
Rossa • Nov 05 2025 •50 Dilihat

Lembor, 4 November 2025 – Dalam upaya membantu dunia pendidikan dan mempererat hubungan antara TNI dengan masyarakat, anggota Koramil 1630-02/Lembor, Serda Sanusi, melaksanakan kegiatan pengajaran materi pelajaran Matematika kepada siswa-siswi SDN Malawatar, yang berlokasi di Kelurahan Tangge, Kecamatan Lembor, Kabupaten Manggarai Barat.
Kegiatan yang berlangsung pada Selasa, 4 November 2025, tersebut diikuti oleh 20 orang siswa dari kelas V dan VI. Dengan penuh semangat, para siswa mengikuti pembelajaran yang diberikan oleh Serda Sanusi, yang mengajarkan berbagai konsep dasar Matematika dengan metode sederhana dan interaktif sehingga mudah dipahami oleh anak-anak.
Dalam kesempatan tersebut, Serda Sanusi menyampaikan “Melalui kegiatan ini, kami ingin turut membantu pihak sekolah dalam memberikan tambahan wawasan dan semangat belajar kepada para siswa. Harapannya, anak-anak semakin rajin belajar dan memiliki motivasi yang tinggi untuk meraih cita-cita,” ujarnya.
Kegiatan pengajaran ini juga merupakan implementasi dari program Pembinaan Teritorial (Binter) yang dilaksanakan secara berkesinambungan oleh Koramil 1630-02/Lembor. Selain berperan dalam bidang pertahanan dan keamanan, TNI juga aktif dalam kegiatan sosial kemasyarakatan, termasuk di sektor pendidikan.

Sementara itu, pihak sekolah melalui Kepala SDN Malawatar, menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada TNI yang telah membantu memberikan pengajaran tambahan bagi para siswa. Dengan kegiatan seperti ini, diharapkan hubungan baik antara TNI dan masyarakat, khususnya di lingkungan pendidikan, semakin erat. Kehadiran TNI tidak hanya sebagai penjaga keamanan, tetapi juga sebagai mitra masyarakat dalam membangun generasi muda yang cerdas, berkarakter, dan berjiwa nasionalisme tinggi.
Ende, – Babinsa Koramil 1602-01/Ende, Serka Rahmat Hidayah, melaksanakan kegiatan Monitoring, Peng...
Ende – Babinsa Koramil 1602-04/Maurole melaksanakan kegiatan Pengamanan Wilayah (Pamwil), Karya Bh...
KODIM 1605/BELU, Danramil 1605-09/Biudukfoho Mayor Inf I Kadek Sukrawan mewakili Komandan Kodim 1605...
Lombok Tengah – Kedisiplinan dan profesionalisme menjadi kunci utama bagi para siswa sebelum t...
Dompu,NTB – Dalam rangka menjalankan tugas pembinaan teritorial, Babinsa Desa O’O Koramil 1614-0...
Dompu, NTB – Dalam rangka melaksanakan tugas pembinaan teritorial, Babinsa Desa Mbawi Koramil 1614...

Ruteng – Babinsa Koramil 1612-01/Ruteng, Praka Fauzan H. Nugroho, menghadiri sekaligus melakukan pendampingan kegiatan penyaluran bantuan pang...

Sumbawa Barat, NTB – Kodim 1628/Sumbawa Barat menggelar Upacara Bendera rutin pada Rabu, (17/12/2025), bertempat di Lapangan Makodim 1628/Sumb...

Ba’a, 6 Desember 2025 — Aktivitas pemantauan pelabuhan kembali menjadi perhatian utama aparat kewilayahan dalam menjaga keamanan dan kelanca...

Sumbawa Barat – NTB, Babinsa Koramil 1628-01/Taliwang, Serda Mursaha, melaksanakan kegiatan patroli malam di wilayah binaannya pada Sabtu (22/...

Sumbawa Barat, NTB – Dalam rangka mendukung program pemerintah di bidang peningkatan gizi masyarakat, Babinsa Koramil 1628-03/Seteluk melaksan...

No comments yet.