Rossa • Jan 07 2026 • 38 Dilihat

Dompu, NTB – Komandan Kodim (Dandim) 1614/Dompu Letkol Czi Janu Hendarto, SE, menghadiri kegiatan Zoom Meeting Panen Raya dan Pengumuman Swasembada Pangan Nasional bersama Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto, yang digelar pada Rabu (7/1/2026) di Balai Penyuluhan Pertanian (BPP) Jalan Sepotong, Kelurahan Bali 1, Kecamatan Dompu, Kabupaten Dompu.
Kegiatan strategis nasional ini diikuti secara serentak oleh seluruh daerah di Indonesia dan menjadi momentum penting dalam memperkuat sinergi antara pemerintah pusat, pemerintah daerah, TNI, serta para petani dalam mewujudkan ketahanan dan kedaulatan pangan nasional.
Dalam pelaksanaan kegiatan di Kabupaten Dompu, Letkol Czi Janu Hendarto hadir langsung dan memimpin jajaran Kodim 1614/Dompu, didampingi Kepala Dinas Pertanian dan Perkebunan Kabupaten Dompu Sahrul Ramadhan, SP, Petugas Penyuluh Lapangan (PPL), seluruh Babinsa se-Kecamatan Dompu, serta perwakilan kelompok tani.
Sejak awal kegiatan yang dimulai pukul 09.19 WITA, Dandim 1614/Dompu menunjukkan peran aktif TNI AD dalam mendukung sektor pertanian sebagai bagian dari tugas pembinaan teritorial.
Dalam sambutannya, Dandim 1614/Dompu menegaskan bahwa keterlibatan TNI dalam sektor pertanian bukan sekadar pendampingan, namun merupakan komitmen nyata dalam menjaga ketahanan nasional.
“Ketahanan pangan adalah bagian dari ketahanan negara. TNI hadir untuk memastikan program pertanian berjalan dengan baik, dari tingkat pusat hingga ke desa,” ujar Letkol Czi Janu Hendarto.
Menurutnya, kehadiran Babinsa di tengah-tengah petani merupakan bentuk nyata pengawalan terhadap program strategis pemerintah, khususnya program pertanian yang digagas langsung oleh Presiden RI.
“Babinsa kami di lapangan terus mendampingi petani, membantu mengatasi kendala, dan memastikan sinergi dengan PPL serta pemerintah daerah berjalan optimal,” tambahnya.
Dandim 1614/Dompu juga memberikan apresiasi tinggi atas capaian panen padi dan jagung di Kabupaten Dompu dan wilayah NTB pada tahun 2025 yang dinilai surplus dan berkontribusi besar terhadap stok pangan nasional.
“Capaian ini merupakan hasil kerja keras para petani yang didukung oleh pemerintah daerah dan TNI. Ini membuktikan bahwa Dompu memiliki potensi besar sebagai salah satu lumbung pangan,” ungkapnya.
Ia menekankan pentingnya menjaga kekompakan dan kolaborasi antara petani, PPL, dan Babinsa agar hasil positif tersebut dapat terus dipertahankan dan ditingkatkan.
Pada sesi nasional, Presiden RI Prabowo Subianto secara virtual meninjau panen raya padi menggunakan mesin combine harvester, kemudian secara resmi mengumumkan keberhasilan Swasembada Pangan Nasional Tahun 2025.
Dalam sambutannya, Presiden menegaskan bahwa petani merupakan garda terdepan dalam menjaga kedaulatan bangsa.
“Tidak ada bangsa yang merdeka tanpa pangan yang cukup. Petani adalah pahlawan bangsa,” tegas Presiden Prabowo.
Presiden juga mengingatkan seluruh pejabat negara agar memastikan anggaran pertanian benar-benar dirasakan manfaatnya oleh rakyat, khususnya para petani.
Menanggapi arahan Presiden, Dandim 1614/Dompu menyatakan kesiapan jajarannya untuk terus memperkuat pendampingan kepada petani di wilayah binaan.
“Kami siap mengawal dan mendukung setiap program pertanian. Sinergi ini harus terus dijaga demi terwujudnya swasembada pangan yang berkelanjutan,” tegasnya.
Rangkaian kegiatan Zoom Meeting Panen Raya dan Pengumuman Swasembada Pangan Nasional di Kabupaten Dompu berlangsung aman, tertib, dan lancar, serta menjadi momentum penting dalam memperkokoh peran TNI AD bersama masyarakat dalam menjaga ketahanan pangan nasional.
(Pendim1614/Dompu)
Ende – Babinsa Koramil 1602-04/Maurole, Kodim 1602/Ende, melaksanakan kegiatan monitoring pengaman...
Ende – Babinsa Koramil 1602-01/Ende melaksanakan kegiatan monitoring, komunikasi sosial (Komsos), ...
NTT—ALOR—, Babinsa Kelurahan Mutiara, Koramil 1622-01/Kalabahi, Sertu Nuno Miguel De Jesus mengh...
NTT—ALOR—, Babinsa Desa Munaseli, Koramil 1622-02/Pantar, Serda Rahmad Bao melaksanakan kegiatan...
Sumbawa Barat, NTB – Dalam rangka menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas...
Sumbawa Barat, NTB – Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad) Jenderal TNI Maruli Simanjuntak, M.Sc. mem...
Kodim 1621/TTS melaksanakan Upacara Bendera rutin hari Senin yang berlangsung dengan khidmat dan penuh semangat nasionalisme, bertempat di Lapan...
Manggelewa, NTB Minggu 23 November 2025 – Koramil 1614-06/Manggelewa kembali melaksanakan patroli rutin sebagai upaya menjaga keamanan dan ket...
Lombok Timur – Babinsa Koramil 1615-03/Sambelia, Sertu Setyo Aris, melaksanakan kegiatan patroli malam di wilayah Desa Dadap, Kecamatan...
Sumbawa Barat – NTB, Pembangunan sarana ekonomi masyarakat kembali mendapatkan dukungan penuh dari TNI melalui peran aktif Babinsa di wilaya...
Palibelo, 20 November 2025 – Pos Komando Rayon Militer (Posramil) Palibelo melalui Danpos Ramil Serma Mansyur aktif berpartisipasi dalam rapat...

No comments yet.