Rossa • Nov 16 2025 • 47 Dilihat

Sumbawa Barat, NTB – Kodim 1628/Sumbawa Barat kembali menunjukkan komitmennya dalam mendukung kegiatan kemasyarakatan dengan ikut serta memeriahkan rangkaian Hari Lahir (Harla) ke-22 Kabupaten Sumbawa Barat. , Kodim 1628/SB turut memonitor dan berpartisipasi dalam Malam Budaya dan Lomba Shalawatan hari ke-8 serta Pameran Pembangunan hari ke-5 yang digelar di Komplek KTC, Kelurahan Kuang, Kecamatan Taliwang. Sabtu (15/11/2025).
Kegiatan yang diinisiasi Pemda KSB ini dihadiri sekitar 300 orang, terdiri dari peserta lomba, tamu undangan, serta masyarakat. Kehadiran personel Kodim 1628/Sumbawa Barat menjadi bagian penting dalam memastikan kegiatan berjalan tertib dan kondusif.
Dandim 1628/Sumbawa Barat melalui personel yang hadir menegaskan bahwa Kodim selalu siap mendukung setiap kegiatan positif yang melibatkan masyarakat. Keikutsertaan dalam acara budaya dan keagamaan ini sekaligus menjadi wujud nyata sinergi TNI dengan pemerintah daerah dan masyarakat dalam menjaga keamanan serta mempererat kebersamaan.
Kegiatan tersebut juga dihadiri oleh unsur pemerintah daerah, antara lain : Para Asisten Pemda Sumbawa Barat. Kepala OPD dan SKPD. Dewan juri serta peserta Shalawatan
Kehadiran aparatur Pemda dan TNI semakin menambah semarak perayaan Harla yang mengangkat nilai budaya dan keagamaan.
Dengan adanya dukungan pengamanan dan monitoring dari Kodim 1628/SB, seluruh rangkaian kegiatan berlangsung aman, tertib, dan lancar hingga selesai pada pukul 22.30 Wita.
Rangkaian peringatan Harla ke-22 KSB yang digelar sejak 8 hingga 17 November 2025 ini mengangkat tema pelestarian seni budaya dan nilai-nilai Islami. Kodim 1628/Sumbawa Barat menilai kegiatan ini sangat positif dalam membangun karakter generasi muda, memperkuat persatuan, serta menjaga keharmonisan masyarakat.
Partisipasi Kodim dalam kegiatan ini sekaligus menjadi bagian dari upaya mendukung pembinaan teritorial di wilayah Sumbawa Barat melalui pendekatan budaya dan keagamaan yang menyentuh langsung kehidupan masyarakat.
(Pendim 1628/KSB).
Bima, 15 Januari 2026 – Dandim 1608/Bima Letkol Arh Samuel Asdianto Limbongan S.Kom, M.Sc bersama ...
Bima, 15 Januari 2025 – Dandim 1608/Bima Letkol Arh Samuel Asdianto Limbongan S.Kom M.Sc melakukan...
Lunyuk, Sumbawa – Koramil 1607-07/Lunyuk terus meningkatkan kegiatan patroli malam guna menjaga ke...
Utan, Sumbawa – Dalam rangka persiapan Karnaval Budaya tingkat Kabupaten Sumbawa yang akan diik...
Kota Bima _ Kamis, 15 Januari 2026, Komandan Kodim 1608/Bima Letkol Arh. Samuel Asdianto Limbongan, ...
Bima_ Koramil 1608-02/Bolo terus memperkuat komunikasi sosial (komsos) dengan masyarakat di wilayah ...
Sumbawa Barat, NTB – Upaya pencegahan dan penanggulangan penyakit Tuberkulosis (TBC) terus dilakukan secara terpadu di wilayah Kecamatan Taliw...
Labuan Bajo – Komandan Kodim 1630/Manggarai Barat, Letkol Inf. Budiman Manurung, S.E., M.I.P., menghadiri Grand Opening peresmian bioskop pert...
Kota Bima – Dalam rangka menjaga stabilitas harga dan ketersediaan bahan pangan menjelang Natal dan Tahun Baru 2026, Dandim 1608/Bima Letk...
Rote Ndao-Pada hari Sabtu, 29 November 2025 pukul 13.00 Wita, bertempat di Pelabuhan ASDP Desa Ofalangga, Kecamatan Pantai Baru, Kabupaten Rote ...
Manggelewa, NTB — Rabu, 19 November 2025 pkl 10.15 Wita Babinsa Koramil 1614-06/Manggelewa, Sertu Abdul Hamid, melaksanakan kegiatan komunikas...

No comments yet.