Rossa • Nov 08 2025 • 65 Dilihat

NTT-SIKKA. Personel Kodim 1603/Sikka melaksanakan kegiatan pengamanan pada ajang Kejuaraan Grasstrack Bupati Sikka Cup Open Tournament Seri 1 Tahun 2025 yang digelar di Sirkuit Palmira Tree Bray, Jalan Lingkar Luar, Kecamatan Alok Timur, Kabupaten Sikka, Jumat(7/11/2025).
Kegiatan yang berlangsung selama beberapa hari ini mendapat antusias tinggi dari masyarakat dan peserta dari berbagai daerah di Nusa Tenggara Timur. Ajang ini menjadi wadah bagi para pembalap muda untuk menyalurkan hobi dan mengasah kemampuan di bidang olahraga otomotif, khususnya grasstrack.
Dalam pelaksanaan pengamanan, anggota Kodim 1603/Sikka bersinergi dengan aparat kepolisian, panitia penyelenggara, dan unsur terkait lainnya untuk memastikan kegiatan berjalan dengan aman, tertib, dan lancar. Pengamanan dilakukan di area sirkuit, jalur masuk penonton, serta titik-titik strategis lainnya guna mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan.
Di lain tempat, Komandan Kodim 1603/Sikka Letkol Arm Denny Riesta Permana, S.Sos., M.Han., menyampaikan bahwa keterlibatan personel Kodim dalam kegiatan tersebut merupakan bentuk dukungan TNI terhadap kegiatan positif masyarakat, terutama di bidang olahraga.
“Kegiatan seperti ini bukan hanya sekadar hiburan, tetapi juga sarana pembinaan generasi muda agar dapat menyalurkan energi dan bakatnya ke arah yang positif. Kodim 1603/Sikka siap mendukung dan membantu menjaga keamanan selama kegiatan berlangsung,” ujar Dandim.
Dengan sinergitas aparat keamanan dan masyarakat, kegiatan Kejuaraan Grasstrack Bupati Sikka Cup Open Tournament Seri 1 Tahun 2025 berlangsung aman, lancar, dan kondusif.
(PENDIM 1603/SIKKA)
Sumbawa Barat, NTB – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, anggota Koramil 1628...
Sumbawa Barat, NTB — Wujud kepedulian TNI terhadap kebersihan lingkungan dan kebersamaan dengan ma...
Rote Ndao – Babinsa Desa Nggodimeda, Koramil 1627/Rote Ndao, Sertu Delfi Amalo menerima penyerahan...
Kota Bima_ Kepala Balai Taman Nasional Tambora, Abdul Azis Bakry, S.Pi., M.Si beserta jajarannya mel...
Rote Ndao – Babinsa Desa Lidabesi, Sertu Risdianto Lonameo, melaksanakan kegiatan monitoring wilay...
Sumbawa Barat, NTB – Koramil 1628-01/Taliwang melaksanakan kegiatan patroli malam guna menjaga kea...
Kabupaten Kupang – Komandan Korem 161/Wira Sakti Brigjen TNI Hendro Cahyono meresmikan Program Kolaborasi Pembangunan SMP Negeri Oepoli yang b...
Rote Ndao, 31 Oktober 2025 – Wujud sinergi antara TNI dan masyarakat kembali terlihat dalam kegiatan keagamaan di wilayah Kecamatan Rote Timur...
Sumbawa Barat, NTB – Babinsa Desa Belo Koramil setempat, Serda Sukardin, melaksanakan kegiatan pengawasan pembangunan Koperasi Merah Putih di ...
KUPANG-NTT – Personil jajaran Kodim 1604/Kupang baik militer maupun PNS melaksanakan upacara pengibaran bendera Merah Putih mingguan, bert...
Flotim – Babinsa Koramil 1624-05/Solor melaksanakan kegiatan monitoring wilayah dan komunikasi sosial (komsos) bersama masyarakat Desa Men...

No comments yet.