Breaking News
Categories
  • Bali
  • Health
  • Inspirations
  • Kodam IX Udayana
  • Lifestyle
  • NTB
  • Pemda Tabanan
  • Polda Bali
  • Reviews
  • Technology
  • Trends
  • Uncategorized
  • War
  • Kasdim 1626/Bangli Hadiri Upacara dan Ziarah Hari Pahlawan Ke-80 Tahun 2025 di Kabupaten Bangli

    Nov 10 202546 Dilihat

    Bangli – Kasdim 1626/Bangli Mayor Inf I Dewa Gede Yudawan menghadiri Upacara dan Ziarah Hari Pahlawan Ke-80 Tahun 2025 yang digelar di halaman Kantor Bupati Bangli, Senin (10/11). Kegiatan yang mengusung tema “Pahlawanku Teladanku, Terus Bergerak Melanjutkan Perjuangan” dipimpin langsung oleh Wakil Bupati Bangli, I Wayan Diar, SST.Par., selaku Pembina Upacara.

    Upacara berlangsung khidmat dengan rangkaian kegiatan pengibaran Sang Merah Putih, mengheningkan cipta, pembacaan Pancasila, pembacaan UUD 1945, pesan-pesan pahlawan, hingga amanat Menteri Sosial RI yang menegaskan kembali nilai-nilai keteladanan perjuangan para pahlawan. Amanat tersebut menekankan pentingnya kesabaran, keberanian, keikhlasan, serta pengabdian tanpa pamrih sebagai fondasi perjuangan generasi masa kini. Di era modern, perjuangan diwujudkan melalui ilmu, empati, dan pengabdian kepada masyarakat, sejalan dengan arah pembangunan nasional melalui Asta Cita Presiden Prabowo Subianto.

    Hadir dalam kegiatan tersebut antara lain Sekda Bangli, Ketua DPRD Bangli, Kapolres Bangli diwakili Wakapolres, Ketua PN Bangli, perwakilan Kejaksaan Negeri Bangli, LVRI, PPM, pimpinan OPD, para Camat se-Kabupaten Bangli, serta sekitar 200 peserta dari kalangan ASN Pemkab Bangli.

    Usai upacara, Forkopimda Bangli melanjutkan ziarah ke Tugu Pahlawan Penglipuran sebagai bentuk penghormatan atas jasa para pejuang bangsa. Kegiatan berakhir pada pukul 09.10 WITA dan berlangsung aman serta lancar.

    Kasdim 1626/Bangli Mayor Inf I Dewa Gede Yudawan menyampaikan bahwa peringatan Hari Pahlawan bukan hanya seremoni, tetapi momentum untuk memperkuat semangat persatuan dan pengabdian. “Nilai-nilai kepahlawanan harus terus dihidupkan dalam setiap tugas dan tanggung jawab kita. Semangat juang para pahlawan menjadi inspirasi bagi seluruh komponen bangsa dalam membangun Indonesia menuju Indonesia Emas 2045,” ujarnya.
    (Pendim 1626/Bangli)

    Share to

    Related News

    Serma Ida Bagus Oka Bisma Komandani Upac...

    by Jan 16 2026

      Gianyar – Sukawati, Kamis (15/1/2026) Dalam rangka memperingati Hari Desa Nasional Tahun 20...

    Penuh Khidmat, TNI Beri Penghormatan Ter...

    by Jan 16 2026

      Gianyar – Tampaksiring, Kamis (15/1/2026)Sebagai wujud penghormatan terakhir atas jasa, ded...

    Atlet Karate INKAI Tabanan Dilepas Dandi...

    by Jan 16 2026

        Tabanan – Dandim 1619/Tabanan Letkol Inf Trijuang Danarjati, S.A.P., M.I.P. selaku K...

    Babinsa Sayan Hadir di Peringatan Hari D...

    by Jan 16 2026

    Gianyar – Ubud, Kamis (15/1/2026) Dalam rangka memperingati Hari Desa Nasional Tahun 2026, Babinsa...

    Sinergi Tanpa Batas di Desa Kekeran, Bab...

    by Jan 16 2026

    Buleleng, Busungbiu– Dalam upaya memperkuat kemanunggalan TNI dengan rakyat serta menjaga stabilit...

    Babinsa dan Bhabinkamtibmas Tegal Tugu H...

    by Jan 15 2026

    Gianyar – Tegal Tugu, Kamis (15/1/2026) Sebagai wujud loyalitas dan pengabdian dalam mendukung pem...

    No comments yet.

    Please write your comment.

    Your email will not be published. Fields marked with an asterisk (*) must be filled.

    *

    *

    Other News

    Perayaan Natal Bersama di Kupang, KASAD Ajak Ha...


      Kupang — Panglima Kodam IX/Udayana Mayjen TNI Piek Budyakto mendampingi Kepala Staf Angkatan Darat (KASAD) Jenderal TNI Maruli Simanjun...

    12 Jan 2026

    Wujud Dukungan TNI AD untuk Ketahanan Pangan, B...


    Ende, – Dalam rangka mendukung program pemerintah di bidang ketahanan pangan, Babinsa Koramil 1602-04/Maurole, Serka Densius Berno, melaksanak...

    13 Nov 2025

    Bangun Karakter Pelajar, Babinsa Koramil 1602-0...


    Ende — Babinsa Koramil 1602-01/Ende, Praka Taruna Diharjaya D.E, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama para pelajar di wila...

    10 Des 2025

    Satgas Pamtas Yonarhanud 2 Kostrad Berikan Duku...


    ‎Wini – Dalam rangka mengisi kegiatan positif menjelang libur semester, Satgas Pamtas RI–RDTL Sektor Barat Yonarhanud 2 Kostrad melaksanak...

    19 Des 2025

    Peltu Edi Busrah Dampingi Kegiatan Senam Bersam...


    Sumbawa Barat, NTB – Danpos Ramil Maluk Peltu Edi Busrah menghadiri kegiatan Senam Bersama & Clean Up Day Pantai Maluk yang diselenggaraka...

    14 Des 2025
    back to top