Pantai Baru – Koramil 1627-02/Pantai Baru (PB) melaporkan situasi dan kondisi wilayah binaannya pada Sabtu, 10 Januari 2026 hingga pukul 13.05 Wita dalam keadaan aman dan kondusif. Laporan tersebut disampaikan kepada Dandim 1627/Rote Ndao dengan tembusan kepada Kasdim serta para Perwira Staf.
Kegiatan piket Koramil pada hari tersebut dilaksanakan oleh Serka Gasper Eduard Kilimandu. Selain piket, para Babinsa Koramil 1627-02/PB juga melaksanakan berbagai kegiatan teritorial di wilayah binaan masing-masing. Babinsa Serka A. Haris melaksanakan pengamanan keberangkatan Kapal Garda Maritim 3 dengan tujuan Pelabuhan Bolok, Kupang. Sementara itu, Koptu Mesak Foeh melaksanakan kegiatan pemantauan di lokasi KDKMP Desa Tesabela, Kecamatan Pantai Baru, dalam keadaan aman.
Di wilayah Kecamatan Rote Timur, Babinsa Serda Ismail Rahadat melaksanakan kegiatan pengamanan di lokasi KDKMP Desa Papela. Babinsa Sertu Anderson Tellusa juga melaksanakan pengamanan di lokasi pembuatan tambak garam di Desa Daurendale, Kecamatan Landuleko. Selain itu, Serka Gasper Eduard Kilimandu melaksanakan pengamanan Kapal Feri Kalibodri di Pelabuhan Feri Pantai Baru.
Secara umum, kondisi wilayah terpantau aman tanpa adanya bencana maupun konflik. Cuaca cerah, kondisi laut relatif aman dengan tinggi ombak sekitar satu meter dan angin berkecepatan sedang. Seluruh personel dan materiel di lapangan dalam keadaan aman dan terkendali.


No comments yet.