Rossa • Jan 02 2026 • 4 Dilihat

Tabanan PR – Pemerintah Kabupaten Tabanan, mengawali Tahun Baru 2026 menggelar Pujawali Jelih Nugtugan Karya Ngenteg Linggih yang berlangsung di Padmasana Kantor Bupati Tabanan dan Rumah Jabatan Bupati Tabanan, Jumat (2/1). Rangkaian upacara sakral ini ditandai dengan melaksanakan upacara Ngemijiang yang juga merupakan lanjutan dari pelaksanaan Karya Tawur Panca Wali Krama yang sebelumnya telah dilaksanakan pada 7 Januari 2025 lalu di Padmasana Kantor Bupati Tabanan dan Rumah Jabatan Bupati Tabanan.
Pelaksanaan upacara dihadiri langsung oleh Bupati Tabanan Dr. I Komang Gede Sanjaya, bersama Ny. Rai Wahyuni Sanjaya selaku Ketua TP PKK Kabupaten Tabanan, Wakil Bupati, I Made Dirga beserta istri Ny. Budiasih Dirga, Sekda beserta istri, para Asisten Setda, Kepala Perangkat Daerah, Kepala Instansi Vertikal dan BUMD, serta seluruh Pegawai di lingkungan Pemkab Tabanan. Hadir pula para Sulinggih, Pemangku (PSN), dan Prawartaka karya yang dengan penuh semangat ngaturang ayah sejak awal hingga seluruh rangkaian prosesi terlaksana.
Rangkaian upacara dimulai dari tahapan persiapan, Nedunang Ida Bhatara Kelinggihan Ring Ampilan, prosesi Ngemejiang Ida Betara, Ida Betara Rauh Saking Ngemejiang, hingga Ngelinggihang dan persembahyangan bersama. Prosesi ini berlangsung di Padmasana Kantor Bupati Tabanan dan Rumah Jabatan Bupati Tabanan serta Beji Pura Dalem Desa Adat Kota Tabanan, kemudian dilanjutkan dengan Manjahan Banten Piodalan Jelih dan Pemekemitan pada malam hari nanti.
Pujawali Jelih Nugtugan Karya Ngenteg Linggih ini dilaksanakan selama dua hari, dengan puncak karya yang jatuh pada Sabtu, 3 Januari 2026. Seluruh rangkaian upacara dilaksanakan dengan penuh khidmat sebagai wujud bhakti dan rasa syukur, sekaligus memohon kerahayuan bagi jalannya roda pemerintahan dan pembangunan untuk masyarakat Kabupaten Tabanan di tahun 2026 ini.
Usai persembahyangan, Bupati Sanjaya menyampaikan, pelaksanaan upacara ini menjadi momentum spiritual dalam menyambut awal tahun. Ia menegaskan, bahwa persembahyangan bersama ini merupakan wujud rasa syukur sekaligus permohonan restu agar seluruh tugas pemerintahan dapat berjalan dengan baik. “Ini adalah ritual persembahyangan yang luar biasa. Kita semua terlibat dan patut bersyukur, serta bersama-sama mewujudkan Tabanan Era Baru yang Aman, Unggul, dan Madani (AUM),” tegasnya.
Lebih lanjut, Sanjaya mengajak seluruh jajaran pemerintah untuk menjadikan momentum Pujawali Jelih ini sebagai landasan spiritual dalam bekerja dan mengabdi. Ia juga berharap, dengan tuntunan dan restu Ida Bhatara/Tuhan Yang Maha Esa, visi Tabanan Era Baru yang Aman, Unggul dan Madani dapat benar-benar diwujudkan bersama demi kesejahteraan seluruh krama/masyarakat Kabupaten Tabanan. @prokopimtabanan.-
#bupatitabanan
#tabanan era baru
#banggajadiorangtabanan
#komangsanjaya
#tetepmekenyem
#santaikawan
#agata
#TabananEraBaru
#AmanUnggulMadani
#ProkopimTabanan
#TetepMekenyem
SUMBA TENGAH – Babinsa Koramil 03/Katikutana Kodim 1613/Sumba Barat Sertu Ananias Valentim mel...
SUMBA BARAT – Babinsa Koramil 02/Walakaka Kodim 1613/Sumba Barat Sertu I Gusti Kade Arta melak...
Lombok Timur – Babinsa Desa Senanggalih, Koptu Robby Soefianto, melaksanakan kegiatan Komunika...
Lombok Timur — Danramil 1615-11/Aikmel Kapten Inf. Abd Wahab melaksanakan kegiatan menghadiri Acar...
Lombok Timur-Babinsa Kembang Kerang Daya, Sertu Lalu Iskandar melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosia...
SUMBA BARAT – Babinsa Koramil 01/Loli Kodim 1613/Sumba Barat Serma Frengki Moni melaksanakan k...
NTT-KUPANG,- Babinsa Peltu Surahman bersama anggota Denpom Kupang dan Polresta Kupang Kota melaksanakan pengamanan Ibadah Natal di Gereja GMIT K...
Buleleng — Dalam rangka memastikan pelaksanaan ibadah berjalan aman, tertib, dan khidmat, Babinsa Kelurahan Banjar Jawa Serda I Made Sastrawan...
Ngada, 08-11-2025 — Komandan Korem 161/Wira Sakti Brigjen TNI Hendro Cahyono beserta Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Koorcab Rem 161 PD IX...
Lombok Timur – Babinsa Desa Bandok, Sertu Syalahuddin, pada hari Rabu, 31 Desember 2025, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) ...
KODIM 1605/BELU, Babinsa Desa Taaba Koramil 1605-04/Betun Serma Marcos Gomes bersama Kades Taaba melaksanakan pemantauan dan pendampingan pelaks...

No comments yet.