan wilayah perbatasan sekaligus meningkatkan kualitas pendidikan bagi masyarakat di daerah perbatasan RI–RDTL.
    Sementara itu, Kolonel Inf Akatoto, S.H., selaku Irut Ter Itops Itjen TNI, menegaskan bahwa pekerjaan pembangunan ini sangat bermanfaat bagi masyarakat perbatasan. Ia menekankan pentingnya kelengkapan pertanggungjawaban keuangan yang disertai bukti dokumen agar tidak menimbulkan permasalahan di kemudian hari. Usai kegiatan paparan, Tim Wasev didampingi Dandim 1604/Kupang bergerak menuju lokasi pembangunan SMP Negeri Oepoli menggunakan kendaraan roda empat untuk melaksanakan pemeriksaan fisik secara langsung. *(Pendim1604)*.

    blank
    Share to blank

    Related News

    blank

    Poktan dan Babinsa Gotong Royong Perbaik...

    by Jan 10 2026

    Ende – Babinsa Koramil 1602-04/Maurole melaksanakan kegiatan Pengamanan Wilayah (Pamwil), Karya Bh...

    blank

    Wakili Dandim, Danramil Biudukfoho Hadir...

    by Jan 10 2026

    KODIM 1605/BELU, Danramil 1605-09/Biudukfoho Mayor Inf I Kadek Sukrawan mewakili Komandan Kodim 1605...

    blank

    Tanamkan Nilai Dasar Kedisiplinan, Koram...

    by Jan 10 2026

    Lombok Tengah – Kedisiplinan dan profesionalisme menjadi kunci utama bagi para siswa sebelum t...

    blank

    Babinsa Desa O’O Ajak Warga Bersyukur ...

    by Jan 10 2026

    Dompu,NTB – Dalam rangka menjalankan tugas pembinaan teritorial, Babinsa Desa O’O Koramil 1614-0...

    blank

    Babinsa Koptu Syarif Awaludin Imbau Warg...

    by Jan 10 2026

    Dompu, NTB – Dalam rangka melaksanakan tugas pembinaan teritorial, Babinsa Desa Mbawi Koramil 1614...

    blank

    Pengamanan Pelabuhan Pantai Baru, Kapal ...

    by Jan 10 2026

    Pantai Baru – Personel Piket Koramil 1627/02 Pantai Baru melaksanakan pengamanan keberangkatan Kap...

    No comments yet.

    Please write your comment.

    Your email will not be published. Fields marked with an asterisk (*) must be filled.

    *

    *

    Other News

    blank

    PAUD Lili Sikka Terima Kunjungan Kerja Wakil Bu...


    NTT-SIKKA. Wakil Bunda Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) Provinsi Nusa Tenggara Timur, Ny. Vera Christina Sirait Asadoma, BS.M.Sc, melaksanakan k...

    21 Nov 2025
    blank

    Perkuat Kamtibmas, Babinsa Laksanakan Kongkow d...


    Manggelewa, NTB – Koramil 1614-06/Manggelewa kembali melaksanakan patroli malam sebagai bagian dari kegiatan rutin pemeliharaan keamanan w...

    25 Nov 2025
    blank

    Babinsa Koramil 1602-04/Maurole Perkuat Kamtibm...


    Ende – Babinsa Koramil 1602-04/Maurole, Kopda Khairil Mustafa, melaksanakan kegiatan Pengamanan Wilayah (Pamwil) dan Komunikasi Sosial (Komsos...

    17 Des 2025
    blank

    Pererat Silaturahmi, Babinsa Kodim 1613/Sumba B...


    SUMBA BARAT – Babinsa Koramil 01/Loli Kodim 1613/Sumba Barat, Sertu Juaqim Da Costa, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) bers...

    13 Des 2025
    blank

    Polda Jatim Gelar Sosialisasi KUHP dan KUHAP Ba...


    Polda Jatim mengadakan sosialisasi Kitab Undang-Undang Hukum Pidana (KUHP) dan Kitab Undang-Undang Hukum Acara Pidana (KUHAP) baru untuk penyidi...

    06 Des 2025
    blank
    back to top