Breaking News
Categories
  • Bali
  • Health
  • Inspirations
  • Kodam IX Udayana
  • Lifestyle
  • NTB
  • Pemda Tabanan
  • Polda Bali
  • Reviews
  • Technology
  • Trends
  • Uncategorized
  • War
  • Babinsa Koramil 1614-01/Dompu Kawal Kegiatan Pengecekan Pompa Air oleh PUPR

    Nov 06 202542 Dilihat

    Dompu, NTB – Kamis (6/11/2025) pukul 09.20 WITA, Babinsa Koramil 1614-01/Dompu, Sertu Irfan, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) bersama Komduk dari Tim PUPR Provinsi NTB di Dusun Madalibi, Desa Madaprama.

    Kegiatan tersebut dilakukan dalam rangka pengawasan dan pengecekan kondisi pompa air yang ada di wilayah Dusun Madalibi. Pemeriksaan ini bertujuan memastikan fasilitas irigasi berfungsi dengan baik untuk mendukung kebutuhan air bagi warga, terutama menjelang musim tanam.

    Tim PUPR Provinsi NTB menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada Babinsa yang telah meluangkan waktu untuk mendampingi kegiatan tersebut. Kehadiran Babinsa dinilai sangat membantu dalam memperlancar koordinasi serta memastikan kegiatan berjalan aman dan tertib.

    Dalam kesempatan itu, Sertu Irfan juga mengimbau masyarakat agar selalu menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan. Ia menekankan pentingnya kerja sama antara warga, pemerintah desa, dan aparat dalam menjaga serta memelihara sarana yang telah dibangun oleh pemerintah.

    Seluruh rangkaian kegiatan berjalan aman, tertib, dan lancar. Sinergi antara Babinsa dan Tim PUPR diharapkan terus terjalin guna mendukung pembangunan dan kesejahteraan masyarakat di wilayah Desa Madaprama.

    (Pendim 1614/Dompu)

    Share to

    Related News

    Babinsa Batutua Dampingi Pekerjaan Pemba...

    by Jan 16 2026

    Rote Ndao – Babinsa Koramil 1627-03/Batutua, Sertu Jose Timo, melaksanakan kegiatan monitoring pem...

    Komsos dan Pamwil Babinsa di Desa Bheram...

    by Jan 16 2026

    Ende – Babinsa Koramil 1602-01/Ende, Kodim 1602/Ende, Serka Rahmat Hidayah, melaksanakan kegiatan ...

    Letkol Arh Samuel asdianto Terima Aspira...

    by Jan 16 2026

    Kota Bima _ Pada tanggal Kamis,(16/01/2026), , Ketua Umum Pimpinan Daerah Ikatan Pelajar Muhammadiya...

    Babinsa Koramil 1602-04/Maurole Pantau D...

    by Jan 16 2026

    Ende – Babinsa Koramil 1602-04/Maurole, Kodim 1602/Ende, melaksanakan pendampingan penyaluran Bant...

    Kerja Sama TNI dan Kementerian Kehutanan...

    by Jan 16 2026

    Kota Bima_ Kepala Balai Taman Nasional Tambora, Abdul Azis Bakry, S.Pi., M.Si beserta jajarannya mel...

    Melalui Komsos, Babinsa Ende Dorong Warg...

    by Jan 16 2026

    Ende – Babinsa Koramil 1602-01/Ende, Kodim 1602/Ende, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Kom...

    No comments yet.

    Please write your comment.

    Your email will not be published. Fields marked with an asterisk (*) must be filled.

    *

    *

    Other News

    Bersama Rakyat, Satgas Pamtas Pos Dafala Tingka...


    Satgas Pamtas RI–RDTL Sektor Timur Yonarmed 12 Kostrad melalui Pos Dafala melaksanakan kegiatan Karya Bhakti berupa pembenahan akses utama men...

    08 Jan 2026
    NTB

    Babinsa Pekat Ingatkan Remaja Hindari Perbuatan...


    Pekat, NTB – Rabu, 31 Desember 2025, Sertu Irwan, Babinsa Koramil 1614-05/Pekat, melaksanakan kegiatan kontrol warga binaan di Dusun Soridei, ...

    01 Jan 2026

    Profesional dan Tangguh, Yonarmed 12 Kostrad Ge...


    Satgas Pamtas RI–RDTL Sektor Timur Yonarmed 12 Kostrad melaksanakan kegiatan pembinaan fisik berupa lari pagi sejauh 5 kilometer dengan menggu...

    10 Jan 2026

    Komsos Babinsa Koramil 05/Waingapu, Tingkatkan ...


    NTT – Sumba Timur. Dalam rangka meningkatkan kewaspadaan masyarakat terhadap potensi bencana alam, Babinsa Koramil 05/Waingapu Kodim 1601/...

    03 Jan 2026

    TNI AD Bersinergi Dukung Ketahanan Pangan, Kodi...


    SERIRIT, (13/11/2025) — Dalam Rangka Mendukung Program Pemerintah, Babinsa Desa Kalisada Serka Putu Nuriasa bersama Bhabinkamtibmas Aipda Putu...

    13 Nov 2025
    back to top