Breaking News
Categories
  • Bali
  • Health
  • Inspirations
  • Kodam IX Udayana
  • Lifestyle
  • NTB
  • Pemda Tabanan
  • Polda Bali
  • Reviews
  • Technology
  • Trends
  • Uncategorized
  • War
  • Sinergi TNI-Polri Wujudkan Ibadah Jemaat Talitakumi Nggauk Berjalan Aman dan Khidmat

    Okt 31 202543 Dilihat

    Rote Ndao, 31 Oktober 2025 – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban selama kegiatan keagamaan di wilayah binaan, Babinsa Koramil 1627-03/Batutua, Praka Fandri Lofa, bersama Bhabinkamtibmas melaksanakan kegiatan monitoring dan pengamanan Ibadah Hari Ulang Tahun Reformasi ke-508 dan HUT Gereja Masehi Injili di Timor (GMIT) ke-78 yang dirangkaikan dengan penutupan Bulan Keluarga Jemaat Talitakumi Nggauk.

    Kegiatan ibadah berlangsung di pesisir pantai Dusun Mbera, Desa Sakubatun, Kecamatan Rote Barat Daya, Kabupaten Rote Ndao, pada Jumat (31/10/2025) pukul 09.00 Wita. Dengan mengusung tema renungan “Gereja yang Beriman, Bertumbuh, dan Berdampak”, perayaan tersebut diikuti dengan penuh hikmat oleh jemaat serta masyarakat setempat.

    Praka Fandri Lofa menyampaikan bahwa kehadiran TNI bersama aparat kepolisian dalam kegiatan keagamaan ini merupakan bentuk dukungan terhadap kelancaran dan keamanan pelaksanaan ibadah masyarakat. “Kami hadir untuk memastikan kegiatan berjalan aman, tertib, dan lancar. Selain menjaga keamanan, kami juga turut memberikan rasa nyaman bagi para jemaat dalam menjalankan ibadah,” ujarnya.

    Selain pengamanan, Babinsa dan Bhabinkamtibmas juga berinteraksi dengan warga untuk mempererat silaturahmi serta memperkuat sinergi antara aparat keamanan dan masyarakat. Kehadiran mereka mendapat sambutan positif dari pihak jemaat dan panitia pelaksana yang merasa terbantu dengan adanya pengawasan dan pengamanan selama kegiatan berlangsung.

    Ibadah perayaan HUT Reformasi dan HUT GMIT tahun ini menjadi momentum penting bagi Jemaat Talitakumi Nggauk dalam memperkuat iman dan kebersamaan antarumat. Melalui tema yang diusung, diharapkan gereja dapat terus menjadi sumber terang dan berkat bagi lingkungan sekitarnya, serta berperan aktif dalam membangun masyarakat yang beriman dan peduli terhadap sesama.

    Secara keseluruhan, kegiatan berlangsung dengan aman, tertib, dan penuh sukacita. Tidak ditemukan gangguan keamanan selama kegiatan berlangsung, dan seluruh rangkaian acara dapat terlaksana dengan lancar hingga selesai.

    Share to

    Related News

    Komsos dan Pamwil Babinsa di Desa Bheram...

    by Jan 16 2026

    Ende – Babinsa Koramil 1602-01/Ende, Kodim 1602/Ende, Serka Rahmat Hidayah, melaksanakan kegiatan ...

    Letkol Arh Samuel asdianto Terima Aspira...

    by Jan 16 2026

    Kota Bima _ Pada tanggal Kamis,(16/01/2026), , Ketua Umum Pimpinan Daerah Ikatan Pelajar Muhammadiya...

    Babinsa Koramil 1602-04/Maurole Pantau D...

    by Jan 16 2026

    Ende – Babinsa Koramil 1602-04/Maurole, Kodim 1602/Ende, melaksanakan pendampingan penyaluran Bant...

    Kerja Sama TNI dan Kementerian Kehutanan...

    by Jan 16 2026

    Kota Bima_ Kepala Balai Taman Nasional Tambora, Abdul Azis Bakry, S.Pi., M.Si beserta jajarannya mel...

    Melalui Komsos, Babinsa Ende Dorong Warg...

    by Jan 16 2026

    Ende – Babinsa Koramil 1602-01/Ende, Kodim 1602/Ende, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Kom...

    Anggota Satgaster Pos Halibete 2 Bantu G...

    by Jan 16 2026

    SATGASTER KODIM 1605/BELU, Personil Satgaster Kodim 1605/Belu Pos Halibete 2 Serda Hironimus Kono me...

    No comments yet.

    Please write your comment.

    Your email will not be published. Fields marked with an asterisk (*) must be filled.

    *

    *

    Other News

    Dandim Klungkung Kerahkan Personel Dorong Mater...


    Klungkung,- Program strategis pemerintah Koperasi Desa Merah Putih di Desa Jumpai, Kecamatan/Kabupaten Klungkung bergulir. Program gagasan presi...

    04 Nov 2025

    Pengukuran Lahan KDMP Dimulai, Babinsa dan Peme...


    Ende, — Babinsa Koramil 1602-04/Maurole, Sertu Donatus Kiri, turut mendampingi kegiatan pengukuran lokasi pembangunan Koperasi Merah Putih (KD...

    26 Nov 2025

    Dandim 1624/Flotim Pimpin Upacara Pengibaran Be...


    Larantuka, – Kodim 1624/Flores Timur melaksanakan Upacara Pengibaran Bendera yang berlangsung khidmat di halaman Makodim 1624/Flotim, Kelu...

    03 Nov 2025

    Koptu Muh. Ziadi Laksanakan Komsos di Desa Kemb...


    Babinsa Desa Kembang Kerang, Koptu Muh. Ziadi melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama masyarakat di Desa Kembang Kerang, Kecama...

    19 Des 2025

    Aktivitas KMP Cakalang 2 di Pelabuhan Pantai Ba...


    Pada Jumat, 12 Desember 2025, Koramil 1627-02/Pantai Baru melalui personel piket Koptu Imran melaksanakan kegiatan monitoring terhadap aktivitas...

    12 Des 2025
    back to top