Breaking News
Categories
  • Bali
  • Health
  • Inspirations
  • Kodam IX Udayana
  • Lifestyle
  • NTB
  • Pemda Tabanan
  • Polda Bali
  • Reviews
  • Technology
  • Trends
  • Uncategorized
  • War
  • Semangat Kebersamaan Babinsa dan Warga Dusun Sembaro

    Jan 11 202615 Dilihat

    Lombok Utara, NTB – Semangat kebersamaan dan kepedulian terhadap lingkungan kembali ditunjukkan oleh Bintara Pembina Desa (Babinsa) Segara Katon, Komando Rayon Militer (Koramil) 1606-10/Gangga. Bersama warga, Babinsa melaksanakan kegiatan gotong royong pembersihan selokan di Dusun Sembaro, Desa Segara Katon, Kecamatan Gangga, Kabupaten Lombok Utara, Minggu (11/1/2026).

    Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Babinsa Desa Segara Katon, Sertu Agung Wijaya, dan melibatkan perangkat dusun, Karang Taruna, serta warga sekitar. Mereka bahu-membahu membersihkan selokan yang tertimbun lumpur dan material tanah akibat endapan aliran air, sehingga menyebabkan tersumbatnya saluran drainase.

    Menurut Sertu Agung Wijaya, gotong royong ini merupakan bentuk kemanunggalan TNI dengan rakyat dalam menjaga lingkungan serta mencegah potensi bencana, khususnya banjir saat musim hujan.

    “Selokan yang tersumbat dapat berdampak serius bagi warga. Melalui kegiatan ini, kami ingin menumbuhkan kembali kesadaran bersama akan pentingnya menjaga kebersihan lingkungan,” ujarnya Sertu Agung Wijaya di sela kegiatan.

    Kepala Dusun (Kadus) Sembaro, Buharnudin, menyampaikan apresiasi atas kehadiran Babinsa yang selalu aktif mendampingi masyarakat. “peran Babinsa tidak hanya sebatas pengamanan wilayah, tetapi juga menjadi penggerak sosial yang mampu membangun semangat gotong royong di tengah masyarakat,” tuturnya.

    “Dengan alat sederhana, para peserta bekerja tanpa mengenal lelah. Lumpur dan sampah diangkat secara manual hingga aliran air kembali lancar. Kehangatan kebersamaan tampak jelas, mencerminkan nilai luhur budaya gotong royong yang masih terjaga di tengah masyarakat Desa Segara Katon,” tutupnya.

    Selokan yang sebelumnya tersumbat kini kembali berfungsi normal, memberikan rasa aman dan nyaman bagi warga sekitar.

    Kegiatan ini diharapkan menjadi contoh positif dalam membangun kepedulian kolektif terhadap lingkungan serta memperkuat sinergi antara TNI dan masyarakat dalam menjaga wilayah binaan. (Pendim 1606)

    Share to

    Related News

    Perkuat Kemanunggalan TNI-Rakyat, Babins...

    by Jan 16 2026

    Ende – Babinsa Koramil 1602-01/Ende, Serda Jakaria Ahmad, melaksanakan pendampingan dan pengawasan...

    Hadir di Wilayah Binaan, Babinsa Maurole...

    by Jan 16 2026

    Ende – Babinsa Koramil 1602-04/Maurole, Kodim 1602/Ende, Pratu Laurensius Laja, melaksanakan kegia...

    Dari Pendamping Hingga Pekerja, Babinsa ...

    by Jan 16 2026

    NTT-SIKKA. Babinsa Koramil 1603-02/Talibura Kodim 1603/Sikka, Praka Mansyur, melaksanakan pendamping...

    Pengamanan K-SINGN di Rote Ndao Berjalan...

    by Jan 16 2026

    Rote Ndao – Babinsa Kodim 1627/Rote Ndao, Sertu Andre T, melaksanakan kegiatan monitoring wilayah ...

    Penerimaan Material KDKMP di Kuli Aisele...

    by Jan 16 2026

    Rote Ndao – Babinsa Desa Kuli Aisele, Serka Silvester Berek, melaksanakan kegiatan pemantauan pene...

    Babinsa Batutua Himbau Keselamatan Kerja...

    by Jan 16 2026

    Rote Ndao – Babinsa Koramil 1627-03/Batutua, Koptu Meli Sudarli, melaksanakan pendampingan kegiata...

    No comments yet.

    Please write your comment.

    Your email will not be published. Fields marked with an asterisk (*) must be filled.

    *

    *

    Other News

    NTB

    ‎Bersama Bupati dan Masyarakat, Kodim 1607/Su...


    Lenangguar, Sumbawa — Sebagai wujud nyata komitmen TNI Angkatan Darat dalam mendukung pelestarian lingkungan hidup dan program penghijauan dae...

    28 Des 2025
    NTB

    Patroli Siskamling di Monta: Ajakan Jaga Keaman...


    Bima _ Pada Rabu malam, 5 November 2025, para Babinsa Koramil 1608-07/Monta melaksanakan kegiatan patroli dan ronda malam di sejumlah desa binaa...

    06 Nov 2025

    Sertu Dahlan Kawal Penilaian Lomba Kebersihan, ...


    Sumbawa Barat, NTB – Anggota Koramil 1628-03/Seteluk terus menunjukkan komitmennya dalam mendukung kegiatan kemasyarakatan di wilayah binaan. ...

    11 Des 2025

    Pendampingan Babinsa Koramil 1628-01/Taliwang, ...


    Sumbawa Barat – NTB, Serda A. Rahman, Babinsa Kelurahan Menala dari Koramil 1628/01 Taliwang, melakukan pendampingan kegiatan Makan Sehat Berg...

    28 Nov 2025

    Babinsa Koramil 1627/RN Turun Langsung Awasi Pe...


    Rote Ndao – Dalam rangka melaksanakan tugas pembinaan teritorial di wilayah binaan, Babinsa Desa Lekunik Koramil 1627/Rote Ndao, Serka Ishak M...

    07 Jan 2026
    back to top