Rossa • Des 18 2025 • 46 Dilihat

Satgas Pamtas RI–RDTL Sektor Timur Yonarmed 12 Kostrad melalui Pos Ailala menerima penyerahan satu pucuk senjata api laras panjang jenis Springfield dari warga Desa Alas Utara, Kecamatan Kobalima Timur, Kabupaten Malaka, Provinsi Nusa Tenggara Timur, atas nama Bapak NK (63). Penyerahan senjata tersebut dilaksanakan secara sukarela dan disaksikan seluruh personel Pos Ailala sebagai wujud kesadaran masyarakat terhadap pentingnya menjaga keamanan lingkungan.
Rabu (17/12/2025).
Penyerahan senjata ini merupakan hasil dari pendekatan persuasif dan komunikasi sosial yang dilakukan secara berkelanjutan oleh personel Pos Ailala. Melalui kegiatan karya bakti, anjangsana, serta interaksi dalam kegiatan sosial kemasyarakatan, personel Satgas memperoleh informasi bahwa senjata tersebut merupakan peninggalan orang tua Bapak NK dari masa perang Timor Timur dan telah lama disimpan di rumah adat dalam kondisi berkarat serta rusak.
Danpos Ailala, Serka Dwi Eko Wahyono, menyampaikan bahwa keberhasilan ini tidak lepas dari hubungan harmonis yang telah terjalin antara Satgas dan masyarakat. “Kami selalu mengedepankan pendekatan humanis dan kekeluargaan. Penyerahan senjata ini menunjukkan tingginya kepercayaan masyarakat kepada TNI serta kesadaran bersama akan bahaya penyimpanan senjata api secara pribadi,” ujar Serka Dwi Eko.
Selanjutnya, barang bukti berupa satu pucuk senjata api laras panjang jenis Springfield diamankan di Pos Ailala guna mencegah potensi penyalahgunaan. Kegiatan ini menjadi bukti nyata keberhasilan pembinaan teritorial Satgas Pamtas RI–RDTL Sektor Timur Yonarmed 12 Kostrad dalam menciptakan situasi wilayah perbatasan yang aman, tertib, dan kondusif melalui sinergi antara TNI dan masyarakat.
Nagekeo – Babinsa Koramil 1625-04/Mauponggo, Kopda Slamet Rudy Hartono, melaksanakan kegiatan moni...
Nagekeo – Babinsa Koramil 1625-05/Aesesa, Kopda Alfian Wahyudi, melaksanakan kegiatan komunikasi s...
Ngada – Babinsa Koramil 1625-01/Bajawa, Sertu Arnoldus Wogo, menghadiri kegiatan seremonial adat p...
Ngada – Babinsa Koramil 1625-01/Bajawa, Sertu Arnoldus Wogo, menghadiri kegiatan seremonial adat p...
Nagekeo – Babinsa Koramil 1625-05/Aesesa, Kopda Rahmayadi, melaksanakan kegiatan monitoring wilaya...
NTT-KUPANG, – Dandim 1604/Kupang Kolonel Inf Kadek Abriawan, S.I.P., M.H.I didampingi Pasiop K...
Sawan, – Pada hari Selasa, tanggal 4 November 2025, pukul 08.30 Wita, bertempat di Pura Agung Merasa, Dusun Menasa, Desa Sinabun, Kecamata...
NTT–SIKKA – Babinsa Desa Watuliwung Koramil 1603-04/Kewapante Kodim 1603/Sikka, Serka Muhammad Nur, menghadiri kegiatan penyelesaian masalah...
Sumbawa Barat, NTB – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas), personel Koramil 1628-04/Poto Tano melaksanakan kegi...
NTT – Sumba Timur. Kodim 1601/Sumba Timur melaksanakan acara tatap muka dan pengarahan kepada prajurit, PNS serta anggota Persit Kartika C...
Gianyar – Siangan, Selasa (18/11/2025) Dalam rangka mendukung percepatan program Koperasi Desa Merah Putih (KDMP), Komandan Kodim 1616/Gianyar...

No comments yet.