Rossa • Des 28 2025 • 45 Dilihat

SERIRIT, (27/12/2025) — Dalam Rangka Komsos, Babinsa Desa Gunungsari Koramil 1609-03/Seririt Kopka Nyoman Kari menghadiri kegiatan Forum SIPANDUBERADAT (Sistem Pengamanan Lingkungan Terpadu Berbasis Desa Adat) Tahun 2025. Kegiatan tersebut dilaksanakan di Balai Pewaregan Pura Puseh Desa, Desa Gunungsari, Kecamatan Seririt, Kabupaten Buleleng, sebagai wujud sinergi antara aparat kewilayahan dan unsur desa adat dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat.
Forum SIPANDUBERADAT ini bertujuan untuk memperkuat koordinasi dan peran aktif seluruh komponen desa adat dalam sistem pengamanan lingkungan. Melalui forum ini diharapkan tercipta kesamaan persepsi serta langkah terpadu dalam menjaga stabilitas keamanan wilayah desa, khususnya dalam menghadapi berbagai potensi gangguan kamtibmas di lingkungan masyarakat.
Kegiatan tersebut dihadiri oleh Perbekel Desa Gunungsari, Prajuru Adat Tunju, Babinsa, Ketua Sabha Desa beserta anggota, Ketua Kertha Desa beserta anggota, Ketua Pecalang beserta anggota, serta tokoh masyarakat dan warga Desa Gunungsari. Kehadiran berbagai unsur ini menunjukkan tingginya kepedulian dan komitmen bersama dalam mendukung sistem pengamanan berbasis kearifan lokal desa adat.
Dalam kesempatan tersebut, Babinsa Desa Gunungsari menyampaikan pentingnya peran desa adat dan pecalang sebagai garda terdepan dalam menjaga keamanan lingkungan, serta perlunya kerja sama yang solid antara aparat TNI, pemerintah desa, dan masyarakat. Babinsa juga menegaskan bahwa TNI melalui aparat kewilayahan siap mendukung setiap upaya positif masyarakat dalam menciptakan situasi yang aman dan kondusif.
Selama kegiatan berlangsung, situasi terpantau dalam keadaan tertib, lancar, dan aman. Forum SIPANDUBERADAT Tahun 2025 ini berakhir pada pukul 09.30 Wita dengan hasil yang diharapkan dapat meningkatkan koordinasi dan kesiapsiagaan seluruh unsur desa dalam menjaga keamanan dan ketertiban wilayah Desa Gunungsari.
Gianyar – Siangan, Kamis (15/1/2026) Dalam rangka memperingati Hari Desa Nasional Tahun 2026, Babi...
BULELENG – Suasana khidmat menyelimuti pesisir Pantai Perapat Agung, Banjar Dinas Tegal Bunder, De...
Buleleng — Wujud kepedulian terhadap masyarakat kurang mampu kembali ditunjukkan melalui ke...
Klungkung,- Sebagai seorang Babinsa yang merupakan ujung tombak TNI AD di tingkat desa, komit...
Klungkung,- Dengan optimalisasi peran para Babinsa jajarannya, Kodim 1610/Klungkung kembali menggenc...
Klungkung,- Kontribusi melalui aksi nyata dalam rangka mensukseskan program- program strategis nasio...
Sumbawa Barat – NTB, Upaya meningkatkan kapasitas pengamanan daerah kembali dilakukan Kodim 1628/KSB melalui kegiatan Bimbingan Teknis (Bimtek...
NTT-KUPANG, – Babinsa Koramil 1604-03/Naikliu, Sertu Didit Sumanto bersama anggota Polsek Naikliu Aipda Jhon dan Aipda Yopsan melaksanakan...
SUMBA TENGAH – Dalam rangka mendukung program ketahanan pangan nasional, Babinsa Koramil 03/Katikutana Kodim 1613/Sumba Barat, Serka Masri...
NTT – SIKKA – Babinsa Koramil 1603-04/Kewapante, Pelda La Ngkawea, menghadiri Rapat Persiapan Pelaksanaan Ketahanan Pangan yang digelar di A...
NTT – Sumba Timur. Komandan Kodim 1601/Sumba Timur, Letkol Inf Dobby Noviyanto S.,S.E melaksanakan peninjauan langsung ke lapangan untuk m...

No comments yet.